M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

5 Kripto Top Gainers 24 Jam saat Pasar Ambles, Humanity Protocol Jawaranya!

5 Kripto Top Gainers 24 Jam saat Pasar Ambles, Humanity Protocol Jawaranya!
Reporter: Dupla Kartini  |  Editor: Dupla Kartini


MOMSMONEY.ID - Pasar aset kripto ambles lagi, dengan Bitcoin dan mayoritas kripto big caps melorot. Siapa saja penghuni kripto top gainers maupun top losers?

Mengutip coinmarketcap.com, nilai kapitalisasi pasar atau market cap kripto global dalam 24 jam terakhir hingga Selasa (30/12) pukul 09.15 WIB, ambles 1,73% menjadi US$ 2,95 triliun. CMC Crypto Fear & Greed Index, yang mengindikasikan sentimen investor turun di level 29, alias belum lepas dari zona fear.

Coinmarketcap.com merangking kripto top gainers dan top losers dari antara aset kripto yang volume transaksinya di atas US$ 50.000 selama 24 jam. Top gainers merujuk pada aset kripto yang naik paling tinggi. Sebaliknya, top losers yaitu koin dan token yang turun paling dalam.

Di pasar yang melemah, kripto Humanity Protocol mampu naik dan menduduki  puncak kripto top gainers.

Mengutip Reku.id, Humanity Protocol adalah infrastruktur blockchain yang fokus pada pembangunan sistem Identitas Terdesentralisasi (DiD) yang aman dan berbasis privasi. Tujuannya menyelesaikan masalah yang dihadapi dunia digital, yaitu verifikasi identitas individu secara aman, pribadi, dan tanpa bergantung pada otoritas terpusat. Humanity Protocol menggunakan teknologi biometrik unik (pemindaian telapak tangan) untuk memverifikasi “keberadaan manusia” tanpa menyimpan data pribadi yang sensitif.  

Baca Juga: Fase Transisi Pemulihan Bitcoin cs di 2026, Begini Strategi bagi Investor

Berikut ini daftar kripto top gainers dan top losers dalam 24 jam terakhir:

5 kripto top gainers

  • Humanity Protocol naik 8,50% menjadi US$ 0,1762.
  • Midnight (NIGHT) naik 4,01% menjadi US$ 0,09574.
  • MYX Finance (MYX) naik 2,04% menjadi US$ 3,61.
  • Unus Sed Leo (LEO) naik 1,70% menjadi US$ 8,61.
  • DXC Network (XDC) naik 0,25% menjadi US$ 0,05049.

5 kripto top losers

  • Jupiter (JUP) turun 8,76% ke US$ 0,1858.
  • Canton (CC) turun 8,50% ke US$ 0,1245.
  • Pudgy Penguins (PENGU) turun 7,20% ke US$ 0,00884.
  • SPX6900 (SPX) turun 7,19% ke US$ 0,4761.
  • Iternet Computer (ICP) turun 6,89% ke US$ 2,87.

Pergerakan harga aset kripto sangat volatil. Maka, aset kripto top gainers, ada risiko berbalik arah turun. Sebaliknya, tak menutup peluang kripto top losers, memantul naik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (21/1): Hujan Ekstrem di Provinsi Berikut

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Rabu 21 Januari 2026 dan Kamis 22 Januari 2026 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Amat Lebat di Sini, Simak Peringatan dini BMKG (21/1) Cuaca Besok Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (21/1) dan Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026, 3 Unggulan di Sektor Ganda Bertumbangan

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 32 Besar hari pertama, Selasa (20/1), tiga unggulan di sektor ganda bertumbangan.

Promo Hypermart Beli Banyak Lebih Hemat 16-22 Januari 2026, Delmonte Beli 2 Gratis 1

Selama 16-22 Januari 2026, Hypermart mengadakan promo Beli Banyak Lebih Hemat. Cek promonya di sini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 21 Januari 2026, Pengaruh Besar

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Rabu 21 Januari 2026, fokus kolaborasi, strategi kerja, dan peluang profesional.

Hujan Turun Sepanjang Hari, Ini Prakiraan BMKG Cuaca Besok (21/1) di Jakarta

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Rabu (21/1) di Jakarta hujan berpotensi mengguyur sepanjang hari, sejak dini hari hingga malam hari.

Hasil Indonesia Masters 2026: Ginting ke Babak 32 Besar, 2 Ganda Ini Maju ke 16 Besar

Hasil Indonesia Masters 2026, tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting lolos ke babak 32 besar dan dua ganda putra ini maju ke 16 besar.

Promo Alfamidi Ngartis Periode 16-31 Januari 2026, Gentle Gen-Buavita Beli 1 Gratis 1

Cek promo Alfamidi Ngartis periode 16-31 Januari 2026 untuk belanja Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Ketika Sosok Ibu Hadir Lewat AI di Film Esok Tanpa Ibu

Film Esok Tanpa Ibu menghadirkan kerinduan mendalam seorang anak akan ibunya yang disalurkan lewat AI lo.

Kiat Orangtua Menyesuaikan Konten YouTube Yang Baik untuk Anak Remaja

Inilah kiat bagi para orangtua untuk menyesuaikan konten YouTube bagi anak remaja.