M O M S M O N E Y I D
Santai

Poco X7 Pro Raih Skor AnTuTu 1,5 Juta, Performa Prosesor Memukau

Poco X7 Pro Raih Skor AnTuTu 1,5 Juta, Performa Prosesor Memukau
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Xiaomi meluncurkan Poco X7 Pro dengan prosesor Dimensity 8400 Ultra yang kalahkan performa Vivo Y28. Poco berhasil raih skor AnTuTu 1,5 juta dan Vivo hanya 200 ribuan saja.

Xiaomi menghadirkan nuansa menyenangkan, Poco X7 Pro terlihat berbeda dari Redmi Note 14 Pro meski spesifikasinya sangat mirip.

Simon Hill, pengamat gadget dari Wired.com, menyebutkan, ada alat SIM, kabel USB-C merah, dan casing minimalis yang menampilkan gambar Iron Man dan logo Avengers di dalam boksnya.

Desainnya sederhana dengan dua lensa kamera besar di bagian belakang, layar datar, dan bingkai tebal. Meskipun ukurannya besar, ponsel ini relatif ringan. Simak terus spesifikasi menarik dari Poco X7 Pro berikut ini.

Baca Juga: Realme C85 Meluncur Membawa Fitur-fitur Keren, Siap Bersaing dengan Realme P4

Layarnya dilindungi Gorilla Glass 7i

Layarnya dilindungi Gorilla Glass 7i dan sudah memiliki peringkat IP68. Layar AMOLED 6,67 inci adalah salah satu hal yang paling menarik dari Poco X7 Pro dan menawarkan resolusi 2.170 x 1.220 piksel dan kedalaman warna 12-bit.

Kecepatan refresh-nya mencapai 120 Hz dengan dukungan HDR10+ dan dolby vision untuk streaming film. Kecerahannya juga cukup tinggi, sekitar 700 nits dengan kecerahan maksimal hingga 3.200 nits untuk highlight HDR. 

Tampilan depan dan belakang Xiaomi Poco X7 Pro tampak ramping.

Performa apik dari Dimensity 8400 Ultra

Performa yang apik didukung oleh chipset Mediatek Dimensity 8400 Ultra. Poco X7 Pro responsif dan tidak mengalami masalah saat berpindah antar aplikasi dan game. 

Simon banyak memainkan 1945 Air Force dan Asphalt 8 dengan lancar, ponsel tetap dingin. Model dasar memiliki RAM 12 GB dan penyimpanan 512 GB.

Poco X7 Pro memiliki baterai 6.000 mAh yang sangat besar, sehingga Anda bisa menggunakannya selama beberapa hari tanpa mengisi daya. Meskipun mendukung pengisian daya 90 watt, tidak ada pengisi daya di dalam kotaknya. 

Kabar baiknya adalah Poco X7 Pro akan mengisi daya dengan kecepatan maksimum menggunakan pengisi daya power delivery 90 watt.

Baca Juga: Realme 14, HP Gaming dengan Baterai 6000 mAh & Didukung 45W SuperVOOC!

Gunakan sensor Sony IMX882 

Kameranya cukup tangguh, meskipun tidak terlalu luar biasa. Kamera utamanya gunakan sensor Sony IMX882 resolusi 50 MP dengan sensor besar 1/1.96 inci dan aperture f/1.5. Kamera ini memiliki stabilisasi gambar optik dan bekerja dengan baik. 

Zoom 2x menghasilkan cropping yang cukup berhasil, akurasi warna, tingkat detail, serta rentang dinamisnya cukup baik. Kamera utama juga dapat merekam video hingga resolusi 4K pada 60 frame per detik.

Simon senang Xiaomi telah menghilangkan lensa makro 2 megapiksel yang ada di X6 Pro. Tetapi, lensa ultrawide 8 megapiksel mengalami penurunan kualitas yang signifikan dibandingkan kamera utamanya. 

Hal ini memungkinkan pengguna untuk memasukkan lebih banyak objek dalam bingkai dengan hasil foto yang buram dan tidak sesuai dengan warna lensa utama. Software Xiaomi cukup mahir dalam melembutkan gambar dan berikan efek blur bokeh.

Dengan HyperOS 2 Xiaomi yang dilapisi Android 15, Poco X7 Pro hadir dengan perangkat lunak terbaru. Terdapat aplikasi perekam yang dapat mentranskripsikan percakapan dan meringkas rapat. 

Fitur ini berfungsi jika Anda mengunggah audio ke server. Terdapat juga opsi subtitle, terjemahan, dan pengeditan foto yang didukung AI. 

Xiaomi telah menjanjikan tiga pembaruan versi Android dan empat tahun keamanan. Meskipun sedikit kalah dari Samsung dan Google, langkah ini tetap perlu diapresiasi.

Edisi Iron Man memiliki ikon bertema merah dan emas. Xiaomi juga menambahkan aplikasi bawaan seperti Facebook yang bisa dihapus dengan mudah.

Itulah ulasan yang menjelaskan tentang desain hingga sensor kamera milik Poco X7 Pro yang memukau. 

Selanjutnya: Siap Payung! Ini Prakiraan Cuaca Yogyakarta, Solo, Semarang dari BMKG

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Makanan Sehari-hari yang Bisa Bikin Tekanan Darah Naik

Ternyata ini, lho, makanan sehari-hari yang bisa bikin tekanan darah naik. Wah, ada apa saja?           

10 Camilan untuk Mengatasi Gula Darah Rendah Paling Cepat

Ada sejumlah camilan untuk mengatasi gula darah rendah paling cepat. Yuk, intip daftarnya di sini!    

15 Rekomendasi Camilan Sehat Sebelum Tidur agar Tidur Lebih Nyenyak

Intip sejumlah rekomendasi camilan sehat sebelum tidur agar tidur lebih nyenyak berikut, yuk!             

8 Buah yang Secara Alami Turunkan Tekanan Darah Anda

Yuk, intip beberapa buah yang secara alami turunkan tekanan darah Anda berikut! Ada apa saja?        

9 Makanan Tinggi Antioksidan yang Bagus untuk Kesehatan

Mari intip daftar makanan tinggi antioksidan yang bagus untuk kesehatan berikut ini! Apa saja, ya?     

6 Minuman untuk Mengatasi Peradangan secara Alami, Mau Coba?

Ada sejumlah minuman untuk mengatasi peradangan secara alami. Apa sajakah itu?                               

7 Teh yang Secara Alami Turunkan Tekanan Darah Tinggi

Ini dia beberapa teh yang secara alami turunkan tekanan darah tinggi. Apa sajakah itu?                 

4 Manfaat Makan Wortel untuk Menjaga Kesehatan Mata, Apa Saja?

Apa saja manfaat makan wortel untuk menjaga kesehatan mata, ya? Cari tahu selengkapnya di sini!            

Hasil Malaysia Open 2026, Jonatan dan Fajar/Fikri Maju ke Semifinal

Hasil Malaysia Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (9/1), Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri lolos ke semifinal.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (10/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Sangat Lebat

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Sabtu 10 Januari 2026 dan Minggu 11 Januari 2026 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.