M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Minuman Penurun Berat Badan yang Alami dan Mudah Didapatkan

5 Minuman Penurun Berat Badan yang Alami dan Mudah Didapatkan
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Ada begitu banyak minuman penurun berat badan yang ternyata berbahaya bagi tubuh. Padahal, ada juga minuman penurun berat badan yang alami, murah, dan mudah didapatkan, loh!

Beberapa jenis minuman ini ternyata telah diverifikasi oleh para peneliti dapat menurunkan berat badan secara signifikan.

Mau tahu apa saja minuman penurun berat badan yang alami dan mudah didapatkan ini? Melansir dari Lemonilo, Times of India, dan Healthline, berikut selengkapnya!

Baca Juga: Cepat Mengantuk Setelah Makan? Tenyata Ini Penyebabnya

Teh hitam

Teh hitam merupakan salah satu minuman penurun berat badan yang alami karena memiliki kandungan flavonoid yang mampu percepat berat badan turun.

Flavonoid itu sendiri mengandung senyawa polifenol yang memiliki antioksidan kuat yang baik untuk kesehatan tubuh dan kecantikan kulit.

Disebabkan oleh proses oksidasi yang banyak, maka teh hitam memiliki rasa yang cukup pahit dengan warna yang gelap.

Baca Juga: 6 Makanan yang Harus Dihindari Saat Makan di Prasmanan

Teh hijau

Teh hijau
Teh hijau

Salah satu jenis minuman penurun berat badan lainnya yang cukup terkenal adalah teh hijau.

Teh hijau mengandung katekin yang dapat mempercepat metabolisme tubuh dan pembakaran lemak. Mengonsumsi teh hijau secara rutin efektif dapat menurunkan berat badan lebih cepat.

Baca Juga: 4 Jenis Minuman Penangkal Rasa Pedas yang Super Efektif

Air lemon dan garam hitam

Segelas air lemon hangat yang dicampur dengan sedikit garam hitam dapat mengurangi lemak perut sehingga berat badan turun lebih cepat.

Minuman penurun berat badan ini punya manfaat yang begitu besar untuk tubuh karena selain mengurangi lemak perut, juga dapat meningkatkan rasa kenyang, mempercepat metabolisme tubuh, serta melancarkan buang air besar.

Teh jahe

Teh jahe merupakan minuman herbal populer yang biasa digunakan dalam mengobati mual, pilek, hingga radang sendi. Namun tak hanya itu saja, ternyata teh jahe juga merupakan minuman penurun berat badan yang sangat efektif!

Sebuah penelitian yang dilansir dari Healthline telah membuktikan bahwa tikus yang diberi diet tinggi lemak dengan dilengkapi 5% bubuk jahe selama 4 minggu mengalami penurunan berat badan yang signifikan serta peningkatan kolesterol baik (HDL) dibandingkan dengan tikus yang diberi diet tinggi lemak tanpa bubuk jahe.

Baca Juga: Hangatkan Tubuhmu dengan 7 Jenis Minuman Wedang yang Ada di Nusantara

Air

Meski sekilas agaknya tak memiliki manfaat, ternyata air mineral merupakan minuman penurun berat badan yang paling alami dan paling murah. Minum banyak air dapat membantu percepat penurunan berat badan.

Minum lebih banyak air pada saat makan akan membuat anda lebih cepat kenyang dan kalori cepat terbakar.

Minum air putih
Minum air putih

Baca Juga: Kelelahan? Konsumsi 4 Makanan yang Bantu Percepat Pulihkan Energi yang Hilang

Penelitian pada 48 orang dewasa yang kelebihan berat badan menemukan bahwa mereka yang minum 500 ml air sebelum makan sambil mengikuti diet rendah kalori akan kehilangan 44% berat badan lebih banyak selama 12 minggu dibandingkan dengan mereka yang tidak minum air sebelum makan.

Nah, itu dia beberapa jenis minuman penurun berat badan yang alami. Jadi, mau pilih yang mana?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Gokana x Blu 11-14 November, Nikmati Menu Favorit dan Dapatkan Cashback 50%

Gokana hadirkan promo spesial dengan Blu dari 11-14 November. Anda bisa menikmati menu favorit Gokana dan mendapat cashback sampai 50%.  

Kumpulan Ucapan HUT Brimob 2025 Penuh Apresiasi dan Dedikasi

Ucapan HUT Brimob 2025 ini dapat Anda gunakan untuk memberi apresiasi atas dedikasi dan pengabdian pasukan Brimob Polri.​  

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Jumat 14 November 2025: Ada Energi Besar!

Berikut ramalan zodiak hari ini Jumat, 14 November 2025, dinamika dunia kerja dan keuangan sangat dipengaruhi oleh energi kolaboratif.

IHSG Berpotensi Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Jumat (14/11)

IHSG berpotensi menguat pada perdagangan Jumat (14/11), setelah ditutup melemah pada sesi sebelumnya.​ Simak rekomendasi saham BNI Sekuritas​

Cek Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham dari Mirae Hari Ini (14/11)

 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan cukup lesu hari ini. Jikapun menguat, akan terbatas.

Jajan Hemat Pakai Promo A&W Weekend Deals 14-16 November, 6 Ayam Goreng Harga Spesial

A&W kembali hadirkan promo Weekend Deal mulai 14-16 November 2025. Nikmati paket hemat Aroma Chicken favorit dan dapatkan dua Cheeseburger gratis.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Jumat (14/11/2025) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Jumat (14/11) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.459.000, emas UBS 1 gr Rp 2.489.000.

IHSG Berpotensi Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Jumat (14/11)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Jumat (14/11), setelah terkoreksi pada perdagangan sebelumnya.​ Berikut rekomendasi saham MNC Sekuritas​

Promo Richeese Factory Rich Steak, Cobain Chicken Steak Spesial Mulai Rp 31.000-an

Richeese Factory hadirkan promo Rich Steak hemat. Nikmati Chicken Steak lezat dengan Creamy White Gravy Sauce mulai Rp 31.000-an saja.  

Yuk, Serbu Sushi Delivery Promo dari Genki Sushi Diskon Rp 35.000 Via GrabFood

Genki Sushi hadirkan promo spesial Sushi Delivery. Nikmati Sushi favorit Anda dengan pesan melalui GrabFood dan dapatkan diskon Rp 35.000.