M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Model Dekorasi Vintage di eBay untuk Rumah Minimalis yang Fungsional

5 Model Dekorasi Vintage di eBay untuk Rumah Minimalis yang Fungsional
Reporter: Ramadhan Widiantoro  |  Editor: Ramadhan Widiantoro


MOMSMONEY.ID - Simak model dekorasi bergaya vintage di eBay. Bagi Anda yang ingin mempercantik rumah dengan sentuhan unik, mulai dan coba dari sekarang. 

Dilansir dari Real Simple, para pencinta model dekorasi bergaya vintage yang tetap ingin mempertahankan nuansa minimalis dan fungsional untuk rumah mereka di tahun 2025. 

Tak perlu selalu berburu barang baru, karena banyak desainer kini lebih memilih berburu pernak-pernik bekas berkualitas melalui eBay. Apa saja yang mereka incar? Berikut ulasannya!

Baca Juga: 8 Kesalahan Mendekorasi Kamar Tidur yang Perlu Anda Hindari

1. Model dekorasi kertas dinding unik untuk rumah minimalis

Wallpaper bekas kini kembali populer sebagai model dekorasi untuk rumah minimalis yang ingin tampil beda. Dengan memilih kertas dinding dari koleksi lama, Anda bisa mendapatkan motif eksklusif yang tidak lagi beredar di pasaran. 

Namun, pastikan untuk mengukur kebutuhan ruangan dan memilih gulungan dari lot yang sama agar warna tetap serasi.

2. Aksesori kecil sebagai model dekorasi fungsional untuk rumah

Aksen kecil seperti vas keramik, wadah unik, atau tempat lilin antik menjadi pilihan favorit desainer dalam menambahkan kepribadian pada model dekorasi untuk rumah minimalis. 

Barang-barang ini memberikan sentuhan berlapis tanpa membuat ruang terasa penuh sesak, menjaga prinsip minimalis yang tetap fungsional.

Baca Juga: Tren Dekorasi Rumah Gaya Nenek yang Kembali Hits di 2025, Nomor 5 Wajib Ada

Salah Satu Model Dekorasi Vintage di eBay untuk Rumah Minimalis yang Fungsional
Salah Satu Model Dekorasi Vintage di eBay untuk Rumah Minimalis yang Fungsional

3. Selimut dan tekstil vintage untuk rumah minimalis bergaya

Mencari tekstil lawas di eBay menjadi langkah jitu untuk menambahkan karakter dalam model dekorasi untuk rumah minimalis. 

Selimut antik, sprei renda Eropa, hingga syal vintage yang dibingkai bisa menjadi elemen lembut yang memperkaya suasana tanpa mengorbankan fungsi ruang. Pastikan barang-barang ini bebas dari bau tak sedap sebelum digunakan, ya!

4. Pencahayaan vintage sebagai model dekorasi fungsional untuk rumah

Lampu-lampu lawas seperti lampu dinding kuningan atau lampu meja retro banyak diburu untuk melengkapi model dekorasi minimalis yang tetap fungsional. 

Pencarian yang lebih spesifik, seperti "lampu dinding kuningan antik," bisa membantu menemukan pencahayaan unik yang pas untuk rumah Anda.

Baca Juga: 11 Fitur Desain Rumah yang Meningkatkan Nilai Jual Menurut Pakar Properti

5. Barang retro dan nostalgia, sentuhan hangat untuk rumah minimalis

Memburu benda nostalgia seperti ensiklopedia lawas, bola dunia vintage, atau mainan dari era tertentu bisa menjadi pilihan menarik untuk model dekorasi untuk rumah minimalis. 

Benda-benda ini menambahkan kehangatan dan cerita tanpa mengacaukan estetika sederhana yang ingin dipertahankan.

Berkreasi dengan model dekorasi untuk rumah minimalis memang memerlukan kejelian, tetapi hasilnya sangat memuaskan. 

Dengan berburu barang-barang vintage yang fungsional di eBay, Anda tak hanya mendapatkan keunikan, tetapi juga bisa menciptakan rumah yang penuh karakter tanpa meninggalkan kesan minimalis yang nyaman. 

Tahun 2025 adalah momen yang tepat untuk menjadikan rumah Anda lebih personal dan bermakna!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Renovasi Dapur Ini Sebaiknya Dihindari Jika Ingin Rumah Cepat Laku saat Dijual

Cek yuk, 5 jenis renovasi dapur yang terlihat bagus tapi justru bikin harga rumah turun saat dijual, simak penjelasan pakarnya di sini.  

Resep Roti Daging China Viral: Sensasi Gurih Renyah Langsung dari Dapur

NIkmati sensasi gurih renyah roti daging China yang viral di Malaysia dan Singapura. Coba resep autentiknya untuk camilan spesial di rumah.  

Inspirasi 25 Ucapan Hari Terima Kasih Sedunia, Cocok untuk Media Sosial

Hari Terima Kasih Sedunia jatuh pada 11 Januari. Gunakan ucapan ini untuk mengungkapkan rasa syukur kepada orang-orang terdekat Anda.

Selamat Hari Tuli Nasional! Ini Ucapan Terbaik Dukung Komunitas Tunarungu

Kumpulan ucapan Hari Tuli Nasional 2026 inspiratif untuk membangun lingkungan yang ramah dan aksesibel bagi komunitas tuli.

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.