M O M S M O N E Y I D
Keluarga

3 Perusahaan asal Indonesia masuk 30 Besar di Asia Tenggara, Sahamnya Bisa Dibeli

3 Perusahaan asal Indonesia masuk 30 Besar di Asia Tenggara, Sahamnya Bisa Dibeli
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Majalah bisnis global Fortune merilis daftar perusahaan Indonesia yang masuk dalam perusahaan terbesar di Asia Tenggara dalam Fortune Souhtheast Asia 500. Nah, 3 perusahaan asal Indonesia yang masuk 30 besar ini bisa Moms beli sahamnya, lo.

Ini untuk pertama kalinya Fortune merilis daftar perusahaan di Asia Tenggara. Pemimpin Redaksi Fortune Asia Clay Chandler menjelaskan, kawasan ini menjadi fokus Fortune karena Asia Tenggara semakin penting dalam ekonomi global. 

Fortune Southeast Asia 500 mencerminkan kawasan yang dinamis dan cepat berubah, kawasan ekonomi yang tumbuh jauh lebih cepat dari Eropa atau Amerika Serikat. Ini sebagian karena Asia Tenggara mengambil peran yang jauh lebih penting di ekonomo global. 

Baca Juga: PLN Masuk 10 Perusahaan Terbesar versi Fortune 500 Asia Tenggara

Adapun 3 perusahaan asal Indonesia yang masuk dalam 30 besar perusahaan di Asia Tenggara yang sahamnya bisa Moms beli adalah:

Bank Rakyat Indonesia (Kode saham: BBRI)

Bank yang identik dengan rakyat kecil ini menduduki peringkat ke-15 dengan pendapatan US$ 14,92 miliar dan laba US$ 3,95 miliar. Peringkat ini sekaligus menyatakan BRI adalah lembaga keuangan terbesar di Indonesia dan ke-4 di Asia tenggara. 

Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan, peringkat ini merupakan pengakuan dunia internasional bahwa BRI melalui strateginya bisa menghadapi ketidakpastian ekonomo global serta era suku bunga tinggi.

Per penutupan pasar Jumat, 21 Juni 2024, harga saham BBRI Rp 4.440. Ini menunjukan valuasi (price to book value/PBV) 2,31 yang masih terhitung murah. PBV adalah melihat harga saham dibandingkan kinerja keuangannya. 

Baca Juga: Ini 2 Perusahaan Indonesia yang Masuk 10 Besar di Asia Tenggara Menurut Fortune 2024

Bank Mandiri (kode saham: BMRI)

Perusahaan yang juga masuk dalam Fortune Souhtheast Asia 500 adalah Bank Mandiri. Bank pelat merah ini menduduki peringkat 22 dengan pendapatan US$ 11,52 miliar dan laba US$ 3,62 miliar.

Kinerja BMRI tetap solid dengan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 sebesar 9,74% atau dalam lima tahun terakhir tumbuh 40,57%. Demikian juga dengan laba besih yang naik 1,13% dari kuartal satu tahun sebelumnya atau kenaikan setara 80,05% dalam lima tahun terakhir. 

Adapun harga saham BMRI saat ini Rp 6.075 per lembar atau setara Rp 607.500 untuk minimal pembelian 1 lot saham. PBV BMRI tercatat sebesar 2,36 kali jauh lebih murah dari saham BCA. 

Baca Juga: Harga Bitcoin Jatuh, Ini yang Robert Kiyosaki Lakukan

Telkom Indonesia (kode saham: TLKM)

BUMN lain yang masuk dalam 30 besar perusahaan di Asia Tenggara menurut majalah bisnis Fortune adalah Telkom Indonesia.

Perusahaan telekomunikasi terbesar di Indonesia ini mencatatkan pendapatan US$ 9,8 miliar dengan laba US$ 1,61 miliar. Telkom Indonesia menduduki peringkat ke-28.

Komisaris Utama Rhenald Kasali bilang, Telkom memiliki beberapa keunggulan kompetitif seperti peran strategis dengan pasar yang besar di Indonesia. Saat ini, Telkom punya 171 juta pelanggan hingga ke wilayah terpencil di Indonesia.

Telkom juga merupakan perusahaan yang memiliki jumlah menara terbesar di Indonesia. Serta memiliki struktur keuangan yang kuat. Melansir Antara, Telkom menargetkan pendapatan hingga Rp 1.000 triliun. 

Adapun harga saham TLKM per 21 Juni 2024 adala Rp 2.950. PBV Telkom tercatat sebesar 2,05 kali. Nilai yang berada di bawah -2 standar deviasi yaitu 2,42 kali. Sehingga, harga saham TLKM masih terhitung murah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.

4 Fakta Menarik Tentang Gen Z, Generasi Blak-Blakan yang Peduli Kesehatan Mental

Gen Z punya 4 fakta menarik yang tak banyak diketahui. Pelajari cara mereka mengubah tren pasar dan komunikasi global.