M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Manfaat Rajin Menulis Jurnal Pribadi buat Kesehatan, Bisa Jadi Manajemen Stres

5 Manfaat Rajin Menulis Jurnal Pribadi buat Kesehatan, Bisa Jadi Manajemen Stres
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Inilah daftar manfaat menulis jurnali pribadi bagi kesehatan yang jarang disadari banyak orang.

Menulis merupakan salah satu kegiatan menenangkan yang bisa membantu menyalurkan pikiran dan ide-ide yang ada di otak.

Selain menuangkan ide dalam tulisan, ternyata menulis juga memiliki manfaat lain yang juga berguna bagi kesehatan diri.

“Menulis jurnal bisa meningkatkan kesehatan mental dan memungkinkan untuk menghilangkan stres, karena dapat memberikan ruang yang aman untuk melepaskan pikiran dan perasaan Anda yang terpendam,” kata Dr. Carla Manly, psikolog klinis yang berbasis di Sonoma County, California pada laman Today.

Berikut ini adalah beberapa manfaat dari menulis yang bisa didapatkan ketika rajin menulis.

Baca Juga: 6 Manfaat Rahasia Tersenyum yang Tak Banyak Disadari, Bikin Tekanan Darah Turun

Self healing

Bukan hanya liburan yang bisa dimanfaatkan untuk merasakan self healing. Menulis juga dipercaya secara ilmiah memiliki manfaat yang baik untuk self healing.

Melansir dari laman Sparing Mind, manfaat ilmiah dari menulis bisa membantu mengatasi trauma dengan menuangkan isi pikiran pada tulisan. Sehingga, lama kelamaan rasa trauma yang terpendam bisa terasa lebih ringan.

Menjaga memori

Menulis yang dilakukan secara rutin bisa berguna untuk membantu menjaga kesehatan otak dan memori.

Menulis yang menjadi kesehatan bisa membuat seseorang untuk tidak mudah menjadi pikun karena memori yang terkikis oleh umur.

Melatih fokus

Laman Give a Grad A Go, menulis juga berguna dalam membantu melatih fokus seseorang.

Dengan rutin menulis maka fokus untuk menuangkan ide dan pikiran pada tulisan akan lebih difokuskan daripada berkutat dengan teknologi modern yang bisa makin membuat pikiran bercabang.

Baca Juga: Ide Selfcare Murah dan Mudah Untuk Para Pekerja Sibuk di Akhir Pekan

Melatih imajinasi

Menulis tak hanya tentang menyampaikan isi dalam pikiran. Terkadang pikiran dan imajinasi juga diperlukan dalam menulis.

Sehingga rutin menulis bisa membuat imajinasi menjadi lebih berkembang. Terutama dalam mengembangkan cerita ataupun ide yang penuh dengan imajinasi.

Manajemen stres

Menulis jurnal dapat membantu mengatasi dan mengurangi dampak peristiwa yang membuat stres, berpotensi menghindari kelelahan dan kecemasan kronis. Menulis tentang peristiwa yang membuat stres dan mencatat pikiran serta emosi di atas kertas membuat penurunan tekanan mental.

Saat membuat jurnal untuk manajemen stres, memproses emosi dalam bentuk tulisan dapat meningkatkan kemungkinan mencari dukungan sosial. Hal ini dapat mengarah pada penyembuhan emosional dan peningkatan ketahanan terhadap stres, menurut Web MD.

Itulah daftar beberapa manfaat menulis yang baik bagi kesehatan mental dan otak. Jadi makin tahu, kan?

Selanjutnya: Cek Rekomendasi Saham dari MNC Sekuritas Hari Ini (15/12), IHSG Berpeluang Menguat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Resolusi Keuangan Keluarga di 2026 agar Sang Anak Lebih Siap Mengelola Uang

Yuk simak resolusi keuangan keluarga ini agar anak lebih paham mengatur uang, tidak konsumtif, dan siap menghadapi masa depan.    &l

9 Warna Cat Ini yang Bisa Membuat Kamar Mandi Terasa Lebih Luas dan Nyaman

Simak pilihan warna cat kamar mandi yang terbukti bikin ruangan kecil kamu terasa lebih luas, terang, dan enak dipakai sehari hari.  

Cara Praktis Memilih Leasing Kendaraan agar Cicilan Tetap Aman di Kantong

Simak yuk, cara cerdas memilih leasing kendaraan agar cicilan tetap ringan, aman, dan tidak mengganggu kondisi keuangan bulanan.  

Dekorasi Kitsch Lagi Trendy? Ini Caranya Bikin Rumah yang Hangat dan Penuh Makna

Dekorasi kitsch kembali hits dan penuh warna, yuk cek cara mudah menerapkannya agar rumah Anda terasa hidup dan berkarakter.  

Ini 8 Barang di Kamar Tidur yang Bikin Waktu Istirahat Anda Terganggu, Atur Segera

Cek yuk sebelum terlambat, cara atur kamar tidur yang tepat bisa membuat tidur Anda lebih nyenyak dan bangun lebih segar setiap hari.  

WFH Kelihatan Hemat? Padahal Bisa Bikin Uang Cepat Habis Tanpa Kamu Sadari Lo

WFH sering terlihat lebih irit, padahal ada kebiasaan harian yang bikin dompet bocor. Yuk, simak penjelasan lengkapnya di sini.  

Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026: Big Match Persaingan Juara di Premier League

Simak big match Arsenal vs Liverpool Jumat 9 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Emirates Stadium, duel penentu puncak Premier League.

5 Aturan Makan Malam untuk Menurunkan Berat Badan dengan Cepat, Diet Jadi Maksimal!

Ingin berat badan cepat turun? Jangan lupa untuk menerapkan 5 aturan makan malam untuk menurunkan berat badan dengan cepat ini.

Benarkah Kadar Gula Darah yang Tinggi Sudah Pasti Diabetes atau Bukan? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, benarkah kadar gula darah yang tinggi sudah pasti diabetes atau bukan? Ini dia jawabannya.  

Anak Suka Ngupil? Ini 5 Cara Menghentikan Kebiasaan Ngupil pada Anak

Tak perlu khawatir kalau anak suka ngupil. Berikut MomsMoney bagikan 5 cara menghentikan kebiasaan ngupil pada anak.