M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Tanda Pasangan Anda Doyan Selingkuh, Suka Gaslighting Salah Satunya

5 Tanda Pasangan Anda Doyan Selingkuh, Suka Gaslighting Salah Satunya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Wajib dipahami, ternyata ada loh beberapa tanda pasangan yang doyan selingkuh.

Dunia kencan dan pernikahan memang sedang tidak baik-baik saja. Semakin hari semakin banyak kasus perselingkuhan yang diungkap ke publik.

Perselingkuhan sendiri rawan terjadi dalam sebuah hubungan karena beragam faktor yang bisa saja terjadi berulang kali.

Lalu, apakah ada tanda dari pasangan yang doyan dan berpotensi selingkuh? Simak tandanya di sini:

Baca Juga: Wajib Tahu, Ini Dia 4 Penyebab Kondom Bisa Rusak

Tukang bohong

Tanda utama dari pasangan yang mungkin berselingkuh adalah suka berbohong. Kebiasaan ini biasanya bisa dilihat dari tidak terbukanya pasangan pada Anda.

Ada beberapa hal yang ditutupi dari pasangan yang membuat pasangan akhirnya suka berbohong, termasuk saat menjalin hubungan dengan orang lain secara diam-diam.

Biasanya orang yang suka berbohong suka menjaga ponsel atau barang pribadinya secara privat dan akan mudah marah ketika barang tersebut disentuh orang lain termasuk pasangan.

Memiliki ego tinggi

Tanda yang satu ini bisa jadi red flag dalam sebuah hubungan. Pasangan yang memiliki ego tinggi atau tingkat narsis tinggi memiliki potensi dan kemungkinan untuk berselingkuh.

Hal tersebut mungkin terjadi karena pasangan yang memiliki ego tinggi suka melihat dirinya dipandang keren oleh orang lain. Mereka juga memiliki keyakinan bahwa mereka merasa tak perlu mengikuti aturan yang berlaku baik dalam hubungan maupun hal lain.

Baca Juga: Coba Cek, Ini 4 Tanda dan Ciri Anda Punya Sifat Dewasa

Pernah berselingkuh sebelumnya

Pernah mendengar kalimat, sekali tukang selingkuh akan selalu jadi tukang selingkuh? Ternyata kalimat tersebut ada benarnya, loh.

Jika sudah pernah berselingkuh di hubungan sebelumnya, Anda harus ekstra hati-hati agar tidak menjadi korban selanjutnya.

Laman Marriage menjelaskan, seseorang yang sudah pernah berselingkuh sebelumnya bisa berselingkuh kembali karena mereka sudah memiliki pola dalam berhubungan.

Mereka juga memiliki kepuasan tersendiri ketika bisa menunjukkan diri dan kemampuannya menaklukkan lawan jenis.

Suka gaslighting

Kebiasaan lain yang bisa menjadi tanda seseorang yang mungkin berselingkuh adalah suka melakukan gaslighting. Gaslighting adalah sikap yang membuat orang lain atau pasangan menjadi mempertanyakan dirinya sendiri.

Gaslighting akan membuat seolah-olah dugaan orang lain salah yang kemudian dialihkan dengan topik lain yang membuat orang tersebut mempertanyakan dugaan mereka sendiri. Hati-hati dengan orang yang memiliki sifat ini, ya.

Tidak memiliki rasa bersalah

Melansir dari laman Everyday Health, seseorang yang tidak memiliki rasa bersalah memiliki potensi tinggi untuk berselingkuh karena tidak memiliki emosi.

Bahkan, setelah berbohong pun, pasangan yang tak memiliki emosi cukup tak akan merasa dirinya bersalah. Mereka selalu memiliki alasan untuk tidak merasa bersalah dan kemudian menyalahkan orang lain atas tindakan mereka.

Patut diwaspadai, ya. Itulah tadi beberapa tanda seseorang atau pasangan yang doyan dan memiliki potensi tinggi untuk berselingkuh dalam sebuah hubungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ingin Berdaya Saing? Ini Cara Membuat QRIS Sendiri dengan Mudah untuk UMKM

Berikut cara membuat QRIS mudah dan cepat untuk UMKM, agar transaksi makin aman, cepat, dan pencatatan usaha lebih rapi. Intip ulasannya.  

6 Peralatan Dapur Mahal yang Ternyata Tidak Berguna Kata Para Ahli Desainer Interior

Berikut rekomendasi desainer soal peralatan dapur mahal yang ternyata tidak berguna, agar tidak salah beli dan lebih hemat anggaran rumah.  

12 Ide Ubah Barang Vintage Jadi Dekorasi Natal yang Cantik dan Penuh Kesan

Yuk coba ide dekorasi Natal unik dan hemat. Cek cara ubah barang vintage jadi hiasan kreatif yang cantik, hangat, dan penuh cerita di rumah.  

Bedah Tuntas Perbedaan Insentif, Bonus, dan Tunjangan bagi Karyawan yang Baru Bekerja

Berikut penjelasan sederhana tentang perbedaan insentif, bonus, dan tunjangan, lengkap dengan manfaat untuk karier dan keuangan kamu.  

12 Cara Perbaiki Backsplash Dapur yang Kurang Berkesan tanpa Renovasi Mahal

Berikut cara memperbaiki backsplash dapur yang kurang estetik tanpa renovasi besar. Solusi ramah sewa dan hemat biaya agar dapur terlihat modern.  

Hati-hati, Ini Dampak Buruk Judi Online yang Sering Tidak Disadari

Cek dampak buruk judi online yang sering tidak terasa tetapi bisa bikin kondisi keuangan berantakan. Simak penjelasan lengkapnya di sini.  

BLT Kesra Rp900 Ribu Cair! Ini Cara Melihat Status Penerima dan Jadwal Pencairan 2025

Cek info terbaru soal pencairan BLT Kesra Rp900 ribu Oktober sampai Desember 2025, lengkap cara cek penerima, syarat, dan jadwal cairnya.

AC Celest Inverter Meluncur, Midea Tambah Pilihan AC Hemat Energi

​Membawa teknologi AI Ecomaster, Celest Inverter hadir dengan fitur yang lebih presisi dan mudah dirawat.  

5 Vitamin Penghilang Flek Hitam di Wajah, Salah Satunya Vitamin B3

Ada 5 vitamin penghilang flek hitam di wajah yang bisa Anda coba. Cari tahu informasi selengkapnya di sini.

10 Tanda-Tanda Kolesterol Tinggi dan Cara Mengatasinya

Apa saja tanda-tanda kolesterol tinggi dan cara mengatasinya, ya? Mari intip pembahasannya di sini!