Santai

4 Aplikasi Foto di Ponsel Untuk Hasilkan Foto Analog, Gratis Download Semua

4 Aplikasi Foto di Ponsel Untuk Hasilkan Foto Analog, Gratis Download Semua

MOMSMONEY.ID - Ada beberapa aplikasi fotografi pada ponsel yang bisa membantu menghasilkan foto analog digital. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi yang bisa diunduh gratis melalui ponsel.

Berfoto dengan menggunakan kamera analog masih menjadi tren yang populer digunakan bagi pecinta fotografi. Hasil foto yang antik, memiliki kesan kuno, dan terkesan vintage membuat kamera analog masih dipilih untuk berfoto. 

Tak perlu membeli kamera analog untuk bisa menggunakan kamera dan menghasilkan hasil foto dengan hasil kamera analog.

Jika suka hasil foto yang antik seperti kamera analog, coba download beberapa rekomendasi aplikasi ini.

Baca Juga: Stop Simpan Ponsel di 4 Tempat Ini, Bisa Pengaruhi Kesehatan Tubuh

Huji Cam

Aplikasi ini adalah aplikasi foto analog yang mudah digunakan bagi pemula. Memiliki filter layaknya kamera analog, aplikasi ini dapat diunduh pada smartphone.

Cara menggunakannya pun cukup mudah. Hanya dengan menggunakan shooter yang disediakan pada aplikasi, maka hasil foto seperti memakai kamera analog bisa diperoleh.

Nomo Cam

Nomo cam adalah aplikasi kamera analog yang dapat diunduh melalui di smartphone. Kelebihan dari aplikasi kamera analog ini adalah banyaknya macam jenis kamera analog yang bisa dipilih. Beberapa jenis kamera analog yang disediakan pada aplikasi ini dapat digunakan secara gratis maupun berbayar.

Walaupun menggunakan filter atau jenis kamera yang gratis, hasil foto dengan kualitas kamera analog yang bagus juga bisa didapatkan.

Baca Juga: 6 Istilah Populer Dunia Kencan Modern, Ada Backburner

Calla Cam

Calla Cam juga merupakan aplikasi kamera film yang mudah digunakan pada ponsel. Merupakan aplikasi yang tidak berbayar, aplikasi Calla Cam juga menyediakan banyak pilihan filter kamera film dengan hasil yang berbeda.

Mudah digunakan juga merupakan kelebihan dari aplikasi kamera analog yang satu ini. Foto yang diambil menggunakan kamera ini juga bisa langsung tersimpan dalam galeri foto pada ponsel.

Dazz Cam

Dazz cam juga memiliki banyak jenis kamera analog yang bisa digunakan. Aplikasi ini pun menyediakan jenis kamera yang dapat mengambil video layaknya kamera recorder jadul.

Selain bisa mengambil foto dengan kualitas kamera analog, fitur video jadul pun juga bisa digunakan dengan mengakses aplikasi ini.

Itulah tadi beberapa rekomendasi aplikasi kamera analog yang bisa diunduh gratis lewat ponsel. Langsung download, yuk.

 

Selanjutnya: PLTP Muara Laboh Unit 2 Ditargetkan Rampung 2027

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News