M O M S M O N E Y I D
Santai

Tayang di Bioskop Hari ini (19/7), Sinopsis Doraemon The Movie: Nobita's Sky Utopia

Tayang di Bioskop Hari ini (19/7), Sinopsis Doraemon The Movie: Nobita's Sky Utopia
Reporter: Arif Budianto  |  Editor: Arif Budianto


MOMSMONEY.ID - Tayang di bioskop mulai hari ini (19/7), ini sinopsis film Doraemon: Nobita's Sky Utopia. Ikuti petualangan Doraemon dan Nobita yang terbaru, cek sinopsis Doraemon The Movie: Nobita's Sky Utopia selengkapnya di sini.

Moms, film Doraemon yang terbaru sekarang sudah tayang di bioskop Indonesia. Film Doraemon terbaru yang ke-42 ini akhirnya tayang di bioskop Indonesia mulai hari ini, Rabu, 19 Juli 2023. 

Film terbaru yang berjudul Doraemon: Nobita's Sky Utopia sebelumnya tayang di negara asalnya pada tanggal 3 Maret 2023. Setelah beberapa bulan tayang di negeri matahari terbit, akhirnya penggemar Doraemon di Tanah Air bisa mengikuti petualangan Nobita, Doraemon dan kawan-kawan yang terbaru ini.

Duo karakter ikonik karya Fijko F. Fujio ini akan kembali mengajak para penggemarnya berpetualang ke tempat yang menarik. Nobita, Doraemon, dan kawan-kawan akan berpetualang ke tempat-tempat Utopia legendaris.

Seperti Atlantis atau Istana Naga di bawah laut yang diimpikan oleh orang-orang pada zaman kuno.

Film Doraemon: Nobita's Sky Utopia disutradari oleh Takumi Doyama, screenplay oleh Ryota Furusawa dan berdasarkan karya original Fujiko F. Fujio.

Sebelum nonton petualangan Nobita, Doraemon dan kawan-kawan di bioskop, simak sinopsis Doraemon: Nobita's Sky Utopia selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Triple Combo, 3 Film Terbaru Bioskop Siap Tayang Hari Ini (19/7)

Sinopsis Doraemon: Nobita's Sky Utopia

Film Doraemon: Nobitas Sky Utopi
Film Doraemon: Nobitas Sky Utopi

Kali ini Nobita, Doraemon, dan teman-teman lainnya memulai petualangan untuk mencari 'Utopia yang legendaris' seperti Atlantis atau Istana Naga di bawah laut yang telah diimpikan orang sejak zaman kuno.

Dengan bantuan kapal penjelajah waktu, mereka menemukan Paradapia, peradaban pulau terapung tempat semua orang hidup bahagia dan sempurna...

Atau itu semua hanya tampilannya...

Bagi Anda yang tertarik nontno film Doaremon: Nobita's Sky Utopia, Anda dapat mengecek jadwal tayang di bioskop terdekat di kota Anda. Penayangan film Doraemon: Nobita's Utopia di bioskop Indonesia juga sudah dilengkapi dengan subtitle Bahasa Indonesia agar penggemar dapat mengikuti ceritanya dengan mudah.

Baca Juga: Link Nonton Zom 100 Episode 2 Subtitle Indonesia di Bstation, iQIYI, Netflix, dll

Wah, banyak film baru yang seru hari ini. Kira-kira film apa yang bakal Anda tonton hari ini? Doraemon: Nobita's Sky Utopia, Barbie atau Openheimer?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Naik Tipis, Cek Harga Emas Antam Hari Ini Senin 17 November 2025

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.351.000 pada Senin pagi (17/11/2025), naik Rp 3.000 dibanding hari sebelumnya.

Hattrick! Gregoria Mariska Tunjung Kembali Tembus Final Kumamoto Masters

Gregoria Mariska Tunjung kembali ke podium Kumamoto Masters 2025 sebagai runner-up. Ia mengaku bersyukur dan ada hal positif yang bisa diambil.

Bukan Hoki, Ini Strategi Investasi Seorang Remaja yang Tembus Rp 100 Miliar

Di usia 19 tahun, Sulianto Indria Putra menggandakan asetnya hingga 6 kali lipat dalam satu tahun. Berikut strategi investasi seorang remaja ini.

IHSG Berpotensi Rebound, Berikut Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (17/11)

​IHSG berpotensi rebound pada perdagangan Senin (17/11/2025). Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas berikut ini

Promo Chatime Hari Anak Sedunia 17-20 November, Spesial Free Topping Favorit

Chatime hadirkan promo Hari Anak Sedunia pada 17-20 November 2025. Beli minuman favorit semua varian bisa dapat topping gratis.

Tanaman Herbal Kayu Manis Bisa Turunkan Gula Darah? Pasien Diabetes Wajib Baca!

Diabetes banyak diderita orang di Indonesia. Tanaman herbal kayu manis bantu turunkan gula darah pada pasien diabetes.

IHSG Diperkirakan Naik Hari Ini (17/11), Simak Rekomendasi Saham dari Sinarmas

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan menguji penguatan pada hari pertama pekan ini, Senin, 17 November 2025. 

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Senin (17/11/2025) Kompak Stagnan

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Senin (17/11) kompak stagnan. Emas Galeri 24 1 gram (gr) di Rp 2.413.000, emas UBS 1 gr Rp 2.415.000.

Goedam dan 8 Drakor Horor Bikin Merinding, Jangan Tonton Sendiri

Bagi penggemar cerita horor, simak beberapa rekomendasi drama Korea horor seram dan menegangkan ini. ​

IHSG Diproyeksi Menguat, Simak Rekomendasi Saham Pilihan MNC Sekuritas Senin (17/11)

IHSG diproyeksi menguat pada perdagangan Senin (17/11/2025).​ Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ berikut ini