M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Sambal Cumi Balado, Nikmat Disantap Bareng Nasi Putih Hangat

Resep Sambal Cumi Balado, Nikmat Disantap Bareng Nasi Putih Hangat
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Nikmati libur akhir pekan kali ini sambil menyantap kelezatan Sambal Cumi Balado yang nikmat disantap bareng nasi putih panas.

Sambal Cumi Balado ala Chef Devina Hermawan ini punya kualitas seperti buatan restoran. Rasanya gurih dan pedas serta paling pas disantap bareng nasi putih hangat.

Untuk bahan cuminya menggunakan cumi asin yang empuk dan kenyal. Resep kali ini cukup untuk menyajikan 2 jar Sambal Cumi Balado.

Agar Sambal Cumi Balado bisa awet dan tahan lama, Moms perlu memanaskan botol toples tempat sambal akan disimpan di dalam oven atau rebus dalam air mendidih.

Tak sabar ingin segera buat Sambal Cumi Balado? Intip dulu resepnya berikut ini yang dilansir dari kanal Youtube Devina Hermawan, selengkapnya!

Baca Juga: Resep Ikan Kuah Kuning Pedas Gurih Menyegarkan Ala Restoran, Tanpa Bau Amis

Bahan:

  • 300 gram cumi asin
  • 1 buah jeruk limau
  • 10 siung bawang merah
  • 50 ml minyak
  • 2 buah terasi
  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai
  • 2 lembar daun salam
  • 5 siung bawang putih
  • 30 cabai rawit
  • 8 cabai merah besar
  • 1 sdt garam
  • 2 sdt gula
  • 1 sdt penyedap

Baca Juga: Kerap Berbau Tengik, Ikuti 6 Cara Cegah Nasi Basi dalam Rice Cooker

Cara Masak Sambal Cumi Balado:

  • Rendam cumi dengan air panas, tiriskan. Potong-potong cumi sesuai selera, cuci hingga bersih.
  • Panaskan sedikit minyak, tumis cumi dan tutup penggorengan agar cumi tidak meletup-letup. Masak hingga berubah warna, angkat dan tiriskan.
  • Bumbu halus: Blender bawang merah, bawnag putih, dan minyak sampai halus.
  • Bumbu cincang: Masukkan cabai merah, cabai rawit, dan terasi ke dalam food processor. Cincang hingga halus.
  • Panaskan pan bekas cumi. Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, dan daun salam hingga wangi. Masukkan bumbu cincang dan tumis lagi hingga wangi dengan api sedang.
  • Bumbui dengan garam, gula, penyedap, dan jeruk limau, aduk rata.
  • Sambal Cumi Balado dapat disimpan hingga 1 minggu dengan dimasukkan ke dalam toples yang sudah disteril ataupun plastik vacuum.

Itulah resep Sambal Cumi Balado yang pas disantap bareng keluarga di momen libur akhir pekan kali ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Hypermart Weekday Periode 13-15 Januari 2026, Baby Pakchoy Beli 1 Gratis 1

Jangan lewatkan kesempatan belanja hemat! Promo Hypermart Weekday berlaku 3 hari, ada diskon produk dapur hingga personal care.

Paket 5 Pizza Favorit + 5 Minuman Hanya Rp 100.000, Siap-Siap Serbu Promo PHD

Promo PHD luncurkan paket berlima: 5 fun pizza + 5 minuman cuma Rp 100.000. Cek cara order dan pilihan topping favorit Anda.

Ancaman Dompet Jebol Minggir! 8 Promo Makanan & Minuman Berlaku Hari Ini 13 Januari

Chatime, Kopi Kenangan, dan HokBen berikan harga super hemat hari ini. Lihat daftar 8 promo yang bisa Anda serbu sebelum kehabisan kuota.

5 Beasiswa Luar Negeri Tanpa IELTS, Yuk Kuliah Gratis di Jerman hingga Korea

Tak punya skor TOEFL/IELTS? Beasiswa Jerman dan Korea Selatan ini membuka pintu S1 hingga S3. Simak syarat penggantinya.

Siaga Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (13/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Selasa (13/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut.

Didorong Saham Sektor Bahan Baku, IHSG Menguat 0,6% Pada Selasa Pagi (13/1)

Sektor saham bahan baku atau basic materials menjadi pendorong IHSG pagi ini, Selasa (13/1) Kenaikannya sampai 2,23%.

IHSG Berpeluang Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Selasa (13/1)

IHSG masih berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (13/1/2026). ​Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas ​hari ini.

Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas untuk Perdagangan Selasa (13/1)

IHSG bergerak melemah pada penutupan perdagangan Senin (12/1/2026).​ Berikut daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Ukir Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Selasa 13 Januari 2026 Melejit

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.652.000 Selasa (13/1/2026), naik Rp 21.000 dibanding harga Senin (12/1/2026).

IHSG Masih Berpotensi Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Selasa (13/1)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (13/1), meski sebelumnya terkoreksi. Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas ​hari ini.