M O M S M O N E Y I D
Keluarga

4 Kesalahan Menggunakan Maskara yang Harus Anda Hindari

4 Kesalahan Menggunakan Maskara yang Harus Anda Hindari
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Maskara adalah produk makeup yang mampu membuat bulu mata terlihat lebih lentik, bervolume, dan hidup dalam sekejap. Mengingat fungsinya yang luar biasa, tidak heran jika maskara banyak digandrungi oleh para pecinta makeup.

Dibandingkan pensil alis atau eyeliner, maskara termasuk produk makeup mata yang sangat mudah untuk diaplikasikan. Meskipun mudah, ternyata pengaplikasian maskara juga harus dilakukan dengan tepat guna menghindari tampilan maskara yang menggumpal dan tidak alami.

Dilansir dari laman SheFinds, seorang MUA profesional bernama Mary Winkenwerder membagikan 4 kesalahan dalam menggunakan maskara yang harus dihindari oleh para penggemar makeup. Selengkapnya, inilah penjelasannya.

Baca Juga: 8 Cara Mengatasi Jerawat Menstruasi yang Layak Dicoba

1. Memakai maskara kedaluwarsa

Kesalahan pertama dalam menggunakan maskara yang harus Anda hindari adalah memakai maskara yang sudah lama atau kedaluwarsa. Alih-alih cantik, memakai maskara kedaluwarsa hanya akan membuat bulu mata terlihat menggumpal dan tidak sedap dipandang.

Sebaliknya, memakai maskara baru atau belum melewati masa kedaluwarsanya akan membuat bulu mata terlihat lebih penuh dan bervolume. Yang tidak kalah penting, maskara yang masih layak pakai memiliki daya tahan yang lebih baik dibandingkan maskara kedaluwarsa.

Oleh sebab itu, segeralah ganti maskara Anda yang sudah lama atau kedaluwarsa dengan maskara yang baru. Banyak ahli menyarankan untuk mengganti maskara setiap 3-6 bulan atau ketika maskara mulai menggumpal dan tidak lagi memberikan efek menambah volume pada bulu mata.

2. Tidak menjepit bulu mata sebelum memakai maskara

Penjepit bulu mata atau eyelash curler merupakan komponen penting untuk memaksimalkan hasil pengaplikasian maskara. Jika Anda melewatkan penggunaan penjepit bulu mata sebelum memakai maskara, maka jangan heran apabila bulu mata Anda tampak datar atau bahkan turun alih-alih terangkat.

Walaupun menjepit bulu mata sebelum memakai maskara tergolong langkah yang sederhana, faktanya tidak sedikit wanita yang melewatkannya.

Nah, apabila Anda menginginkan bulu mata Anda terangkat sempurna, lentik, dan jauh dari kesan lelah atau tua, pastikan untuk tidak lupa menjepit bulu mata Anda sebelum memakai maskara ya Moms.

3. Tidak mengoleskan maskara secara merata

Tampilan maskara yang paripurna harus tersebar secara merata, tidak menggumpal, dan tentu saja halus. Namun, untuk menciptakan tampilan maskara yang demikian, diperlukan kesabaran dalam mengaplikasikannya.

Hindarilah untuk terburu-buru dalam mengoleskan produk maskara yang Anda pakai. Luangkanlah waktu ekstra untuk mengaplikasikan maskara secara perlahan pada seluruh bagian bulu mata Anda. Setelah bulu mata Anda terselimuti maskara, sebaiknya biarkan selama sekitar 5-10 menit terlebih dahulu sebelum Anda memulai aktivitas.

Selain terburu-buru, hindari juga untuk mengaplikasikan maskara terlalu banyak karena bisa membuat produk maskara pada bulu mata terlihat tidak merata. Disarankan untuk melapisi bulu mata Anda dengan satu demi satu lapis maskara alih-alih sekaligus banyak. Ini bertujuan untuk membangun volume yang maksimal serta menciptakan tampilan bulu mata yang dinamis, alami, dan sehat.

4. Tidak membersihkan maskara sebelum tidur

Kesalahan dalam daftar ini yang benar-benar harus Anda hindari adalah tidak membersihkan maskara sebelum tidur. Tidak hanya akan mengotori sarung bantal Anda, tidur menggunakan maskara juga berisiko menyebabkan kerutan, lingkaran hitam di bawah mata, dan pori-pori tersumbat.

Ingat-ingat bahwa maskara dapat dengan mudah menggumpal dan mengelupas di malam hari. Dengan membiarkan bulu mata Anda terselimuti maskara selama tidur, siap-siap saja mata Anda akan terlihat seperti mata rakun dan dihinggapi banyak bakteri saat bangun tidur.

Jika kebiasaan buruk ini terus Anda pertahankan, kulit Anda terutama di area mata akan terlihat jauh lebih tua dari usia Anda yang sebenarnya. Oleh sebab itu, selalu ingat untuk menghapus maskara Anda sebelum tidur dengan menggunakan eye makeup remover hingga benar-benar bersih tidak peduli seberapa lelahnya Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Prediksi Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Puncak Grup?

Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar di Stadion Narodowy Warsawa, kick-off 15 November 2025 pukul 02.45 WIB.

Macam Kebutuhan Mendesak yang Sering Muncul dan Cara Menyikapinya Secara Cerdas

Berikut berbagai jenis kebutuhan mendadak yang sering muncul dan bagaimana cara mengatasinya tanpa membuat keuangan berantakan.​

Cara Simpel Isi Saldo, Transfer, dan Tarik Tunai LinkAja Tanpa Kartu di BRI

Begini kemudahan isi saldo, transfer, dan tarik tunai LinkAja lewat BRI tanpa kartu biar transaksi harian Anda makin lancar. Berikut ulasannya.

Mau Tidur Lebih Nyenyak? Kata Desainer, Ganti Warna Cat Kamar Ini Sekarang

Sering merasa gelisah atau susah rileks saat mau tidur? Jangan-jangan, biang keladinya adalah warna cat dindingnya. Yuk, cek warna kamar tidurmu.

Lactacyd Hadirkan Pameran “Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2

​Lactacyd hadirkan pameran perawatan kulit "Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2 yang digelar mulai tanggal 14-16 November 2025

Investasi Cerdas 2026: Ini 6 Fitur Rumah Paling Dicari Pembeli Saat Ini, Kata Zillow

Cek tren perumahan masa depan, jika Anda berencana menjual atau merenovasi rumah, fitur-fitur ini wajib Anda tahu. Simak ulasannya di sini.

Waspada Penipuan ATM Kripto dan Begini Cara Aman Melindungi Transaksi Anda

Cek cara mudah menghindari penipuan ATM kripto yang makin marak saat ini agar transaksi Anda tetap aman terkendali. Simak ulasannya di sini.

Strategi Menabung Cerdas agar Bisa Beli Motor Pertama Kamu, Sudah Siap?

Simak cara menabung cepat yang lebih terarah agar motor impian bisa kamu raih tanpa harus menunggu bertahun-tahun. Sudahkah Anda melakukannya?​

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 15 November 2025: Waktunya Adaptasi

Berikut ramalan zodiak besok Sabtu 15 November 2025 membawa energi profesional yang menarik dalam urusan keuangan dan karier.   

Inilah Teknologi yang Dibutuhkan Perusahaan Besar

Lintasarta dukung kebutuhan teknologi untuk keperluan perusahaan besar. Apa itu? berikut detilnya