M O M S M O N E Y I D
Santai

Rayakan HUT ke-12, Kuningan City Mall Sajikan Hiburan dan Promo Belanja Menarik

Rayakan HUT ke-12, Kuningan City Mall Sajikan Hiburan dan Promo Belanja Menarik
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Menginjak usia ke-12 tahun, Kuningan City Mall mengajak pengunjung untuk melakukan time travel dalam balutan rangkaian acara KR12TMASVERSARY (KRISTMASVERSARY).

Diselenggarakan dari 11 November hingga 5 Januari 2025 mendatang, KR12TMASVERSARY kali ini mengusung konsep time machine yang menghadirkan beragam aktivitas hiburan serta promo belanja menarik.

Fauzan Raditya, Marketing Communication & TCR Manager Kuningan City Mall, menyebutkan, tema time machine diambil dalam perayaan 12 tahun  karena ingin menghadirkan konser yang bisa diminati oleh lintas generasi.

Untuk acara hiburan musik sendiri, Kuningan City Mall juga akan menghadirkan tiga generasi musisi, yakni Iwa K dan Neo, Marcello Tahitoe, dan Sal Priadi.

"Kuningan City tak hanya merayakan ulang tahunnya saja, akan tetapi juga turut memeriahkan momen Natal dengan berbagai promo belanja spektakular," kata Fauzan di konferensi pers KR12TMASVERSARY, Jakarta, Rabu (11/12).

"Selain itu, tema ini juga menjadi sarana untuk menghubungkan masa lalu dan masa kini serta memperkuat posisi Kuningan City Mall sebagai pusat perbelanjaan yang relevan dan terus berkembang, serta dapat menjadi destinasi yang bisa dikunjungi oleh lintas generasi," ujar dia.

Bagi anda yang ingin berkunjungan ke Kuningan City Mall, berikut berbagai rangkaian KR12TMASVERSARY di bulan Desember yang bisa dinikmati:

Baca Juga: Ini Ide Hiasan Ujung Pohon Natal yang Cantik

Music Show

Selama 11-13 Desember 2024, Kuningan City Mall menghadirkan hiburan spesial secara gratis untuk para pengunjung. Ada IWA K dan Neo, idola generasi milenial yang akan tampil pada 11 Desember 2024.

Kemudian 12 Desember 2024 ada Marcello Tahitoe yang akan membuat gen Z terpana dengan penampilannya.

Tak ketinggalan, hadir pula Sal Priadi dengan berbagai lagunya yang saat ini masih merajai puncak tangga lagu Indonesia. Penampilan Sal Priadi bisa disaksikan pengunjung pada 13 Desember 2024.

Special Surpri12es

Selain menikmati alunan musisi idaman, pada 11-13 Desember 2024 ini pengunjung juga bisa mendapatkan voucher Kuningan City Rp 100.000, syaratnya hanya dengan berbelanja di tenant Kuningan City, minimal transaksi Rp 100.000.

Anniversarun & Anniversaride

Merayakan ulang tahun ke-12, Kuningan City pun turut berkolaborasi dengan komunitas sepeda BKTCC dan komunitas lari Skolaria. Peserta akan bersepeda dan berlari bersama dengan titik awal dan akhir di Kuningan City.

KR12TMAS Treats

Di momen Natal, pengunjung yang belanja minimal Rp 100.000 di semua tenant, bisa mendapatkan voucher Kuningan City senilai Rp 50.000. KR12TMAS Treats akan berlaku mulai 23-27 Desember 2024.

"Dalam rangkaian KR12TMASVERSARY, hadir pula program Super Game Show 12.12 bagi para loyal customer Kuningan City Mall. Pengunjung akan mendapat voucher sebesar Rp 12 juta untuk belanja," terang Fauzan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

4 Tanda Tidak Cocok dengan Ceramide, Muncul Jerawat hingga Kemerahan

Tiba-tiba jerawatan setelah pakai ceramide? Waspada, berikut ini 4 tanda tidak cocok dengan ceramide.

Kolaborasi NIVEA–Grab Sabet Dua Penghargaan di MMA SMARTIES APAC 2025

Kolaborasi antara NIVEA dan Grab Indonesia berhasil meraih dua penghargaan internasional di ajang MMA SMARTIES™ APAC 2025  

4 Buah Tinggi Kalori yang Harus Dibatasi Saat Diet, Wajib Tahu!

Sedang diet menurunkan berat badan? Ketahui 4 buah tinggi kalori yang harus dibatasi saat diet berikut ini.  

3 Warna Cat yang Harus Dibuang biar Ruangan Bagian Utara Terlihat Hidup

Ruangan utara sering terasa gelap dan dingin? Ini dia 3 warna cat yang justru memperburuk kondisi tersebut. Pelajari caranya agar terlihat cerah.

Jangan Sampai Salah Desain! Ini 5 Risiko Dapur Terbuka yang Mengganggu

Desainer ungkap alasan konsep dapur terbuka mulai ditinggalkan. Dapur tertutup terbukti efektif meredam bau dan suara. Cek manfaat utamanya.  

Intip Kesalahan Fatal Memasang Bingkai TV yang Bikin Ruangan Kaku

Ingin TV menyatu dengan dekorasi? Jangan buru-buru pakai bingkai. Ahli desain menyarankan solusi custom lemari atau penempatan strategis.  

Kesalahan Finansial Ini Bikin Tabungan Rp50 Juta Anda Mustahil Tercapai

Pengeluaran kecil harian yang sering menggerus tabungan Rp50 juta Anda. Evaluasi catatan keuangan Anda sekarang juga. Temukan caranya di sini, ya.

Stop Panik! Kenali Risiko Keuangan Jika Abaikan Sinking Fund

Merasa pengeluaran besar bikin stres? Sinking Fund solusinya. Pelajari cara hitung alokasi dana agar tujuan Rp45 juta terasa ringan dan terukur.

Trik Buat Aktivitas Agar Anak Lepas dari Gadget

Ajak anak bermain lilin dan permainan hands on untuk cegah anak lepas dari pegang gadget. Bisa jadi rekomendasi orangtua  

11 Alasan Berat Badan Bisa Berubah dari Hari ke Hari

Ternyata ini, lho, beberapa alasan berat badan bisa berubah dari hari ke hari. Apa sajakah itu?