M O M S M O N E Y I D
Santai

Ternyata 6 Zodiak Ini Terkenal Punya Gairah Seks Tinggi lo

Ternyata 6 Zodiak Ini Terkenal Punya Gairah Seks Tinggi lo
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini dia daftar zodiak yang ternyata punya libido atau gairah seks tinggi lo. Cek zodiak Anda, yuk.

Selain gaya hidup dan pola makan yang sehat, ada hal lain yang ternyata bisa mempengaruhi gairah seks, yaitu zodiak.

Di masa yang serba zodiak ini, banyak orang yang ingin tahu zodiak dengan gairah seks tinggi sebelum memulai sebuah hubungan.

Sudah tahu belum kalau zodiak bisa mempengaruhi tingkat gairah seks? Ini beberapa zodiak yang punya gairah seks atau libido tinggi menurut Astro Talk dan Pop Sugar.

Baca Juga: Ramalan Cinta Zodiak Tahun 2026, Ada yang Bertemu Cinta Sejati

Aries

Aries menurut laman Astro Talk adalah zodiak dengan elemen api yang juga punya gairah seks tinggi. Jiwa Aries yang penuh petualang membuat mereka menjadi pribadi yang berani di atas ranjang.

Selain itu, Aries juga punya stamina prima yang membuat pasangannya jadi makin menginginkan mereka. Hubungan seksual yang panas, bergairah, tak terlupakan, dan impulsif adalah jenis seks dari zodiak Aries.

Taurus

Hal yang membuat Taurus masuk dalam daftar ini adalah kemampuan mereka membuat suasana seks dengan pasangan jadi makin sensual dan intim.

Menurut laman Pop Sugar, hal tersebut disebabkan karena Taurus dijalankan oleh elemen tanah yang membuat mereka punya kepribadian hangat, lembut, dan juga penuh gairah. Cuddle adalah hal yang disukai Taurus ketika bersama pasangan.

Gemini

Gemini yang dijalankan oleh Merkurius memiliki kecenderungan untuk mengomunikasikan semua pada pasangan. Termasuk urusan hubungan seksual.

Mereka bisa beradaptasi dengan beragam situasi yang membuat hubungan seks dengan mereka terasa menarik. Kepribadian penggoda, penuh kejutan, dan suka bermain-main, menambah kesan tak terlupakan dalam hubungan dengan Gemini.

Baca Juga: 5 Zodiak dengan Insting Tajam Menilai Kepribadian Seseorang

Cancer

Gairah seks yang tinggi dari Cancer dipengaruhi oleh sisi emosionalnya. Jika sangat beruntung dan dipercaya oleh Cancer, maka pengalaman seks tak terlupakan bisa diperoleh.

Semakin intim hubungan Cancer dengan pasangan, maka makin bagus juga gairah seks mereka di ranjang. Makin fokus Cancer dengan pasangannya, maka kepuasan seksual pun juga bisa diperoleh.

Leo

Leo adalah zodiak yang suka menjadi perhatian dan haus akan kekaguman. Leo suka menjadi inisiator di ranjang, mengambil alih, dan menjadi pasangan yang dominan.

Mereka punya keinginan kuat untuk memuaskan pasangannya dengan libido tingginya. Ketika Leo memiliki pasangan tepat di atas ranjang yang bisa membuat mereka bergairah, hal tersebut bisa membuat gairah seks Leo jadi makin tak tertahankan.

Scorpio

Bagi yang sudah mengenal dunia astrologi tentu sudah paham bahwa Scorpio ada di daftar teratas zodiak dengan gairah seks tinggi.

Mereka dengan zodiak Scorpio adalah pribadi yang bergairah, misterius, dan dipenuhi keinginan untuk menjalin intimasi emosional dan fisik.

Walau dikenal sebagai zodiak dengan gairah seks tinggi, namun Scorpio tak bisa sembarangan dalam memilih pasangannya. Mereka selektif dan punya standar tinggi yang disesuaikan dengan intensitas emosional dan seksual pribadi mereka.

Walau bukan jadi patokan pasti, tapi itulah tadi daftar zodiak yang punya gairah seks atau libido tinggi.

Selanjutnya: Ketentuan Ganjil Genap Jakarta, Hari Ini 21 November 2025 Berlaku Tidak?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Makanan dan Minuman yang Paling Tidak Baik untuk Kesehatan Otak

Ternyata ini, lho, beberapa makanan dan minuman yang paling tidak baik untuk kesehatan otak. Apa sajakah itu?  

4 Tanda Kekurangan Konsumsi Serat pada Tubuh, Cek di Sini yuk!

Ini dia beberapa tanda kekurangan konsumsi serat pada tubuh. Apa sajakah itu? Mari intip di sini!        

4 Nutrisi yang Paling Dibutuhkan saat Usia 50 Tahun ke Atas

Apa saja nutrisi yang paling dibutuhkan saat usia 50 tahun ke atas, ya? Mari cek selengkapnya di sini!  

10 Makanan yang Harus Dihindari Sebelum Tidur, Bikin Berat Badan Naik!

Ini dia beberapa makanan yang harus dihindari sebelum tidur. Apa sajakah itu? Cek di sini, yuk!       

4 Minuman Tidak Sehat yang Bisa Bikin Ginjal Rusak

Tahukah bahwa ada sejumlah minuman tidak sehat yang bisa bikin ginjal rusak, lho. Intip daftarnya di sini!  

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026: Sudah 3 Wakil Indonesia Tembus Babak Semifinal

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak Perempat Final Jumat (23/1), sudah tiga wakil Indonesia menembus partai semifinal. 

11 Rekomendasi Camilan Sehat yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes

Yuk, intip rekomendasi camilan sehat yang aman dikonsumsi penderita diabetes berikut ini. Apa saja?   

6 Jenis Vitamin dan Suplemen yang Bagus Dikonsumsi untuk Kesehatan

Ada beberapa jenis vitamin dan suplemen yang bagus dikonsumsi untuk kesehatan. Apa sajakah itu?            

7 Efek Samping Diet Keto yang Penting Diketahui, Intip di Sini!

Tahukah Anda bahwa ada beberapa efek samping diet keto yang penting diketahui, lho. Mari intip selengkapnya di sini!

Ternyata Ini 6 Alasan Sering Lapar saat Cuaca Dingin, Apa Saja ya?

Sering lapar saat dingin? Ternyata ini, lho, beberapa alasan sering lapar saat cuaca dingin. Cek selengkapnya di sini, yuk!