M O M S M O N E Y I D
Bugar

5 Manfaat Lactic Acid untuk Wajah, Kulit Kencang dan Lembab!

5 Manfaat Lactic Acid untuk Wajah, Kulit Kencang dan Lembab!
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Menarik buat dicoba, simak manfaat lactic acid untuk wajah di dalam produk skincare. Lactic acid termasuk ke dalam golongan alpha-hydroxy acid (AHA) yang berasal dari sejumlah sumber alami, seperti pada produk susu fermentasi.

Anda bisa menemukan kandungan asam ini pada produk perawatan wajah. Jika Anda tertarik mengenal lebih jauh, berikut lima manfaat lactic acid untuk wajah dilansir dari evamuliaclinic.com, yaitu: 

1. Mengencangkan Kulit

Kandungan lactic acid ampuh untuk mengencangkan kulit. Produk yang mengandung lactic acid mampu memperbaiki tekstur kulit melalui proses pengelupasan kulit.

Sehingga bisa mengurangi bekas jerawat, kerutan, dan garis-garis halus yang sering dikaitkan dengan penuaan kulit. Selain itu, asam ini juga bisa membantu produksi kolagen di kulit wajah hingga membuat kulit terasa lebih kencang.

Baca Juga: Moms, Ini 5 Cara Menghilangkan Visceral Fat Penyebab Perut Buncit

2. Melembapkan Kulit

Manfaat lactic acid untuk wajah selanjutnya adalah melembapkan kulit. Lactic acid sering kali dibandingkan dengan asam glikolat yang masuk ke dalam golongan AHA dan banyak digunakan diberbagai produk perawatan wajah.

Bedanya, lactic acid mampu melembabkan kulit dan jarang sekali menyebabkan iritasi kulit. Sehingga mampu meminimalkan terjadinya kemerahan pada wajah.

3. Mengangkat Sel Kulit Mati

Kemudian, lactic acid juga bisa mengangkat sel kulit mati di bagian kulit lapisan terluar (epidermis). Sehingga membantu mengatasi kulit yang kusam dan kasar, baik itu dari paparan polusi, sinar UV maupun penggunaan produk perawatan wajah yang tidak tepat.

Selain itu, lactic acid juga bisa meningkatkan regenerasi jaringan sel, untuk membuat kulit menjadi lebih muda, halus, dan bersinar. Sehingga, lactic acid digunakan sebagai salah satu bahan favorit di Korea Selatan, yang kini tengah mengikuti tren glowing skin.

Baca Juga: 8 Herbal yang Bisa Bantu Turunkan Gula Darah buat Penderita Diabetes

4. Mengatasi Hiperpigmentasi

Manfaat lactic acid untuk wajah berikutnya adalah mengatasi hiperpigmentasi. Kandungan ini mampu mengatasi hiperpigmentasi dan tanda-tanda lain yang menyebabkan warna kulit tidak merata.

Seperti bintik hitam serta bercak-bercak. Lactic acid juga bisa mencerahkan warna kulit dan menyamarkan pori-pori.

5. Menutrisi Kulit Kering

Manfaat lactic acid lainnya adalah menutrisi kulit kering. Kandungan ini juga mampu mengikat air dengan cara meningkatkan produksi minyak alami di kulit.

Hal ini bisa membantu kulit tetap lembab dan lentur. Bagi pemilik kulit kering, produk-produk dengan kandungan lactic acid bisa masuk ke dalam daftar wajib produk perawatan wajah Anda. 

Sekarang Anda sudah memahami manfaat lactic acid untuk wajah. Anda bisa menemukan kandungan lactic acid di dalam produk skincare. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Weekday Superindo & Hypermart 10-13 November 2025, Diskon 50%-Beli 1 Gratis 1

Promo Weekday hadir di Superindo dan Hypermart dengan cek promo selengkapnya di sini sebelum belanja, Moms.

Promo Bakmi GM P3K sampai 7 Desember, Makan Nasi Goreng atau Bakmi Cuma Rp 29.000

Bakmi GM hadirkan promo P3K sampai 7 Desember 2025. Nikmati menu favorit berupa Nasi Goreng atau Bakmi hanya Rp 29.000 melalui pemesanan online.

Redmi Note 15 Pro+ Mengusung Kamera Telefoto yang Mendukung Optical Zoom 2.5x

Redmi Note 15 Pro+ mempunyai lensa telefoto yang mendukung optical zoom 2.5x, ungguli Poco M6 yang tidak punya fitur ini.   

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 8-15 November 2025, Sunlight-Downy Paling Murah!

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat hadir lagi. Potongan harga spesial untuk Sunlight hingga Downy berlaku 8-15 November 2025.

9 Daftar Promo Kuliner Favorit Tiap Rabu Selama November, Point Coffee sampai KFC

Promo kuliner favorit tiap Rabu selama November 2025. Mulai dari Point Coffee sampai KFC, semuanya tawarkan harga lebih hemat.

WhatsApp Garap Fitur Filter Pesan untuk Nomor Tak Dikenal lo, Mirip Folder Spam Gmail

WhatsApp akan meluncurkan fitur baru yaitu filter pesan yang berasal dari nomor yang tidak ada atau tidak dikenal di kontak. 

Kumpulan Promo ShopeePay SPayLater sampai 16 November, Kuliner Favorit Serba Rp 1.000

Promo ShopeePay SPayLater spesial dengan beragam kuliner favorit. Point Coffee sampai HokBen berikan harga serba Rp 1.000.

Masih Naik Terus, Simak Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 12 November 2025

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.367.000 pada Rabu pagi (12/11), naik Rp 7.000 dibanding Selasa pagi (11/11).

Oppo A6 Pro Tonjolkan Fitur SuperCool VC, HP Jadi Nggak Gampang Panas!

Oppo A6 Pro mencoba mengungguli Samsung A25 dengan membawa fitur-fitur keren, salah satunya SuperCool VC system.   

IHSG Diramal Menguat, Cek Rekomendasi Saham Pilihan BNI Sekuritas Rabu (12/11)

IHSG diperkirakan menguat pada perdagangan Rabu (12/11), setelah sebelumnya sempat terkoreksi.​ Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas.