M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Sering Dianggap Jorok, Inilah 4 Fungsi Kentut yang Jarang Diketahui

Sering Dianggap Jorok, Inilah 4 Fungsi Kentut yang Jarang Diketahui
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Meski sering dianggap jorok, kentut punya fungsi yang baik untuk kesehatan, lo.

Kentut merupakan salah satu tanda biologis tubuh. Kentut menandakan adanya gas dalam sistem pencernaan yang harus segera dilepaskan.

Sayangnya, masih banyak orang yang menganggap kentut adalah hal yang memalukan. Ini karena kentut memiliki bunyi dan bau yang tak sedap. Tapi, tahukah Anda, menahan kentut tak baik untuk kesehatan?

Untuk tahu apa saja fungsi kentut bagi kesehatan, mari simak artikel, yang dilansir dari laman Health Shots dan Mens Health, berikut ini selengkapnya.

Baca Juga: 7 Cara Hilangkan Ketombe Secara Permanen dari Rambut Indahmu

Tanda perut yang sehat

Kentut adalah salah satu tanda Anda memiliki sistem perncernaan yang sehat. Melansir dari Times of India, kentut yang ideal adalah sebanyak 5-15 kali sehari.

Kentut merupakan tanda bahwa Anda telah mengonsumsi makanan sehat yang kaya akan karbohidrat kompleks seperti kacang-kacangan, sayuran, buah, dan biji-bijian.

Namun, jika Anda tak merasa telah makan makanan yang sehat tapi mengalami kentut di luar jumlah ideal, bisa jadi tubuh malah sedang mengalami alergi terhadap makanan tertentu.

Mengurangi sakit perut

Sakit perut
Sakit perut

Kentut baik untuk kesehatan. Pasalnya, kentut dapat mengurangi sakit perut yang muncul ketika gas terakumulasi di usus dan memberikan tekanan pada perut.

Mengeluarkan kentut dapat memberikan sensasi rasa lega yang instan.

Namun jangan sekali-kali menahan kentut. Menahan kentut akan sangat berbahaya karena gas yang terkumpul dalam usus dapat membuatmu mengalami sakit kepala yang parah.

Baca Juga: Workaholic Wajib Simak, Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh di Tengah Kesibukan Kerja

Dapat mendeteksi masalah kesehatan

Kentut ternyata dapat mendeteksi masalah kesehatan, loh! Jika anda kentut terlalu sering daripada biasanya, atau malah kentut Anda memiliki bau yang sangat menyengat, bisa jadi Anda sedang mengalami masalah kesehatan.

Biasanya, masalah kesehatan ini bersumber dari usus atau masalah lambung. Jika ini terjadi kepada Anda, ada baiknya mulai perbaiki asupan makanan yang Anda konsumsi sehari-hari.

Baca Juga: Anak Moms Masih Suka Ngompol? Ikuti 7 Tips Hilangkan Bau Pesing di Kasur

Indikasi adanya alergi makanan

Kentut baik untuk kesehatan. Tapi, kentut yang terlalu sering juga dapat mengindikasikan suatu alergi pencernaan terhadap makanan tertentu.

Salah satu tanda alergi makanan bukan hanya ditandai dari gatal-gatal saja, tapi bisa juga dari perut yang kembung dan kentut yang terus menerus.

Sekarang, sudah tahu, kan, alasan mengapa kentut baik untuk tubuh? Jadi, tak ada lagi alasan untuk menahan-nahan kentut karena dapat berbahaya bagi tubuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Trik Makan Daging Sapi Tanpa Takut Asam Urat, Turunkan Purin Hingga 35%

Membeli daging sapi bukan lagi risiko asam urat jika tahu potongannya. Rib eye terbukti 84% lebih rendah purin dari hati sapi.

Samsung Galaxy A37 Siap Meluncur, Performa Exynos Siap Ungguli Samsung A36

Samsung Galaxy A37 diprediksi kembali ke chipset Exynos demi performa lebih stabil. Simak peningkatan signifikan dibanding Galaxy A36 di sini.

5 Alasan Ilmiah Membersihkan Rumah Jadi Kunci Meningkatkan Mood dan Kontrol Diri

Ingin hidup lebih sehat secara fisik dan mental? Orang dengan rumah bersih cenderung lebih sehat secara umum, lo.

Keluarga Tercinta Pasti Suka: 4 Resep Olahan Kepiting Lezat Paling Dicari

Punya stok kepiting tapi bingung mau masak apa? Dari Saus Padang hingga Sup, ini 4 resep kepiting paling favorit yang mudah dibuat.  

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 17 Januari 2026

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 17 Januari 2026, cek peluang kerja, strategi profesional, dan arah finansialmu.

Promo JSM Alfamart 15-18 Januari 2026, Diskon Biskuit Kaleng Jelang Ramadan

Cek katalog promo JSM Alfamart periode 15-18 Januari 2026 di sini untuk belanja hemat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret 16-18 Januari 2026, Cadburry-Lifebuoy Cair Diskon 25%

Promo JSM Indomaret periode 16-18 Januari 2026 hadir. Ada Diskon hingga 30% dan Harga Spesial untuk berbagai produk.

Promo JSM Alfamidi sampai 18 Januari 2026, Minyak Goreng Mulai Rp 9.000-an

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

30 Ucapan HUT BAZNAS ke-25 Tahun 2026 Penuh Apresiasi

Ucapan HUT BAZNAS ke-25 tahun berikut ini juga menjadi cara untuk mengapresiasi kinerja Badan Amil Zakat Nasional.​

Katalog Promo JSM Superindo Diskon hingga 45% Periode 16-18 Januari 2026

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 16-18 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.