Santai

Sinopsis Heart of Stone, Gal Gadot Jadi Mata-Mata Agen Rahasia

Sinopsis Heart of Stone, Gal Gadot Jadi Mata-Mata Agen Rahasia

MOMSMONEY.ID - Merupakan film action baru di Netflix, ini sinopsis film Heart of Stone.

Dengan genre action, kriminal, dan thriller, Heart of Stone adalah film terbaru dari Netflix yang tayang di pekan awal Agustus 2023 ini.

Heart of Stone adalah film garapan Tom Harper yang dibintangi oleh Gal Gadot, Jamie Dornan, dan Matthias Schweighofer.

Baca Juga: 5 Film Terbaik Tom Hanks Ini Bisa Ditonton di Netflix, lo

Rachel Stone (Gal Gadot) adalah salah satu anggota mata-mata elit yang punya kepribadian misterius dan susah dipahami.

Ia merupakan salah satu anggota dari The Charter. The Charter adalah organisasi penjaga perdamaian dunia yang bersifat rahasia.

Semua anggota sama-sama bekerja untuk membantu menjaga kedamaian dunia yang saat ini tengah dilanda kekacauan hebat.

Keuntungan mereka adalah mereka memiliki aset berharga yang disebut dengan The Heart.

Baca Juga: Sinopsis Film Horor Primbon yang Lekat dengan Mistis Budaya Jawa

The Heart adalah sebuah kecerdasan buatan atau AI paling kuat di dunia yang memiliki kemampuan untuk melacak riwayat seseorang.

Akhirnya semua data riwayat tersebut akan digunakan untuk memprediksi tindakan yang mungkin dilakukan orang itu di kemudian hari.

The Heart pun juga dirancang agar bisa memberikan saran dan respons terhadap ancaman global yang berpotensi tinggi.

Baca Juga: Bikin Was-was, Tonton Rekomendasi 5 Film Spy Penuh Aksi Ini Yuk

Dalam cerita ini, para agen, termasuk Rachel Stone, ditugaskan untuk mengamankan The Heart dari tangan orang jahat.

Ia berusaha untuk mencegah seorang peretas yang mencoba mencuri senjata mereka yang paling berharga dan berbahaya tersebut.

Film Heart of Stone sendiri dijadwalkan mulai tayang di Netflix pada tanggal 11 Agustus 2023.

Itulah tadi sinopsis film Heart of Stone, film action terbaru Gal Gadot di Netflix. Tonton trailernya ini juga, ya!

Selanjutnya: Harga Emas Antam Hari Ini (10/8) di Pegadaian Turun, UBS Naik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Shopee Gelar Ramadan Competition Bagi Konten Kreator, Berhadiah THR Rp 10 Miliar

Tak sekedar berbagai, bulan Ramadan kali ini menjadi momen untuk Shopee menggelar Ramadan Competition bagi para konten kreator

Kuning Telur Mengandung Kolesterol atau Tidak? Ini Faktanya

Sebenarnya, kuning telur mengandung kolesterol atau tidak, ya? Cari tahu faktanya di sini, yuk!         

Cek di Sini! Penerimaan Bansos BLT BBM 2025 Secara Online dan Offline

Bansos BLT BBM 2025 kembali disalurkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) untuk membantu masyarakat yang terdampak kenaikan harga bahan bakar.

Buat Akun Sscasn.bkn.go.id 2025 Anti Ribet, Ini Cara Daftarnya di HP

Buat akun Sscasn.bkn.go.id 2025 anti ribet bisa Anda akses lewat HP. Anda bisa melakukan pendaftaran di mana saja dan kapan saja.

Kenali Ciri-Ciri Penyakit Diabetes pada Usia Muda

Apa saja ciri-ciri penyakit diabetes pada usia muda? Yuk, cari tahu selengkapnya di sini!             

Apakah Bihun Bagus Dikonsumsi saat Diet? Ini Penjelasannya

Penting untuk pilih makanan saat diet. Lalu, apakah bihun bagus dikonsumsi saat diet, ya?           

Amankah Konsumsi Beras Merah untuk Diabetes? Ulasan Lengkapnya di Sini

Tidak semua makanan aman untuk diabetes. Lantas, amankah konsumsi beras merah untuk diabetes?       

Resep Puding Jasuke yang Manis dan Gurih, Lembut Banget di Mulut

Resep puding jasuke bisa menjadi ide dessert unik yang nikmat. Perpaduan rasa manis dan gurih, serta tekstur lembutnya sangat menggugah selera.

5 Suplemen yang Tidak Boleh Dikonsumsi Bersamaan, Ada Vitamin C!

Suplemen tertentu tidak boleh digabung dengan suplemen lain. Cari tahu di sini, berikut 5 suplemen yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan.

4 Aplikasi Ramalan Tarot dan Zodiak Gratis, Cuma Download di Ponsel

Berikut adalah beberapa aplikasi ramalan astrologi dari tarot hingga zodiak yang bisa digunakan melalui ponsel.