CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Tips Mengaplikasikan Warna Ungu pada Interior Rumah, Tampak Elegan!

Tips Mengaplikasikan Warna Ungu pada Interior Rumah, Tampak Elegan!
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Ungu merupakan salah satu warna yang kerap digunakan kaum hawa saat mendekorasi rumah. Warna ini tergolong fleksibel, sehingga bisa digunakan di area mana saja di rumah. Jika Moms kurang menyukai warna pink, tapi menginginkan tampilan rumah yang feminin, maka warna ungu patut dicoba.

Dikutip dari Livingetc, warna ungu bisa menghadirkan kesan elegan dan mewah tanpa menghilangkan sisi femininnya. Namun, tentu saja Anda harus berhati-hati dalam menggunakan warna ungu supaya interior rumah tidak terlihat norak. Dengan penggunaan yang tepat, warna ungu akan membuat interior rumah terlihat cantik dan elegan.

Baca Juga: Ide Desain Dapur Minimalis Warna Ungu, Mana yang Anda Suka?

Berikut ini tips mengaplikasikan warna ungu pada interior rumah:

1. Kombinasikan dengan warna putih

Dikutip dari Decortips.com, salah satu cara termudah untuk menghadirkan warna ungu ke interior rumah adalah dengan menambahkan warna putih sebagai kombinasinya. Warna putih atau warna pucat lainnya dapat membantu menetralkan atau mengimbangi keberadaan warna ungu pada interior rumah.

Pasalnya, interior rumah yang didominasi dengan warna ungu akan terlihat intens, sehingga kurang enak dipandang. Selain itu, warna putih yang bersih dan netral juga akan membantu menonjolkan kecantikan warna ungu di rumah Anda.

2. Kombinasikan dengan warna komplementer

Jika Anda menganggap kombinasi warna putih dan ungu terkesan membosankan, coba ganti warna putih dengan warna komplementer ungu. Warna komplementer adalah pasangan warna yang saling berseberangan atau bertolak belakang dalam roda warna. Warna ungu memiliki pasangan warna komplementer kuning.

Jadi, dengan mengombinasikan warna ungu dan kuning, interior rumah akan terlihat unik dan dinamis. Jangan lupa untuk tetap mengimbanginya dengan warna netral supaya interior rumah tetap nyaman dipandang.

Baca Juga: Deretan Tren Warna Kamar Tidur 2022, Banyak Warna Natural!

3. Gunakan berbagai variasi warna ungu

Seperti warna-warna lainnya, warna ungu juga memiliki banyak variasi. Melansir Homes and Gardens, variasi warna ungu ini akan menghadirkan kesan yang berbeda-beda pada interior rumah.

Sebagai contoh, warna ungu gelap akan memberikan kesan royal dan berani, sehingga interior rumah akan terlihat berkelas dan elegan. Sedangkan, warna ungu muda seperti lilac dan lavender akan memberikan kesan lembut dan menenangkan.

Jadi, Anda bisa mengombinasikan berbagai variasi warna ungu sekaligus jika ingin. Pastikan kombinasi warnanya tetap terlihat cantik dan tidak berlebihan.

Baca Juga: Tips Dekorasi Rumah untuk Zodiak Sagitarius, Banyak Unsur Rustic!

4. Gunakan sebagai aksen

Jika tidak berani menggunakan warna ungu sebagai warna utama pada interior rumah, Houzz menyarankan untuk menggunakannya sebagai warna aksen. Selain tidak berlebihan, penggunaan warna ungu sebagai aksen akan menambahkan warna yang menarik pada interior rumah.

Aksen tersebut bisa diwujudkan melalui banyak hal, misalnya dinding aksen. Jika tidak ingin berkomitmen dengan warna dinding, cukup gunakan warna ungu pada furnitur atau pernak-pernik rumah.

Itulah beberapa tips yang bisa Moms gunakan untuk menghadirkan warna ungu pada interior rumah. Semoga rumah Anda tampak elegan namun tetap feminim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Strategi Mentalitas Kelas Menengah agar Bisa Naik Level Keuangan

Berikut strategi mental kelas menengah agar lebih siap naik kelas finansial dengan langkah realistis yang relevan untuk sekarang. Simak ulasannya.

5 Opsi Dana Darurat Cepat dan Aman yang Bisa Kamu Andalkan Saat Mendesak

Berikut pilihan pinjaman cepat dan aman buat atasi kebutuhan mendesak Anda, serta cara memilih layanan yang terpercaya dan jelas.

Gaya Hidup vs Keuangan Stabil: Bijak Pilih Kendaraan Anda

Pelajari cara menghindari kesalahan finansial terbesar akibat cicilan mobil. Artikel ini membahas  strategi bijak mengelola pengeluaran kendaraan.

Tren Furnitur Tahun 2026: Rumah yang Lebih Intim, Hangat, dan Banyak Kisah

Simak tren furnitur 2026 yang berkembang menjadi solusi rumah modern hangat dan personal, ini prediksi terbaru menurut para desainer.

Tren Dekorasi Rumah yang Mulai Ditinggalkan di Tahun 2026, Seperti Apa ya?

Simak tren interior yang diprediksi hilang di tahun 2026 dan temukan solusi desain rumah yang lebih relevan untuk huniamu tahun kedepan.

7 Langkah Praktis Mengatur Uang Pasca Menikah agar Cepat Punya Rumah Baru

Yuk simak cara atur keuangan setelah menikah agar cepat punya rumah yang cocok untuk kebutuhan finansial pasangan masa kini.  

Prediksi Pertandingan Spanyol vs Turki (19/11): Laga Penentu Lolos Piala Dunia 2026

Berikut ini jadwal pertandingan Spanyol vs Turki di Estadio La Cartuja, Sevilla, pada Rabu 19/11/2025 pukul 02.45 WIB dalam laga terakhir Grup E.  

Begini Manfaat Ganda Vaksinasi RSV Saat Kehamilan

Bayi merupakan populasi yang rentan terinfeksi RSV lantaran kekebalannya belum berkembang.           

Ramalan Karier Zodiak Tahun 2026, Sagitarius dan Capricorn Harus Tetap Fokus!

Bagaimana karier Anda di tahun 2026 berdasarkan zodiak? Berikut MomsMoney bagikan ramalan karier zodiak tahun 2026.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 19 November 2025 dan Kamis 20 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.