M O M S M O N E Y I D
Hemat

Promo Tambah Daya PLN bagi Pengunjung IIMS 2024, Hanya Rp 152.000

Promo Tambah Daya PLN bagi Pengunjung IIMS 2024, Hanya Rp 152.000
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - PT PLN memeriahkan pameran otomotif Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024, dengan memberikan promo tambah daya dengan tarif hanya Rp 152.000 saja.

Pada gelaran yang berlangsung hingga 25 Februari 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta itu, PLN membuka booth di mana pengunjung IIMS bisa melihat display fasilitas charging, test drive motor listrik, sampai mendapatkan diskon spesial.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, PLN berpartisipasi aktif dengan membuka booth showcase bagi pengunjung yang ingin mengetahui lebih banyak program PLN dalam mendukung akselerasi ekosistem kendaraan listrik (EV).

"Untuk mendorong minat masyarakat terhadap kendaraan listrik. Kami menyiapkan showcase dan test drive bagi para pengunjung IIMS 2024, semua pengunjung bisa mencoba motor listrik hingga motor konversi," katanya.

Baca Juga: Promo Indomaret Super Hemat sampai 29 Februari 2024, Cek Produk Beli 1 Gratis 1!

"Ditambah dengan berbagai program menarik yang bisa dinikmati oleh pengguna maupun calon pengguna EV di tanah air," ujar dia dalam keterangan tertulis dikutip Rabu (21/2).

Dalam event IIMS kali ini, PLN mengenalkan fasilitas program Power Up EVent untuk lebih memudahkan para pengguna kendaraan listrik. 

Melalui program ini, PLN akan memberikan insentif berupa potongan biaya perubahan daya bagi pelanggan yang mengunjungi IIMS 2024.

"PLN akan memberikan harga spesial untuk peningkatan daya sampai dengan daya 5.500 Volt Ampere (VA) yang harga normalnya sekitar Rp 4,2 juta menjadi hanya Rp 152 ribu," ungkap Darmawan.

Promo PLN lainnya untuk pengguna EV juga hadir melalui program Sambung Maksimal, yakni keringanan biaya untuk tambah daya 1 phasa dengan pilihan daya akhir 7.700 VA atau 11.000 VA sebesar Rp 702.024. 

Baca Juga: 3 Promo McD 19-29 Februari 2024, Diskon 67% Ayam Goreng-Gratis Kaus Kaki Mekdi

Melalui ketentuan pembelian token minimal Rp 200.000 atau membayar tagihan listrik di PLN Mobile, program ini berlaku hingga 31 Maret 2024.

"PLN juga memberikan promo lain khusus tambah daya dari daya awal 5.500 VA ke akhir 7.700 VA atau 11.000 VA yang harga normalnya Rp 11 juta menjadi hanya Rp 702.000," tambah Darmawan.

Selain itu, program insentif Home Charging Services, berupa keringanan biaya tambah daya maupun pasang baru untuk layanan pengisian daya kendaraan di rumah atau Home Charging. 

Untuk promo Home Charging Services PLN memberikan harga spesial tambah daya tegangan 1 phasa sebesar Rp 150.000 dan 3 phasa Rp 450.000. Lalu, pasang baru tegangan 1 phasa sebesar Rp 850.000 dan untuk 3 phasa Rp 3,5 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (12/1)

IHSG punya peluang menguat terbatas pada perdagangan Senin (12/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Meroket, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 12 Januari 2026 Cetak Rekor Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.631.000 Senin (12/1/2026), melonjak Rp 29.000 dibanding hari sebelumnya.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (12/1)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1/2026). Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas ​untuk hari ini.

Rahasia Hidup Tenang, 6 Tontonan Netflix Ini Ubah Pola Pikir Anda

Dari tata krama di meja makan hingga berbenah, rekomendasi tontonan ini akan meningkatkan kesadaran diri dan etiket Anda.

Promo Mako Bakery Semua Whole Cake & Menu Baru Korean Salt Bread Serba Hemat Sekarang

Promo Mako Bakery Whole Cake diskon besar-besaran, Black Forest dan Chantilly turun harga. Ada juga menu baru Korean Sald Bread.

IHSG Berpeluang Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas untuk Senin (12/1)

IHSG masih berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1). Cek rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

6 Drakor Ini Bongkar Kisah Nyata Hidup Kaum Difabel

Pengacara autis IQ 164, hingga sindrom Asperger. Drakor ini menyajikan perspektif unik perjuangan difabel lo.

Daftar HP Samsung Turun Harga Januari 2026: Galaxy S, A, dan Z Diskon Besar

Awal 2026 jadi momen tepat beli HP baru. Simak daftar lengkap HP Samsung Galaxy S, A, dan Z Series yang mengalami penurunan harga di Januari.

Promo Flavor Saver Wingstop 12–18 Januari, 14 Ayam Goreng Harga Bersahabat

Beli ayam di Wingstop pekan ini jauh lebih hemat. Promo Paket Flavor Saver isi 14 ayam hanya Rp 70.000 saja. Cek masa berlakunya.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Senin (12/1/2026) Stagnan

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Senin (12/1/2026) kompak stagnan. Emas Galeri 24 tetap di Rp 2.622.000, emas UBS Rp 2.676.000.