M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Sambut Libur Sekolah Traveloka Berkolaborasi dengan Pinkfong, Banyak Promo Menarik!

Sambut Libur Sekolah Traveloka Berkolaborasi dengan Pinkfong, Banyak Promo Menarik!
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID -  Menyambut libur sekolah, Traveloka, platform travel terdepan se-Asia Tenggara, bersama The Pinkfong Company yang dikenal dengan ikon Baby Shark, menggelar program “Let’s Travel The World with Traveloka and Baby Shark” dari 1 Mei hingga 31 Juli 2024. 

Momen mendekati lbur sekolah bisa membuat animo masyarakat untuk berlibur terus meningkat.  Traveloka mencatat peningkatan pemesanan tiket pesawat dan akomodasi hotel hingga 2 kali lipat jelang periode Juni–Juli mendatang dibandingkan dengan bulan sebelumnya. 

Kolaborasi Traveloka dan Pinkfong bertujuan untuk mewujudkan liburan lewat penawaran diskon hingga 50% dan kupon cashback 30% untuk seluruh produk Traveloka serta promo flash sale sepanjang periode program. 

Tak hanya itu, konsumen juga bisa memenangkan ribuan hadiah spesial dari Traveloka dan The Pinkfong Company bagi para konsumen setianya di seluruh Indonesia.

Iko Putera, CEO of Transport Traveloka, mengatakan bahwa periode liburan sekolah adalah waktu yang istimewa bagi keluarga. Sejalan dengan komitmen Traveloka untuk menjadi teman setia dalam setiap momen spesial untuk setiap konsumen, Traveloka menyiapkan penawaran bagi keluarga untuk mencari inspirasi dan merencanakan perjalanan yang tak terlupakan. 

Baca Juga: Traveloka dan Kidzania Berkolaborasi Hadirkan Wahana Baru di Lokasi Jakarta

"Kolaborasi Traveloka dengan Pinkfong akan memberikan pengalaman eksklusif dan tak terlupakan bagi konsumen, terutama mereka yang telah berkeluarga di masa libur sekolah. Konsumen dapat merencanakan perjalanan seru dengan lebih mudah berkat ragam penawaran spesial dan pilihan atraksi eksklusif bersama Pinkfong dan Baby Shark untuk pengalaman liburan tak terlupakan bagi keluarga," katanya. 

Gemma Joo, Chief Business Officer of The Pinkfong Company menyambut baik kolaborasi spesial bersama Traveloka mengatakan bahwa pihaknya menyambut positif upaya kolaboratif dengan Traveloka yang tidak hanya memperkaya momen liburan sekolah anak-anak, tetapi juga menghadirkan pengalaman yang eksklusif dan spesial bagi para penggemar Baby Shark di seluruh Indonesia. 

"Perjalanan liburan memberikan pengalaman belajar yang tak tertandingi bagi anak-anak, hal ini memungkinkan mereka untuk benar-benar terlibat dengan budaya lain. Kami berharap kolaborasi ini membawa lebih banyak kegembiraan dan momen berkesan bagi anak-anak dan keluarga di Indonesia selama liburan mereka," kata Gemma. 

Nah, untuk menikmati program ini ada juga promo harian  yang mendukung seperti seperti diskon 50% dan kupon cashback 30% untuk seluruh produk Traveloka, termasuk produk Hotel, Xperience, tiket Pesawat, Kereta Api, Rental Mobil, Bus & Travel, dan lainnya.

Tak hanya itu, konsumen juga bisa memanfaatkan promo flash sale di waktu tertentu sepanjang periode program yang menawarkan diskon hingga 50% serta ragam kupon tambahan untuk perjalanan spesial bersama keluarga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Tanda Kolesterol Naik yang Sering Terabaikan

Apa saja tanda kolesterol naik yang sering terabaikan, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!          

12 Buah yang Paling Cepat Menurunkan Kadar Kolesterol Tinggi

Intip beberapa buah yang paling cepat menurunkan kadar kolesterol tinggi berikut, yuk! Ada apa saja, ya?

8 Makanan Tinggi Serat yang Bantu Stabilkan Gula Darah secara Alami

Ada beberapa makanan tinggi serat yang bantu stabilkan gula darah secara alami. Cek daftarnya di sini!

10 Rekomendasi Teh Hijau untuk Diet Bantu Turunkan Berat Badan

Intip beberapa rekomendasi teh hijau untuk diet bantu turunkan berat badan. Mau coba?                 

10 Pilihan Makanan untuk Diet Pemula yang Murah dan Sehat

Ini sejumlah pilihan makanan untuk diet pemula yang murah dan sehat. Yuk, coba konsumsi!            

9 Cara Diet Sehat Tanpa Olahraga untuk Turunkan Berat Badan

Ternyata ini beberapa cara diet sehat tanpa olahraga untuk turunkan berat badan. Tertarik menerapkannya? 

Apa yang Terjadi pada Tubuh Jika Rutin Makan Kubis?

Sebenarnya, apa yang terjadi pada tubuh jika rutin makan kubis, ya? Intip pembahasannya di sini!     

11 Makanan yang Tinggi Beta Karoten untuk Menjaga Kesehatan Mata dan Imun Tubuh

 Ini dia beberapa makanan yang tinggi beta karoten untuk menjaga kesehatan mata dan imun tubuh. Apa saja, ya?

AI Permudah Pasien, Waktu Berobat Jadi Lebih Singkat

​Kecerdasan buatan kini hadir di dunia kesehatan, membuat waktu konsultasi lebih efisien dan pelayanan lebih personal.

Rekomendasi Destinasi Liburan di Selatan Thailand, Jajal Yuk!

Ingin berlibur ke Thailand dan menjajal wisata alamnya? AirAsia MOVE bagikan rekomendasi destinasi alam yang menarik tuk dicoba