Keluarga

Resep Ayam Karage Salad Kubis yang Unik dan Menyegarkan ala Restoran Jepang

Resep Ayam Karage Salad Kubis yang Unik dan Menyegarkan ala Restoran Jepang

MOMSMONEY.ID - Ayam Karage Salad Kubis bisa jadi inspirasi menu untuk Moms yang bingung mau sajikan sarapan apa hari ini.

Untuk menu ayam karage, ayam yang dipilih haruslah bagian fillet ayam. Ini dimaksudkan agar ayam lebih mudah dikunyah karena tak ada tulang apapun di dalamnya.

Perlu diketahui, karage itu sendiri bukanlah nama kuliner melainkan sebuah teknik memasak dari Jepang yang artinya menggoreng dalam minyak panas dan banyak.

Baca Juga: 5 Trik Bikin Aroma dan Rasa Rempah-Rempah Jadi Lebih Wangi dan Keluar

Supaya menu ayam karage ini lebih unik, ditambahkanlah salad kubis super creamy. Salad kubisnya memakai saus mayones dan wijen sangrai sebagai salad dressing

Resep Ayam Karage Salad Kubis ini cukup untuk 4 porsi sekaligus hanya dalam waktu memasak 20 menit saja. Intip langsung cara pembuatan Ayam Karage Salad Kubis yang dilansir dari Kewpie dengan judul asli “Karaage dengan Salad Coleslaw”, selengkapnya!

Bahan:

  • 200 gram ayam fillet
  • 250 gram tepung terigu
  • 100 ml air
  • Garam secukupnya
  • Lada secukupnya

Baca Juga: 3 Kesalahan Umum Saat Masak Sajian Rendang yang Harus Dihindari

Bahan salad kubis:

  • 50 gram wortel
  • 50 gram kol ungu, serut hingga halus
  • 50 gram kol putih, serut hingga halus
  • 30 gram mayones
  • Salad dressing wijen sangrai secukupnya

Baca Juga: 4 Jenis Roasting Kopi yang Bikin Rasa Pada Kopimu Berbeda-beda

Langkah pembuatan:

  • Potong ayam, lumuri dengan lada dan garam lalu diamkan selama 20 menit.
  • Campur 75 gram tepung terigu dengan 100ml air, tambahkan saus mayones 30 gram dan aduk hingga rata.
  • Beri garam dan lada ke dalam 175 gram tepung terigu. Sisihkan.
  • Masukkan ayam ke dalam adonan tepung terigu cair, kemudian gulingkan ke dalam campuran tepung terigu kering, cubit-cubit ayam.
  • Panaskan minyak goreng, goreng ayam hingga matang kecoklatan, angkat.
  • Campur bahan salad ke dalam mangkuk, tambahkan salad dressing wijen sangrai dan aduk rata.
  • Hidangkan ayam karage ke atas salad. Ayam Karage Salad Kubis siap dinikmati!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News