M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

5 Tahun Berdiri, Ini Dampak Keberadaan Edtech Cakap bagi Dunia Pendidikan

5 Tahun Berdiri, Ini Dampak Keberadaan Edtech Cakap bagi Dunia Pendidikan
Reporter: Danielisa Putriadita  |  Editor: Danielisa Putriadita


MOMSMONEY.ID - Lima tahun berdiri, education technology (edtech) Cakap meluncurkan laporan dampak atawa Impact Report 2023. Laporan yang bertajuk Breaking Barriers to Boderless Education ini berisikian capaian dampak sosial oleh perusahaan teknologi berbasis pendidikan. 

Pada laporan kali ini, Cakap menyoroti upaya mengikis batasan dalam akses pendidikan berkualitas, serta memperluas jangkauan usia dan kawasan siswa yang memperoleh manfaat Cakap. 

Tomy Yunus, CEO & Co-Founder Cakap, mengatakan, Cakap memiliki misi untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat Indonesia lewat akses pendidikan yang lebih inklusif ke seluruh Indonesia. 

Perjuangan tim Cakap telah tumbuh menjadi komunitas dengan lebih 4,5 juta siswa dan hampir 2.300 guru yang tersebar di 38 provinsi di Indonesia. 

"Capaian dalam angka tersebut bukan hanya statistik tetapi lebih dari itu, mewakili kehidupan yang disentuh, impian yang dirawat, serta masa depan yang diubah," kata Tomy dalam keterangan tertulis, Senin (3/6).

Baca Juga: Edtech Cakap Beri Sesi Fun Learning untuk Anak Penyandang Kanker Peringati HUT ke-5

Peluncuran dampak laporan ini juga dihadiri oleh komisaris Cakap, Gita Wirjawan. Dalam sambutannya, Gita menyebutkan, pendidikan akan tetap menjadi sektor yang strategis. Sebab pendidikan menjadi kunci dalam membangun peradaban suatu bangsa. 

Dari sisi pendanaan, Dennis Pratistha Chief Investment Officer Mandiri Capital Indonesia bilang, berinvestasi pada institusi perusahaan rintisan masih menarik, meski terdapat dinamika pasca pandemi. 

Prospek sektor edtech juga Dennis nilai masih positif. Hal ini didukung oleh seiring dengan peningkatan kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan dan pertumbuhan penduduk ekonomi menengah. "Mereka akan lebih bersedia berinvestasi dalam pendidikan yang berkualitas," kata Dennis. 

Selain itu Indonesia bisa memberikan katalis positif, seperti potensi globalisasi yang tinggi. Di ASEAN Indonesia menempati posisi kedua tertinggi dalam jumlah mahasiswa yang belajar ke luar negeri. Jumlahnya 18,6% dari total mahasiswa di ASEAn-6 yang pergi keluar negeri untuk belajar. 

Laporan dampak tahun ini, Cakap menggandeng Fakultas Psikologi Universitas Indonesia dan lembaga penelitian Advisia.

Cakap menerapkan prinsip pembangunan berkelanjutan pada empat poin, ke-4 pendidikan berkualitas, poin 5 kesetaraan gender ke dalam naungan dampak, poin 8 pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi, serta poin 10 berkurangnya kesenjangan. 

Baca Juga: EdTech Cakap Kolaborasi dengan Microsoft, Cetak Talenta Digital Siap Kerja

Tahun ini Cakap berupaya mewujudkan nilai-nilai tersebut sehingga bisa berdampak pada berbagai aspek baik sosial, ekonomi, maupun lingkungan (impact value chain). 

Sepanjang 2023, Cakap memperluas dampak dengan merambah cakupan yang lebih luas, salah satunya dengan memberi akses pendidikan bagi siswa di Timor Leste.

Lebih dari 15.000 pelajar dari kelompok rentan dan terpinggirkan di Nusa Tenggara Timur, Papua dan Sumatera Utara telah memiliki akses lebih untuk mendapatkan pendidikan melalui inisiatif Cakap. 

Selain itu, cakupan segmen usia siswa juga semakin luas. Dengan adanya Cakap Kids Academy, yang diperuntukkan bagi siswa mulai usia empat tahun dan tes kemampuan bahasa. 

Tidak hanya memperluas segmen pasar, materi kursus serta cakupan geografisnya. Cakap juga mengambil langkah penting dalam menjadikan inisiatif Cakap Untuk Bangsa (CUB) menjadi sebuah yayasan di tahun 2024. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Diskon Katsu 30% di Kimukatsu Cek Angka 2 atau 6 di Tanggal Lahir Anda

Promo Kimukatsu Beef Katsu Cheese Set hanya dengan Rp 58.000. Cek tanggal lahir Anda, diskon 30% menanti jika ada angka 2 atau 6.

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (12/1)

IHSG punya peluang menguat terbatas pada perdagangan Senin (12/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Meroket, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 12 Januari 2026 Cetak Rekor Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.631.000 Senin (12/1/2026), melonjak Rp 29.000 dibanding hari sebelumnya.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (12/1)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1/2026). Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas ​untuk hari ini.

Rahasia Hidup Tenang, 6 Tontonan Netflix Ini Ubah Pola Pikir Anda

Dari tata krama di meja makan hingga berbenah, rekomendasi tontonan ini akan meningkatkan kesadaran diri dan etiket Anda.

Promo Mako Bakery Semua Whole Cake & Menu Baru Korean Salt Bread Serba Hemat Sekarang

Promo Mako Bakery Whole Cake diskon besar-besaran, Black Forest dan Chantilly turun harga. Ada juga menu baru Korean Sald Bread.

IHSG Berpeluang Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas untuk Senin (12/1)

IHSG masih berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1). Cek rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

6 Drakor Ini Bongkar Kisah Nyata Hidup Kaum Difabel

Pengacara autis IQ 164, hingga sindrom Asperger. Drakor ini menyajikan perspektif unik perjuangan difabel lo.

Daftar HP Samsung Turun Harga Januari 2026: Galaxy S, A, dan Z Diskon Besar

Awal 2026 jadi momen tepat beli HP baru. Simak daftar lengkap HP Samsung Galaxy S, A, dan Z Series yang mengalami penurunan harga di Januari.

Promo Flavor Saver Wingstop 12–18 Januari, 14 Ayam Goreng Harga Bersahabat

Beli ayam di Wingstop pekan ini jauh lebih hemat. Promo Paket Flavor Saver isi 14 ayam hanya Rp 70.000 saja. Cek masa berlakunya.