CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Goguma Mattang, Ubi Korea yang Manis Berlapis Sirup Karamel

Resep Goguma Mattang, Ubi Korea yang Manis Berlapis Sirup Karamel
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Berikut ini resep goguma mattang yang merupakan snack ala Korea berupa ubi jalar yang digoreng, kemudian dilapisi sirup karamel manis.

Goguma mattang sangat disukai masyarakat Korea karena bisa mengganjal perut di tengah rasa lapar.

Membuat goguma mattang mudah banget. Cukup goreng ubi jalar yang telah dipotong-potong, lalu panaskan gula putih hingga meleleh seperti karamel. Terakhir, satukan ubi goreng dengan sirup karamel tadi.

Jangan lupa untuk mendinginkan goguma mattang yang telah jadi, agar setiap potongan ubi manis ini tidak menempel satu sama lain.

Mari simak resep goguma mattang yang dilansir dari Maangchi, berikut ini.

Baca Juga: 2 Resep Es Kulkul Isi Semangka dan Pisang Cokelat, Praktis dan Cocok Jadi Ide Jualan

Bahan:

  • ½ kg ubi jalar
  • Minyak sayur
  • Gula putih
  • Biji wijen hitam

Cara menyiapkan ubi jalar:

  • Kupas ubi jalar, bilas, keringkan.
  • Iris ubi jalar dengan potongan berbentuk segitiga seperti saat memotong kentang. Lebarnya sekitar 5 cm dengan ketebalan merata.
  • Masukkan 5 cup minyak sayur ke wajan dan panaskan
  • Goreng potongan ubi jalar dalam api sedang selama 6-8 menit sampai berwarna cokelat keemasan.
  • Tips: Suhu minyak yang tepat adalah ketika minyak menggelembung saat ujung potongan ubi jalar dimasukkan.

Baca Juga: Resep Seblak Rafael, Seblak Kerupuk Mawar Putih Viral yang Pedasnya Nendang

Resep Goguma Mattang Ala Korea
Resep Goguma Mattang Ala Korea

Baca Juga: Resep Ubi Ungu Cokelat Lumer, Kreasi Olahan Ubi Manis yang Cocok Jadi Bekal ke Kantor

Cara membuat sirup gula:

  • Siapkan wajan, masukkan 1 sdm minyak sayur, ratakan.
  • Taburkan ¼ cup gula putih di atas wajan secara merata
  • Panaskan dengan api sedang selama beberapa menit
  • Saat gula mulai meleleh, kecilkan api dan mulai didihkan lagi selama 7-8 menit sampai gula berubah menjadi sirup coklat keemasan.
  • Tips: Jangan mengaduk sirup dengan sendok. Ratakan sirup hanya dengan menggerakkan panci ke kanan dan ke kiri

Cara membuat goguma mattang:

  • Langsung masukkan ubi goreng ke dalam sirup manis yang masih ada di wajan. Aduk merata.
  • Taburkan biji wijen hitam di atasnya
  • Angkat dan pindahkan goguma mattang ke atas kertas perkamen. Beri jarak agar tak saling menempel.
  • Saat goguma mattang telah mendingin dan mulai memadat, sajikan ke atas piring saji.
  • Manisnya goguma mattang ala Korea siap dinikmati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Laga PSM Makassar vs PSBS Biak di Pekan Ke 13 BRI Super League 2025/2026

Berikut jadwal PSM vs PSBS di Stadion BJ Habibie Parepare, Jumat 21 November pukul 16.00 WIB, lengkap dengan analisis jelang laga.

Prediksi Laga Persib Bandung vs Dewa United di Pekan Ke-13 Super League 2025/2026

Simak pertandingan seru antara Persib vs Dewa United pada duel pekan ke-13 di GBLA yang berlangsung Jumat 21 November pukul 19.00 WIB.

Belajar Literasi Keuangan Gratis di UMKM Pintar

Akses gratis materi literasi keuangan dan pengembangan bisnis kini hadir untuk UMKM. Kolaborasi SeaBank & WWB perkuat kapasitas usaha perempuan 

Promo HokBen Fried Chicken Sambal Nusantara, Bebas Pilih Sambal Mulai Rp 38.000-an

HokBen hadirkan promo paket Fried  Chicken sambal nusantara favorit. Mulai dari Rp 38.000-an saja sudah dapat paket komplit & bebas pilih sambal.

Indeks Berpeluang Melemah, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Jumat (21/11)

IHSG diproyeksi melemah pada perdagangan Jumat (21/11/2025).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ untuk hari ini.

Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 21 November 2025 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.348.000 Jumat pagi (21/11/2025), turun Rp 16.000 dibanding  Kamis pagi (20/11/2025).

IHSG Berpotensi Melemah, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Jumat (21/11)

IHSG diperkirakan terkoreksi terbatas pada perdagangan Jumat (21/11/2025). ​Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas hari ini.

8 Drakor Ini Ceritakan Beratnya Hidup di Korea yang Penuh Tekanan

Coba tonton beberapa rekomendasi drakor legendaris yang menampilkan kenyataan kehidupan di Korea Selatan.​

IHSG Lanjut Menguat, Cek Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Jumat (21/11)

IHSG berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Jumat (21/11/2025)​. Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Promo JSM Indomaret 21-23 November 2025, Diskon Mama Lemon-Daia Detergent 1,5 Kg

Promo JSM Indomaret kali ini menawarkan potongan harga menarik untuk beragam merek produk. Ada Mama Lemon hingga Daia.