M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Tanda Pasangan Suami Istri Sudah Siap Punya Anak, Moms Harus Tahu!

5 Tanda Pasangan Suami Istri Sudah Siap Punya Anak, Moms Harus Tahu!
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Inilah 5 tanda pasangan suami istri sudah siap punya anak. Simak sampai akhir ya.

Sebagian besar pasangan yang sudah menikah tentu mendambakan kehadiran sang buah hati. Namun, perlu diingat bahwa menjadi orang tua tidak sesederhana yang dibayangkan. Diperlukan kesiapan yang matang khususnya dalam hal mental, keuangan, dan ilmu parenting.

Apabila keinginan untuk memiliki anak jauh lebih besar dari kesiapan yang dibutuhkan, bukan mustahil jika kehadiran anak justru akan menjadi masalah baru.

Kira-kira, apakah Anda dan pasangan sudah sama-sama siap untuk memiliki anak? Cari tahu jawabannya, berikut 5 tanda pasangan suami istri sudah siap punya anak sebagaimana dilansir dari laman Siap Nikah.

Baca Juga: 5 Pengobatan Ayurveda untuk Meningkatkan Gairah Seks, Mau Coba?

1. Saling memahami dan menerima tanggung jawab

Tanda pasangan suami istri sudah siap punya anak yang pertama yaitu saling memahami dan menerima tanggung jawab.

Salah satu tanda kesiapan menjadi orang tua yakni masing-masing pasangan menyadari pentingnya tanggung jawab karena mengasuh anak memerlukan hal ini, menurut terapis berlisensi De-Andrea Blaylock-Solar, MSW, LCSW-S, CST.

Tanda pasangan suami istri siap memiliki anak yaitu mereka mengakui dan menerima untuk menjadi orang tua.

Juga, memahami bahwa menjadi orang tua harus menyiapkan waktu, uang, bahkan mengorbankan waktu pribadi untuk merawat anak.

2. Sama-sama sehat

Tanda pasangan suami istri sudah siap punya anak yang kedua yaitu sama-sama sehat.

Sebelum memulai program kehamilan, sebaiknya Anda dan pasangan memeriksa kesehatan masing-masing terlebih dahulu.

Sebab, wanita pada khususnya, cenderung lebih mudah hamil jika memiliki gaya hidup sehat, tidak merokok, serta mengonsumsi vitamin dengan asam folat.

Jadi, jika masing-masing pasangan mampu menjaga dan merawat kesehatan tubuhnya, itu menjadi tanda bahwa keduanya siap menjadi orang tua.

3. Tidak merasa terpaksa

Tanda pasangan suami istri sudah siap punya anak yang ketiga yaitu tidak merasa terpaksa.

Sering kali, dorongan untuk memiliki anak justru berasal dari keinginan sebagai pasangan, bukan karena kesiapan untuk memiliki anak.

Blaylock-Solar mengungkapkan bahwa memiliki anak seolah-olah menjadi hal wajib bagi pasangan yang sudah menikah.

Padahal, pasangan yang tidak siap memiliki anak rentan mengalami frustasi dan kekecewaan di kemudian hari akibat stres dalam membesarkan anak. Jika Anda dan pasangan benar-benar menginginkan kehadiran buah hati, pastikan keinginan tersebut berasal dari hati dan bukan karena desakan lingkungan atau budaya.

Baca Juga: 5 Minuman yang Bisa Bikin Jerawatan, Benarkah Susu Termasuk?

4. Siap memberi kebebasan kehendak serta menerima anak apa adanya

Tanda pasangan suami istri sudah siap punya anak yang keempat yaitu siap memberi kebebasan kehendak serta menerima anak apa adanya.

Sebelum memutuskan untuk memiliki anak, masing-masing pasangan harus menyadari bahwa anak akan menjadi dirinya sendiri dan orang tua harus siap menerima anak apa adanya.

Jika Anda dan pasangan siap melakukan yang terbaik untuk anak dan tetap memberikan mereka kebebasan kehendak, itu tandanya Anda maupun pasangan sudah siap untuk memiliki anak.

5. Hubungan berjalan baik

Tanda pasangan suami istri sudah siap punya anak yang kelima yaitu hubungan berjalan baik.

Hal penting lainnya sebelum memutuskan untuk memiliki anak adalah mengoreksi keharmonisan hubungan antara Anda dan pasangan.

Apabila ada yang mengatakan kehadiran anak dapat mempererat hubungan dengan pasangan, Blaylock-Solar menyebut anggapan tersebut tidak benar. Alasannya, kehadiran anak dalam keluarga justru dapat menjadi pemicu pertengkaran di antara pasangan. Hal ini tentu tidak baik bagi hubungan ayah-ibu dan untuk anak itu sendiri.

Namun, jika masing-masing pasangan tidak memiliki masalah satu sama lain dan hubungan berjalan dengan damai, itu tandanya mereka sudah siap memiliki momongan.

Itulah 5 tanda pasangan suami istri sudah siap punya anak. Ingat, merawat dan membesarkan anak bukanlah perkara mudah. Jadi, pastikan Anda dan pasangan sama-sama siap sebelum memutuskan untuk memiliki anak ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Pengalaman Internasional Penting untuk Generasi Muda Indonesia, Begini Caranya

​Lewat Asia Collaboration Corner, Binus University ingin mempermudah mahasiswa untuk mengeksplorasi pengalaman global.

Poco X7 Pro Raih Skor AnTuTu 1,5 Juta, Performa Prosesor Memukau

Baterai 6.000 mAh Poco X7 Pro yang dipadukan dengan pengisian 90 W memungkinkan penggunaan berhari-hari tanpa khawatir kehabisan daya.

Cuma 3 Hari! Promo Mister Donut Bundle of Chocomilk, 1 Lusin Donut Lebih Hemat

Mister Donut hadirkan promo Bundle of Chocomilk mulai 9-11 Januari 2026. Dapatkan 1 lusin donat lezat dengan harga yang lebih hemat.

Sensitif Kafein? Coba Blue Matcha sebagai Alternatif Sehat Penuh Warna

Ingin minuman sehat bebas kafein dengan tampilan estetik? Manfaat blue Matcha menawarkan manfaat antioksidan tinggi, aman dikonsumsi kapan saja.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Jumat 9 Januari 2026

Cek ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Jumat 9 Januari 2026, siapa yang dapat peluang emas? Simak selengkapnya di sini, ya.

Promo JSM Superindo 9-11 Januari 2026, Buah Naga-Lengkeng Bangkok Diskon hingga 60%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 9-11 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Tren Naik Stop, Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Jumat (9/1) Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Jumat (9/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 jadi Rp 2.588.000, emas UBS Rp 2.637.000.

Promo HokBen dengan Bank Saqu Periode Januari 2026, Dapat Cashback 50%

HokBen hadirkan promo spesial dengan Bank Saqu selama Januari 2026. Anda bisa menikmati makanan favorit dan mendapatkan cashback sampai 50%.

Yuk Ikutan Challenge Dry January Buat yang Kecanduan Alkohol

Dry January sendiri adalah sebuah challenge atau tantangan kesehatan yang digalakkan di Amerika dan Eropa.​  

Drop‑Resistant Vivo Y19s Hadir, Ubah Standar Ponsel Kelas Menengah

Dengan sertifikasi SGS 5‑Star dan MIL‑STD‑810H, Vivo Y19s siap bertahan dari kecelakaan sehari‑hari, memberi kepercayaan bagi pengguna aktif.