M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

4 Trik Menggunakan Dekorasi Rumah yang Antik, Tetap Keren!

 4 Trik Menggunakan Dekorasi Rumah yang Antik, Tetap Keren!
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Di samping serbuan tren gaya minimalis yang modern, gaya rumah yang vintage dan didekorasi dengan pernak-pernik antik masih memiliki penggemar tersendiri.

Dekorasi bergaya antik memang terlihat elegan dan klasik. Namun, jika tidak digunakan dengan tepat, rumah Anda justru akan terlihat kuno dan ketinggalan zaman.

Jadi, bagaimana cara mendekorasi rumah dengan barang-barang antik supaya tetap memberikan kesan stylish? Jangan bingung, yuk simak tipsnya berikut ini.

Baca Juga: Di Mana Sebaiknya Meletakkan Tanaman Hias di Rumah? Ini Jawabannya

Gunakan sebagai pusat perhatian

Jika Anda memiliki dekorasi antik yang terlihat mencolok, coba gunakan sebagai statement piece yang dapat menjadi pusat perhatian di rumah Anda, misalnya meja kayu dengan ukiran atau patung dengan desain unik.

Dikutip dari Veranda.com, penggunaan dekorasi antik sebagai pusat perhatian akan membantu mengurangi kesan kaku di rumah Anda. Pilihlah dekorasi yang benar-benar Anda sukai sehingga Anda tidak akan cepat bosan melihatnya.

Gunakan sebagai pemanis ruangan

Berkebalikan dengan poin sebelumnya, Anda tetap bisa menggunakan dekorasi antik sebagai pemanis ruangan jika tidak ingin menciptakan interior yang mencolok.

Anda bisa menggunakan beragam dekorasi atau pernak-pernik ruangan seperti meja kecil, aksesoris, hingga karpet dengan desain yang terlihat klasik. Hanya dengan benda-benda kecil tersebut, interior rumah Anda akan terlihat lebih manis.

Baca Juga: Mau Melakukan Decluttering di Kamar Tidur? Simak Tipsnya di Sini!

Kombinasikan dekorasi antik dan modern

Melansir Homes and Gardens, beberapa dekorasi bergaya antik sebenarnya bisa terlihat timeless jika digunakan dengan benar.

Oleh karena itu, Anda bisa menggunakan dekorasi antik pada interior rumah yang bergaya modern, atau bahkan menggunakan dekorasi antik dan modern sekaligus di suatu ruangan. Selain itu, kombinasi antara dekorasi antik dan modern bisa menghadirkan kesan yang unik di rumah Anda.

Baca Juga: 5 Tips Mendekorasi Kamar Tidur yang Instagrammable, Dijamin Keren!

Kombinasikan beragam gaya dan era sekaligus

Jika Anda ingin menggunakan dekorasi bergaya antik di suatu ruangan, jangan takut untuk mengombinasikan beragam gaya dan era tertentu.

Dilansir dari Elle Decor, dekorasi rumah bergaya 70-an dan 80-an akan terlihat serasi saat digabungkan. Cobalah untuk bereksperimen dengan berbagai gaya dan era tertentu supaya mendapatkan kombinasi gaya interior yang tepat untuk Anda.

Itulah beberapa cara mudah untuk menggunakan dekorasi antik di rumah tanpa takut terlihat kuno. Semoga tips di atas bermanfaat untuk Anda!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Obat Asam Urat Allopurinol atau Febuxostat, Mana yang Bisa Cegah Kambuhan?

Beberapa obat asam urat bisa digunakan untuk mencegah kekambuhan. Ada dua nama yang paling populer yaitu allopurinol & febuxostat.

Cara Mengetahui Nomor WhatsApp Masih Aktif atau Tidak, Cek dan Ikuti Langkah Ini

Cara mengetahui nomor WhatsApp masih aktif atau tidak membantu menjaga keamanan, membatasi pengguna, dan melindungi privasi. 

BCA Hadirkan myBCA di Smartwatch, Transaksi Pembayaran Lewat Jam Pintar

Inovasi terbaru BCA: myBCA on Smartwatch hadirkan pengalaman perbankan digital yang efisien. Cocok untuk gaya hidup serba cepat.

Promo J.CO Tasty Duo 17-21 November 2025, Paket 3 Donuts + 3 J.CLUB Cuma Rp 72.000

J.CO hadirkan promo Tasty Duo mulai 17-21 November 2025. Nikmati paket hemat 3 Donuts dan 3 J.CLUB favorit hanya Rp 72.000.

Redmi 15 Janjikan Kesehatan Baterai hingga 80% Setelah 1.600 Siklus Pengisian

Xiaomi meluncurkan Redmi 15 di kelas harga Rp 2 jutaan, sama dengan Itel Super 26 Ultra. Gadget tersebut andalkan baterai besar yaitu 7000 mAh.

Promo BGM Day Bakmi GM 17-19 November, Nikmati Bakmi Favorit Mulai Rp 20.000 Saja

Bakmi GM hadirkan promo BGM Day dengan menu-menu hematnya. Advance Order tanggal 17-19 November bisa dapat minuman gratis. 

5 Rekomendasi Eyeshadow yang Aman di Kulit, Begini Tips Untuk Memilihnya!

Milih eyeshadow yang aman di kulit bisa dilakukan dengan beberapa langkah. Eyeshadow berkualitas bisa nyiptain tampilan menawan yang tahan lama.

Naik Lagi ke Level 8.414, IHSG Kembali Mendekati Level Tertinggi (17/11)

 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali mendekati rekor tertingginya dalam perdagangan intrahari pada Senin pagi, 17 November 2025

Promo KFC Petoook Duo sampai Januari 2026, Makan Berdua Mulai Rp 18.000-an Per Orang

Promo KFC Petoook Duo yang hemat sampai Januari 2026. Nikmati paket makan berdua ayam goreng dan nasi mulai Rp 18.000-an per orang.

IHSG Berpeluang Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (17/11)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Senin (17/11/2025). ​Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas ​hari ini.