M O M S M O N E Y I D
Bugar

Wow Bisa Dicoba! Ini 5 Cara Menurunkan Berat Badan Setelah Liburan Natal

Wow Bisa Dicoba! Ini 5 Cara Menurunkan Berat Badan Setelah Liburan Natal
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa cara menurunkan berat badan setelah liburan Natal yang bisa Anda coba.

Usai liburan panjang Natal tak jarang angka timbangannya bergeser ke kanan. Maklum saja, perayaan Natal kerap dipenuhi dengan berbagai hidangan lezat yang membuat kalap. 

Apalagi, biasanya banyak pula makanan-makanan manis yang mengandung kalori tinggi. Cara menurunkan berat badan mungkin akan menjadi hal yang paling dicari setelah liburan Natal. 

Setelah liburan Natal sudah waktunya mengembalikan angka timbangan dan mulai mengurangi berat badan. 

Dilansir dari Women's Health dan Cleveland Clinic, berikut ini beberapa cara menurunkan berat badan setelah liburan Natal yang bisa Anda coba, antara lain: 

Baca Juga: Sering Merasa Haus, Ini Gejala Diabetes pada Wanita yang Perlu Anda Ketahui

1. Minum air sebelum makan

Cara menurunkan berat badan setelah liburan Natal yang pertama adalah membiasakan minum air putih sebelum makan. 

Minum air putih bisa membantu meningkatkan metabolisme tubuh, hingga 24–30 persen. Hal ini tentu akan berpengaruh pada kemampuan tubuh untuk membakar lebih banyak kalori. 

Biar proses ini berjalan sempurna dan manfaat penurunan berat badan bisa didapat, biasakan untuk minum air putih sebelum makan.  

2. Cukup tidur

Cara menurunkan berat badan setelah liburan Natal yang kedua adalah cukup tidur. Tidur sama pentingnya dengan makan sehat dan berolahraga.

Studi menunjukkan bahwa kurang tidur adalah salah satu faktor yang meningkatkan risiko obesitas. Pastikan Anda cukup tidur setidaknya 7–9 jam setiap malam. 

3. Kurangi gula tambahan

Cara menurunkan berat badan setelah liburan Natal yang selanjutnya adalah mengurangi gula tambahan. 

Gula tambahan adalah salah satu bahan yang sering dicampurkan ke dalam makanan yang akhir-akhir ini sedang populer.

Studi menunjukkan bahwa konsumsi gula mampu meningkatkan risiko obesitas, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung. 

Maka dari itu, sebaiknya hindari makanan yang mengandung gula tambahan agar terhindari dari risiko kenaikan berat badan. 

Baca Juga: 5 Masalah Kesehatan yang Rentan Terjadi pada Wanita Menopause

4. Makan dengan piring lebih kecil

Cara menurunkan berat badan setelah liburan Natal yang lainnya adalah membiasakan makan dengan piring yang lebih kecil. 

Cara menurunkan berat badan selanjutnya adalah membiasakan diri untuk makan dengan piring kecil.

Menggunakan piring yang lebih kecil telah terbukti membuat seseorang makan dalam porsi yang lebih kecil.  

5. Perbanyak konsumsi serat

Cara menurunkan berat badan setelah liburan Natal yang terakhir adalah memperbanyak konsumsi serat. Anda bisa memperoleh serat yang sehat ini dari sayur dan buah-buahan.  

Sudah banyak penelitian yang menunjukkan bahwa serat dapat meningkatkan rasa kenyang dan membantu mengontrol berat badan dalam jangka panjang.

Supaya usaha mengembalikan berat badan usai liburan natal semakin lancar, jangan lupa imbangi juga dengan rutin berolahraga. 

Itulah beberapa cara menurunkan berat badan setelah liburan Natal yang bisa Anda coba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Kumamoto Masters 2025, Gregoria Mariska Tunjung Kembali Mencapai Laga Puncak

Hasil Kumamoto Masters 2025 Babak Semifinal Sabtu (15/11), Gregoria Mariska Tunjung kembali mencapai partai puncak turnamen BWF Super 500 ini.

Prediksi Laga Portugal vs Armenia Pada 16 November 2025 di Kualifikasi Piala Dunia

Simak prediksi Portugal vs Armenia Minggu 16 November 2025, malam WIB di Estadio do Dragao bakal jadi laga yang ditunggu pecinta bola. 

8 Rebusan Daun yang Efektif Turunkan Kolesterol Tinggi

Adakah rebusan daun yang efektif turunkan kolesterol tinggi? Yuk, intip selengkapnya di sini!          

iPhone 16 Paling Canggih di Kelas Flagship? Ada Fitur LiDAR Scanner dan UWB 2!

IPhone 16 jadi ponsel flagship super canggih karena hadirkan fitur LiDAR scanner & UWB 2. Fitur UWB ini juga dimiliki pesaingnya, Google Pixel 9.

12 Buah yang Cepat Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Mau Coba?

Mari intip daftar buah yang cepat turunkan kadar kolesterol tinggi berikut ini. Ada apa saja, ya?   

4 Minyak yang Cocok Digunakan saat Diet Turunkan Berat Badan

Ternyata ini beberapa minyak yang cocok digunakan saat diet turunkan berat badan. Kira-kira apa saja, ya?

3 Alasan Mengapa Pemilik iPhone Lebih Gampang Ditipu, Cek Solusinya di Sini!

Ada beberapa alasan mengapa pemilik iPhone lebih gampang ditipu dibandingkan pemilik Android. Pengguna Android seringnya pakai kata sandi unik.

Manfaat Minum Jus Bit untuk Tekanan Darah yang Jarang Diketahui

Ternyata ini dia manfaat minum jus bit untuk tekanan darah yang jarang diketahui!                    

Apakah Perlu Minum Obat Asam Urat Seumur Hidup? Ini Dia Jawaban dari Dokter!

Apakah perlu minum obat asam urat seumur hidup? Obat asam urat seperti allopurinol dan febuxostat bisa bantu mengelola kadar asam urat dengan baik

7 Manfaat Konsumsi Makanan Berserat untuk Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat konsumsi makanan berserat untuk kesehatan tubuh, ya? Cari tahu di sini, yuk!