M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Sayuran Terbaik untuk Penderita Diabetes, Jaga Gula Darah Tetap Terkendali

5 Sayuran Terbaik untuk Penderita Diabetes, Jaga Gula Darah Tetap Terkendali
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Cari tahu 5 sayuran terbaik untuk penderita diabetes di sini.

Dari banyaknya sayuran yang ada, beberapa di antaranya terbukti bermanfaat bagi para penderita diabetes karena dapat membantu mengontrol kadar gula darah.

Dalam hal mengontrol gula darah, sayuran-sayuran ini mungkin bisa membantu lebih dari sayuran lainnya.

Meskipun tidak ada sayuran yang berdampak negatif pada gula darah, namun sayuran yang kaya serat, protein, dan vitamin spesifik akan sangat membantu menjaga gula darah tetap terkendali.

Kira-kira, sayuran apa saja yang termasuk? Terjangkau dan mudah ditemukan di mana-mana, inilah 5 sayuran terbaik untuk penderita diabetes sebagaimana dilansir dari Eat This, Not That! dan EatingWell.

Baca Juga: Siapkan 4 Aplikasi Olahraga Ponsel Ini Pasca Liburan Nataru Biar Kembali Bugar

1. Brokoli

Sayuran terbaik untuk penderita diabetes pertama adalah brokoli.

Serat merupakan kunci dalam membantu mengontrol kadar gula darah. Termasuk karbohidrat kompleks, serat tidak dapat dicerna. Itu artinya, darah tidak akan menyerap serat dengan cara yang sama seperti jenis karbohidrat lainnya.

Salah satu sayuran tinggi serat adalah brokoli. Tak hanya mampu mengontrol gula darah, kandungan serat dalam brokoli juga dapat bertindak seperti prebiotik yang membantu bakteri baik di usus berkembang.

Selain kaya serat, brokoli juga rendah gula alami dan sangat mengenyangkan sehingga ramah untuk para penderita diabetes.

2. Terong

Sayuran terbaik untuk penderita diabetes kedua adalah terong.

Terong merupakan sayuran padat nutrisi sekaligus ramah gula darah. Dalam setengah cangkir terong matang, ada sekitar 0,4 gram protein dan 1,25 gram serat.

Adapun kandungan protein dan serat dapat memperlambat seberapa cepat karbohidrat diserap dalam darah. Pada gilirannya, hal tersebut bisa membantu menjaga gula darah tetap terkendali.

3. Bayam

Sayuran terbaik untuk penderita diabetes ketiga adalah bayam.

Bagi Anda yang ingin mengatur kadar gula darah, bayam merupakan salah satu sayuran berdaun hijau terbaik yang bisa Anda pilih.

Sebagai sumber vitamin A yang sangat baik, bayam patut dikonsumsi oleh para penderita diabetes. Mengapa demikian?

Pasalnya, vitamin A berperan penting dalam membantu menurunkan gula darah dan kekurangan vitamin A diketahui dapat mempengaruhi kadar insulin yang membantu mengatur kadar gula darah.

Baca Juga: Tips Kelola Uang Saat Liburan ke Luar Negeri ala Wise

4. Kembang kol

Sayuran terbaik untuk penderita diabetes keempat adalah kembang kol.

Kembang kol bisa menjadi makanan pendamping yang bagus untuk membantu menjaga kadar gula darah pada penderita diabetes.

Selain ramah bagi penderita diabetes karena rendah karbohidrat, kembang kol juga kaya akan antioksidan fitonutrien sulforaphanes, glukosinolat, dan tiosinat yang telah terbukti mampu membantu melindungi tubuh dari penyakit kanker.

5. Timun

Sayuran terbaik untuk penderita diabetes kelima adalah timun.

Timun adalah sayuran tinggi air yang dapat membantu Anda tetap terhidrasi sekaligus merasa kenyang.

Ulasan pada tahun 2022 di jurnal Molecules menemukan bahwa anggota keluarga Cucurbitaceae termasuk timun dapat mengontrol kadar gula darah serta mengurangi peradangan di seluruh tubuh.

Yang tak kalah penting, timun memiliki indeks glikemik yang rendah sehingga aman dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Nah, itulah 5 sayuran terbaik untuk penderita diabetes. Jangan lupa dicatat, ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Samsung Galaxy XCover7 Pro Bawa Snapdragon 7s Gen 3 dan MIL-STD-810H!

Samsung Galaxy XCover7 Pro bawa ketahanan MIL-STD-810H yang mirip sama Oppo A60. Samsung memperbarui ponsel tangguhnya setelah tiga tahun.  

Samsung Galaxy XCover7 Pro Bawa Snapdragon 7s Gen 3 dan MIL-STD-810H!

Samsung Galaxy XCover7 Pro bawa ketahanan MIL-STD-810H yang mirip sama Oppo A60. Samsung memperbarui ponsel tangguhnya setelah tiga tahun.  

Inilah Kesalahan Umum yang Sering Dilakukan Pengguna Skincare

Berikut ini beberapa kesalahan umum yang sering dilakukan pengguna skincare hasil observasi tim Innisfree yang perlu Anda tahu.

Harga Emas Dunia Naik Hampir 5% Sepekan, Reli Empat Bulan Beruntun

Harga emas menuju kenaikan bulanan keempat di tengah meningkatnya ekspektasi penurunan suku bunga Amerika Serikat berikutnya. 

Beli Huawei Pura 80 Series Pakai Promo BCA, Hemat Sampai Rp 1 Juta! Ini Dia Fiturnya

Ada Promo BCA bagi para pengguna kartu kredit BCA. Untuk pembelian Pura 80 Ultra RAM 16 & internal 512GB akan dapat diskon Rp 2 juta.

Jangan Panik! Simak 6 Tips dari KAI saat Barang Tertinggal di Kereta atau Stasiun

Mari simak tips dari KAI saat barang Anda termasuk tumbler tertinggal di kereta atau stasiun berikut ini.​

Ini Manfaat & Cara Pakai Anti-Aging Spray untuk Rutinitas Simpel

​Perawatan anti-aging kini tak harus panjang dan rumit. Serum berformat spray mulai jadi pilihan karena praktis dipakai sehari-hari

8 Film Romantis Netflix Asal Amerika Penuh Cerita Manis

Berikut ada beberapa rekomendasi film romantis manis asal Amerika yang bisa disaksikan di Netflix.​ 

IHSG Berpeluang Rebound, Cek Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Jumat (28/11)

IHSG diperkirakan berpeluang rebound pada perdagangan Jumat (28/11) setelah sebelumnya terkoreksi.​ Berikut rekomendasi saham BNI Sekuritas.​

Rekomendasi HP Murah Buat Main PUBG & Call of Duty, Punya Chipset yang Tangguh!

Lagi cari HP murah buat main Mobile Legends dan PUBG? Jangan asal beli ya, cari tahu fitur dan spesifikasi lengkapnya.