M O M S M O N E Y I D
AturUang

3 Daftar Pilihan Jenis Tabungan Anak BCA

3 Daftar Pilihan Jenis Tabungan Anak BCA
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Anak merupakan prioritas bagi para orang tua, termasuk menyiapkan dana tabungan anak menjadi keutamaan bagi orang tua. Menabung merupakan kebiasaan baik yang perlu ditanamkan sejak dini. Oleh karena itu, penting untuk mengajarkan anak mengenai apa itu menabung, manfaat menabung dan bagaimana cara menabung.

Untuk membantu menumbuhkan budaya menabung tersebut, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) juga menyediakan tabungan untuk anak. Tabungan anak BCA adalah beberapa produk tabungan dari bank BCA yang diperuntukkan bagi WNI yang berusia di bawah 17 tahun atau belum memiliki KTP.

Selain bisa digunakan untuk mempersiapkan biaya pendidikan anak ataupun keperluan anak lainnya di masa depan, tabungan anak BCA juga bisa menjadi sarana belajar anak agar rajin menabung sejak dini.

Dengan beragam produk yang dimiliki, BCA memiliki sejumlah produk tersendiri untuk tabungan pendidikan anak, seperti Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel), TabunganKu, dan Tahapan Xpresi.

Baca Juga: Bunga Deposito Bank CIMB Niaga di Bulan Juli 2024

Lantas, apa perbedaan dari ketiga jenis tabungan anak BCA ini? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini :

1. Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) BCA

Jenis tabungan anak BCA pertama adalah Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel). SimPel merupakan tabungan yang dikhususkan bagi pelajar mulai dari jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat yang berusia di bawah 17 tahun dan belum memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Tabungan SimPel BCA bertujuan untuk membuat anak lebih disiplin dalam mengelola keuangan, membentuk budaya gemar menabung, melatih mempersiapkan masa depan, dan juga mengenalkan dunia perbankan sejak usia dini.

Berikut beberapa keuntungan bagi nasabah Tabungan Simpanan Pelajar BCA, diantaranya bebas biaya administrasi bulanan, setoran awal pembukaan rekening minimum Rp 5.000, rekening dan kartu atas nama siswa​

2. TabunganKu BCA

Jenis tabungan anak BCA yang kedua adalah TabunganKu BCA. TabunganKu BCA adalah produk tabungan untuk perorangan dengan persyaratan yang mudah dan ringan. TabunganKu bertujuan untuk menumbuhkan budaya menabung serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan tidak dikenakan biaya administrasi bulanan.

Ada beberapa keuntungan yang akan didapat nasabah TabunganKu BCA, berikut di antaranya bebas biaya administrasi bulanan, setoran awal ringan, suku bunga yang kompetitif, tdak hanya usia 17 tahun ke atas yang boleh membuka rekening, tapi anak-anak juga bisa, bukti kepemilikan rekening berupa buku TabunganKu dan kartu TabunganKu

Baca Juga: Cara Buka Rekening BCA di myBCA

3.  Tahapan Xpresi BCA

Jenis tabungan anak BCA yang ketiga adalah Tahapan Xpresi BCA. Tahapan Xpresi BCA adalah produk simpanan yang diprioritaskan bagi kaum muda. Menariknya, Tahapan Xpresi BCA ini juga memiliki design kartu dalam berbagai macam gaya.

Ada sejumlah keuntungan yang akan didapat nasabah Tahapan Xpresi BCA, berikut ini beberapa keuntungannya pilihan desain kartu Tahapan Xpresi yang beragam, setoran awal ringan dan biaya administrasi terjangkau, mudah tarik tunai di ribuan ATM BCA, jaringan ATM Prima, dan jaringan Mastercard di seluruh dunia, dapat mengajukan fasilitas seperti internet bankingmobile banking BCA, dan aplikasi myBCA.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini 5 Saham Paling Dijual Asing dengan Net Sell Terbesar Saat IHSG Rekor 9.100

Saat IHSG menyentuh rekor penutupan (19/1), asing melakukan aksi jual. Simak saham dengan net sell tertinggi

5 Organ yang Terancam Rusak Akibat Asam Urat Tinggi, Waspada Gejala Diam-diam!

Asam urat tinggi memicu 5 gangguan organ fatal, termasuk jantung dan ginjal. Jangan sampai terlambat, ketahui gejalanya segera!

Promo Subway Fresh Deals 4 Hari, 3 Sandwich Cuma 100 Ribu & Cheezy Deals Hemat

Promo Fresh Deals Subway terbatas sampai 22 Januari 2026. Jangan sampai melewatkan kesempatan menikmati 3 Sandwich hemat ini. Pesan sekarang juga!

Wajah Glowing Impian? Ini Moisturizer Terbaik untuk Tiap Kulit

Dari Cetaphil hingga Skintific, temukan moisturizer terbaik yang paling cocok untuk jenis kulitmu. Wajah glowing bukan lagi mimpi!

Minum Matcha Bisa Redakan Stres, Konsumsi Makanan Anti Stres Lainnya Ini

Bisa dikonsumsi secara rutin, ini beberapa daftar makanan dan minuman yang sebaiknya dikonsumsi untuk meredakan stres.

Nyamar Jadi Anak 20 Tahun, Ini Drakor Park Shin Hye Bintang Undercover Miss Hong

Dikenal sebagai aktris drama Korea, berikut daftar rekomendasi drakor yang dibintangi oleh Park Shin Hye.​  

Katalog Promo Superindo Weekday Diskon hingga 40% Periode 19-22 Januari 2026

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 19-22 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Prakiraan BMKG Cuaca Besok (20/1) di Jakarta Hujan Petir di Daerah Ini

Simak prakiraan BMKG cuaca besok Selasa (20/1) di Jakarta berawan tebal hingga hujan petir.                  

Awas Hujan Ekstrem di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (20/1) dari BMKG

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Selasa 20 Januari 2026 dan Rabu 21 Januari 2026 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi berikut ini.

5 Ciri-Ciri Tas Charles & Keith Palsu, Jangan Tergiur Harga Murah!

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 5 ciri-ciri tas Charles & Keith palsu. Simak sampai akhir.