M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Tips Memakai Foundation untuk Hasil Flawless dan Natural, Ternyata Sederhana!

5 Tips Memakai Foundation untuk Hasil Flawless dan Natural, Ternyata Sederhana!
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Berikut 5 tips memakai foundation untuk hasil flawless dan natural yang layak Anda jajal.

Mengaplikasikan foundation memang gampang-gampang susah. Jika diaplikasikan dengan benar, hasil foundation akan terlihat flawless. Sebaliknya, foundation akan rentan dempul, retak, dan tidak merata jika tidak diaplikasikan dengan benar.

Selain pemilihan shade, Anda juga perlu menerapkan teknik pengaplikasian foundation yang tepat serta terbukti mampu membantu menciptakan tampilan yang flawless.

Layak Anda jajal, ini 5 tips memakai foundation untuk hasil flawless dan natural yang dilansir dari Clinique.

Baca Juga: 4 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Menghitam Secara Alami, Gimana?

1. Siapkan kulit

Tips foundation flawless dan natural yang pertama adalah mempersiapkan kulit sebelum memakai foundation.

Mengapa menyiapkan kulit sebelum memakai foundation itu penting? Karena, langkah ini akan membantu membersihkan kulit, mencegah pori-pori tersumbat, dan menciptakan kanvas yang halus untuk makeup Anda nantinya.

Sebelum mengaplikasikan foundation, eksfoliasi terlebih dahulu wajah Anda dengan lembut guna menghilangkan sel-sel kulit mati kering yang bisa menyebabkan hasil foundation tidak merata atau terlihat mengelupas. Seberes eksfoliasi, lanjutkan dengan mengoleskan pelembab guna menghidrasi sekaligus membantu foundation menempel pada kulit dengan maksimal.

2. Pakai primer

Tips foundation flawless dan natural yang kedua adalah memakai primer. Pemakaian primer sebelum foundation akan membantu mengubah kulit menjadi permukaan yang sangat halus. Alhasil, foundation yang Anda gunakan pun akan lebih mudah terlihat flawless.

Anda bisa mengaplikasikan color correcting primer jika Anda memiliki masalah kulit kemerahan, kusam, atau pigmentasinya tidak merata.

Apabila kulit Anda berminyak atau berpori-pori besar, pilihlah primer matte atau primer berbasis silikon. Sementara itu, gunakanlah hydrating primer jika kulit Anda bertipe kering.

3. Aplikasikan foundation secara perlahan

Tips foundation flawless dan natural yang ketiga adalah mengaplikasikan foundation secara perlahan.

Selalu ingat untuk mulai mengoleskan foundation dengan jumlah yang sedikit terlebih dahulu sebelum Anda menambahkannya lagi. Oleskan foundation satu demi satu lapis sampai Anda mendapatkan coverage yang diinginkan.

Cara ini akan memastikan Anda mengaplikasikan foundation hanya pada bagian wajah yang membutuhkan serta membantu menciptakan tampilan foundation yang menyerupai kulit. Sebaliknya, jika Anda mengaplikasikan foundation sekaligus banyak, jangan heran bila hasil foundation Anda tampak dempul dan jauh dari kata flawless.

Baca Juga: 5 Inspirasi Model Rambut untuk Perayaan Imlek Tahun 2023, Cantik dan Kekinian

4. Oleskan foundation dari dalam ke luar

Tips foundation flawless dan natural yang keempat adalah mengoleskan foundation dari dalam ke luar.

Alih-alih mengonsetrasikan foundation di bagian tengah wajah, alangkah baiknya Anda mulai mengoleskan sedikit foundation di setiap sisi hidung, tengah dahi, dan dagu lalu ratakan ke arah luar wajah.

Setelah foundation membaur, cek kembali apakah masih ada noda wajah yang terlihat. Jika masih ada, oleskan kembali foundation secara tipis ke area wajah yang nodanya masih terlihat.

5. Jangan gosok foundation

Tips foundation flawless dan natural yang kelima adalah tidak menggosok foundation. Saat Anda mengaplikasikan foundation dengan cara digosok, itu hanya akan mendorong foundation dan menyebabkan goresan.

Sebagai gantinya, aplikasikan foundation dengan cara ditekan-tekan perlahan menggunakan brush foundation yang dipegang dengan ujung jari.

Agar hasilnya lebih maksimal, gunakanlah brush foundation yang padat namun lembut.

Moms, itulah 5 tips memakai foundation untuk hasil flawless dan natural. Semoga bermanfaat ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Musim Hujan November 2025-Februari 2026, Waspada Banjir & Longsor di Wilayah Ini

Musim hujan tiba, BMKG menghimbau masyarakat agar selalu siaga dengan potensi bencana yang hadir. Mulai dari kesehatan sampai infrastruktur. 

Promo Kesamber Bakmi GM November 2025, 3 Pilihan Paket Komplit Mulai Rp 36.000-an

Bakmi GM hadirkan promo Kesamber selama November 2025. Tersedia 3 pilihan paket komplit untuk sendiri atau bareng-bareng mulai Rp 36.000-an.  

Daftar 5 Film Time Travel Komedi Populer, Lucu dan Menghibur Banget

Bukan cuma tentang teknologi, ada juga film komedi lucu yang mengambil tema time travel. Seperti beberapa rekomendasi berikut ini.​

Pasar Keok, Decred Justru Melesat 80% ke Puncak Kripto Top Gainers

Kripto Decred (DCR) melesat di tengah pasar kripto yang melemah. Simak daftar kripto top gainers dan top losers dalam 24 jam terakhir!

Tak Lagi di Pelatnas, tapi Makin Berkelas! Jojo Berhasil Koleksi 3 Gelar Juara 2025

Sejak keluar dari Pelatnas, Jojo telah berhasil menyabet 3 gelas juara di tahun 2025 ini. Ia pemenang di Korea Open, Denmark Open, dan Hylo Open.

Mulai 6 November 2025, BCA Naikkan Limit Transaksi IBE Jadi Rp 50 Miliar

BCA tingkatkan limit Instruksi Bayar Elektronik (IBE) menjadi Rp50 Miliar mulai 6 Nov 2025, mempermudah transaksi bisnis. 

Strategi BSI Memperkuat Pembiayaan SME, Fokus pada Modal Kerja & Value Chain

Strategi akselerasi SME BSI: modal kerja Rp 500 juta‑25 miliar, nilai rantai produksi naik 88% YoY.          

Harga Emas Hari Ini Turun Gara-Gara Sinyal Hawkish dari 3 Pejabat The Fed

Harga emas hari ini turun, setelah tiga pembuat kebijakan Federal Reserves tidak menyetujui penurunan suku bunga lagi pada bulan depan.

Kredivo dan Transjakarta Luncurkan PayLater untuk Transportasi Publik Tanpa Bunga

Kredivo dan Transjakarta hadirkan layanan PayLater tanpa bunga untuk pembayaran tiket bus, memperluas akses cashless di Jakarta.

IHSG Sentuh Level Tertinggi ATH 8.301 Pada Selasa Pagi (4/11)

Pada perdagangan Selasa pagi (4/11), IHSG sempat naik ke level tertinggi baru atau all time high (ATH) perdagangan intraday, 8.301,53.