M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Beasiswa Internasional Ini Tak Punya Batasan Umur lo

5 Beasiswa Internasional Ini Tak Punya Batasan Umur lo
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini dia daftar beasiswa internasional yang bisa dilamar bagi semua umur alias tidak memiliki batasan usia bagi pelamarnya.

Kendala besar yang menghentikan diri untuk melamar beasiswa adalah karena batasan usia. Tak jarang, banyak pelamar beasiswa yang mundur karena syarat tersebut.

Tapi apakah Anda tahu bahwa ada juga beberapa beasiswa internasional yang tidak memiliki syarat usia dalam persyaratannya?

Bisa dilamar oleh semua umur, ini dia daftar info beasiswa internasional tanpa syarat batasan usia bagi pelamarnya.

Baca Juga: 6 Kata Gaul Bahasa Inggris untuk Gantikan You're Welcome

Hokkaido University President’s Fellowship

Satu lagi beasiswa yang tidak memiliki batasan usia bagi pelamarnya. Pelajar yang ingin melanjutkan studi S2 ke Jepang bisa mengikuti beasiswa ini. Pendaftaran beasiswa ini mengikuti jadwal yang sudah ditetapkan masing-masing universitas dan jurusan kampus.

Maka dari itu, wajib untuk memeriksa mandiri website kampus tujuan. Selain tidak memiliki batasan usia, pelajar yang ingin mendaftar beasiswa ini juga tidak dituntut dengan skor minimum untuk IELTS.

Stipendium Hungaricum

Bukan cuma tanpa syarat usia, tapi beasiswa ini juga tersedia dari jenjang S1-S3, loh. Pelamar beasiswa ini pun juga bisa daftar walaupun tidak memiliki surat rekomendasi hingga jenjang S2 saja.

Menariknya, sertifikat IELTS pun juga tidak diwajibkan di awal pendaftaran beasiswa ini. Para pelamar bisa menyertakan sertifikat IELTS menyusul setelah menerima beasiswa ini. Beasiswa ini biasanya mulai dibuka sekitar bulan November-Januari.

Baca Juga: 6 Singkatan Bahasa Inggris dari Bahasa Latin yang Sering Dipakai

Fulbright Scholarship

Bagi yang ingin melanjutkan studi ke Amerika dengan menggunakan beasiswa, cobalah beasiswa Fulbright ini. Beasiswa ini tidak memiliki batasan usia.

Persyaratan lain yang wajib dipenuhi hanyalah memiliki sertifikat kemampuan berbahasa Inggris setara IELTS. Namun tak perlu khawatir bagi yang belum punya sertifikat IELTS, beasiswa ini memberikan fasilitas gratis tes bagi pelamar yang lolos seleksi.

Australia Awards Scholarship

Khusus bagi yang ingin melanjutkan studi S2 dan S3 di Australia, beasiswa ini wajib dicoba. Merupakan beasiswa populer bagi pelajar Indonesia, beasiswa AAS ini juga tak punya batasan usia bagi pelamarnya.

Beasiswa AAS juga tidak memerlukan LoA saat mendaftar. Hanya perlu menyertakan sertifikat IELTS atau TOEFL ITP saja. Menurut timeline-nya, beasiswa AAS biasanya akan mulai dibuka pada bulan Februari.

Manaaki New Zealand Scholarship

Akan segera dibuka pada bulan Februari , beasiswa untuk berkuliah di New Zealand ini tidak memiliki batasan usia. Syarat yang diperlukan untuk melamar beasiswa ini pun juga terkenal tidak ribet, loh.

Seperti tidak memerlukan surat rekomendasi, tanpa syarat LoA, dan tanpa syarat IELTS saat mendaftar. Nantinya, jika sudah lolos seleksi, pelamar akan diberikan biaya untuk mengikuti tes IELTS.

Itulah daftar beasiswa internasional yang tidak memiliki syarat batasan usia bagi pelamarnya. Makin tertarik coba enggak, nih?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Inspirasi Ruang Gaya Mode: Cara Kim Lewis Menyatukan Warna, Pola, dan Kenyamanan

Yuk, simak cara desainer Kim Lewis memadukan warna dan pola ala runway ke dalam ruang tamu dan ruang makan rumah modern!  

Tren Belanja Akhir Tahun Buka Peluang Cuan untuk Saham ERAA dan ERAL

​Analis memproyeksikan bahwa momentum akhir tahun bisa jadi katalis positif bagi saham ERAA dan ERAL.  

Prediksi PSG vs Bayern Munich (5/11), Duel Sengit Raksasa Eropa di Parc des Princes

Simak pertandingan seru PSG vs Bayern Munich di Liga Champions, Rabu 5 November 2025, jam 03.00 WIB. Yuk, cek ulasan lengkapnya di sini.&l

7 Cara Simpel Bikin Kamar Mandi Jadi Lebih Segar dengan Tirai Shower

Cek yuk, cara mudah menyegarkan tampilan kamar mandi tanpa renovasi besar! Catat agar tampilah makin segar dan nyaman, ini tipsnya.  

5 Kesalahan Fatal Menghitung Keuntungan Jualan yang Bikin Bisnis Sulit Untung

Yuk, cek lima kesalahan menghitung keuntungan jualan yang sering bikin usaha rugi diam-diam, berikut panduannya untuk Anda.

10 Peluang Bisnis AI Paling Menjanjikan yang Belum Banyak Pesaing di 2025

Yuk, simak peluang bisnis AI yang belum banyak pesaing tapi punya potensi besar di 2025. Berikut ulasannya yang bisa Anda catat.

Rahasia Bangun Kekayaan yang Terlupakan: Perencanaan Adalah Kunci Finansial

Cek yuk, bagaimana sisi kewajiban finansial yang sering diabaikan justru bisa jadi kunci utama membangun kekayaan jangka panjang.  

10 Cara Menjaga Pengeluaran Liburan Tetap Hemat Tanpa Kehilangan Momen Bahagia

Yuk, simak cara menjaga keuangan tetap aman selama liburan agar dompet nggak jebol tapi momen bahagia tetap berjalan lancar.  

5 Cara Menghilangkan Kemerahan di Wajah yang Mudah dan Efektif

Wajah kemerahan? Bisa dicoba, inilah 5 cara menghilangkan kemerahan di wajah yang mudah dan efektif.

Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (5/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (5/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.