M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Beasiswa Luar Negeri Ini Buka Pendaftaran di Awal Tahun 2024, Termasuk LPDP

5 Beasiswa Luar Negeri Ini Buka Pendaftaran di Awal Tahun 2024, Termasuk LPDP
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bukan cuma beasiswa LPDP, ada juga beberapa beasiswa lain yang bakalan buka di awal tahun 2024 ini, loh.

Pemburu beasiswa tentu semakin antusias untuk mencari biaya pendidikan gratis melalui berbagai jenis beasiswa, termasuk beasiswa LPDP.

Namun perlu diketahui bahwa bukan cuma beasiswa LPDP saja, ya, yang dibuka di awal tahun 2024 ini.

Nah, berikut adalah beberapa beasiswa internasional yang bisa dicoba peruntungannya di awal tahun 2024 ini.

Baca Juga: 5 Negara Favorit Pemburu Beasiswa Asal Luar Negeri Indonesia, Ini Daftarnya

Australia Awards Scholarship

Dibuka mulai bulan Februari-Mei, beasiswa Australia Awards Scholarship ini hanya menyediakan beasiswa untuk jenjang S2 dan S3 saja.

Jika belum punya sertifikat IELTS, peserta yang lolos pada tahap interview akan diberikan biaya khusus untuk melakukan tes IELTS dan juga akomodasi untuk keberangkatan training ke Australia. 

Persyaratan beasiswa ini pun juga termasuk mudah. Pelamar tidak perlu LOA, tanpa syarat pengalaman kerja, dan tidak dibatasi usia, loh.

Global Korea Scholarship

Untuk beasiswa yang satu ini tentunya dapat diikuti semua yang tertarik untuk merasakan pendidikan di Korea Selatan. Beasiswa Global Korea Scholarship (GKS) ini tersedia untuk jenjang S1, S2, dan S3.

Peserta yang mengajukan beasiswa ini juga tidak wajib memiliki sertifikat IELTS. Nantinya jika peserta lolos akan mendapatkan bimbingan intensif kelas Bahasa Korea selama 1-2 semester. Pendaftaran beasiswa GKS sendiri mulai buka di bulan Februari-Maret 2024.

Baca Juga: 5 Negara Ini Cocok buat Liburan Kaum Introvert, Tenang dan Indah Semua

LPDP

Beasiswa bergengsi dari Indonesia ini memberikan kesempatan bagi pelajar Indonesia untuk melanjutkan studi di berbagai negara pada jenjang S2 dan S3.

Pendaftaran LPDP dibagi menjadi dua tahap, di mana tahap pertama akan mulai dibuka pada Januari-Februari 2024. Sedangkan tahap kedua akan kembali dibuka pada Juni-Juli 2024.

Ada persyaratan IELTS dan batasan usia 35 tahun bagi S2 dan 40 tahun bagi S3 jika ingin mengajukan diri dalam program beasiswa LPDP ini.

Fullbright Scholarship

Sudah dibuka saat ini hingga 15 Februari 2024, beasiswa Amerika Serikat ini dibuka untuk jenjang S2 dan S3, ya. Pelajar yang ingin mendaftar beasiswa ini tidak dibatasi usia dan pengalaman kerja.

Hanya saja, semua peserta diwajibkan untuk memiliki sertifikat IELTS pada angka 6,5 bagi S2 dan 7,0 bagi S3. Nantinya penerima beasiswa ini akan mendapatkan banyak keuntungan seperti biaya visa, tiket pesawat PP, uang kuliah, bahkan hingga uang bulanan.

Manaaki New Zealand Scholarship

Bagi yang ingin menikmati keindahan alam New Zealand dan pendidikannya di sana, beasiswa ini bisa dicoba. Manaaki New Zealand Scholarship adalah beasiswa yang dibuka untuk jenjang S2 dan S3.

Pendaftaran beasiswa ini pun secara timeline akan mulai dibuka sekitar bulan Februari 2024. Menariknya, beasiswa ini tak memiliki persyaratan yang sulit. Pelamar tak dibatasi nilai IPK, tidak perlu syarat LOA dan surat rekomendasi, serta tak membutuhkan sertifikat IELTS di awal pendaftaran.

Itulah beberapa beasiswa internasional yang akan mulai buka pada awal tahun 2024 ini di samping beasiswa LPDP. Jadi makin tertarik coba, kan?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jangan Lewatkan! Promo Alfamart Serba Gratis Berakhir 31 Januari 2026

Mau belanja untung? Promo Alfamart Serba Gratis tawarkan Beli 1 Gratis 1 hingga Beli 3 Gratis 1. Cek produk favorit Anda sebelum kehabisan!

Strategi JBA dan Coraline.id Mendorong Penjualan Mobil Bekas di 2026

 PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC), cukup optimistis memandang bisnis tahun 2026 dan membidik pertumbuhan dua digit

Masuki Usia 35 Tahun, Ini Upaya McDonalds Indonesia Untuk Konsumen

McDonalds Indonesia memasuki perayaan 35 tahun dengan mengedepankan layanan dan aneka menu enak ke konsumen

IHSG Anjlok, Ini Saham-saham Paling Banyak Dijual Asing di Sesi I (28/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot pada perdagangan Rabu, 28 Januari 2026 sampai lebih dari 8%. 

Pecah Rekor Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus ke atas US$ 5.200

Harga emas hari ini di pasar global naik 1,7% mencapai rekor tertinggi US$ 5.268,58 per troi ons pukul 14.08 WIB. Simak pemicunya!

Tetap Tenang, Begini Tips Investor Menyikapi Momentum Pasar yang Fluktuatif

BNI Sekuritas membagikan tips investor dalam menyikapi momentum pasar domestik yang fluktuatif. Simak ulasannya di sini! 

AirAsia Move Ajak Traveler Jelajah Hidden Gems di Kawasan ASEAN, Begini Caranya

Lewat kampanye Travel More for Less, AirAsia Move mengajak traveler mengenal sisi lain Asia Tenggara lewat destinasi-destinasi tersembunyi.​

Promo Es Krim Alfamart: Borong Wall's dan Campina, Beli 2 Gratis 1!

Banyak yang belum tahu, promo es krim Alfamart berakhir 31 Januari 2026. Cek daftar merek yang diskon besar sekarang juga!

Diskon 45% Skincare di Alfamart? Cek Promo Alfamart Personal Care Fair Ini!

Diskon Alfamart Personal Care Fair hingga 45% berlaku sampai 31 Januari 2026. Dapatkan produk perawatan wajah dan tubuh dengan harga terbaik.

Katalog Promo Alfamart Gantung (Gajian Untung) Periode 28 Januari-3 Februari 2026

Manfaatkan Promo Alfamart Gantung Periode 28 Januari-3 Februari 2026 untuk belanja hemat selama musim gajian ini.