M O M S M O N E Y I D
Santai

Sinopsis Drama Korea Revenge Of Others, Drakor Baru Park Solomon

Sinopsis Drama Korea Revenge Of Others, Drakor Baru Park Solomon
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Dibintangi oleh Park Solomon, berikut sinopsis drama Korea alias drakor terbaru Revenge of Others.

Satu lagi drama Korea terbaru yang berhasil menarik perhatian penonton untuk menonton ceritanya.

Drakor berjudul Revenge of Others adalah drama Korea terbaru dengan genre romantis yang mengambil latar kehidupan di sekolah.

Drama ini merupakan garapan sutradara Kim Yoo Jin dan penulis Lee Hee Myung.

Baca Juga: 3 Film Terbaru Netflix Bakal Tayang Hari Ini, Ada yang Bergenre Romantis

Bintang papan atas yang membintangi drama Revenge of Others antara lain Park Solomon atau Lomon dan Shin Ye Eun.

Cerita drakor ini tentang seorang murid bernama Ok Chan Mi (Shin Ye Eun) yang berusia 19 tahun. Ia merupakan murid yang ceria dan memiliki peran penting di sekolahnya.

Suatu hari, saudara kembar Ok Chan Mi meninggal dunia. Ia merasa ada sesuatu rahasia yang menyebabkan sang saudara kembarnya meninggal.

Akhirnya, dia memutuskan untuk mencari tahu penyebab kematian sang saudara kembar. Tak ketinggalan, ia juga memutuskan untuk membalas dendam pada orang-orang dibalik kematian sang saudara kembar.

Baca Juga: Sajikan Kisah Menarik, Ini Daftar Dokumenter Terbaru Netflix Tayang Hari Ini

Namun, di tengah perjalanan, dia bertemu dengan seorang laki-laki. Ia adalah Ji Soo Heon (Lomon).

Dia merupakan siswa yang memiliki hati baik dan selalu menolong teman-teman yang di bully oleh tukang bully di sekolahnya. Ia pun juga memiliki niatan untuk membalas dendam pada orang-orang yang terlibat dalam kasus bullying di sekolah.

Apakah mereka berdua terhubung dalam kasus yang sama? Apakah mereka memiliki tujuan balas dendam yang sama?

Drama dengan total 12 episode ini sudah bisa ditonton melalui platform streaming Disney+.

Itulah sinopsis drama Korea Revenge of Others, bagi yang penasaran dengan kelanjutan kisahnya, jangan lupa tonton drakor ini, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.