M O M S M O N E Y I D
Santai

Poco F5 Harga Juli 2025 Bawa Layar Amoled, Smartphone Kencang di Harga Mid Range

Poco F5 Harga Juli 2025 Bawa Layar Amoled, Smartphone Kencang di Harga Mid Range
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Poco F5 harga Juli 2025 bawa layar Amoled beresolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz. Layar ini tidak hanya responsif, tetapi juga mendukung dolby vision dan HDR10.

Untuk pengguna yang sering beraktivitas di luar ruangan, layar Poco F5 punya tingkat kecerahan tinggi yang nyaman digunakan di bawah sinar matahari. Ponsel ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 3 jutaan-Rp 4 jutaan.

Sami Khan, pengamat dari Ibtimes.co.in memaparkan, Poco F5 merupakan salah satu ponsel mid range terbaik yang bisa dibeli saat ini.

Ia menyebutkan, performa yang ditawarkan Poco F5, bisa mengimbangi ponsel flagship yang harganya jauh lebih mahal.

Baca Juga: Poco X3 Pro Harga Terbaru Juli 2025 Lebih Murah! Yuk, Simak Reviewnya di Sini

Selain layar memukau, Poco F5 juga membawa baterai besar 5.000mAh dengan dukungan fast charging. Tak hanya fitur-fitur tersebut, masih ada banyak fitur menarik lainnya.

Simak ulasan mengenai spesifikasi terbaik dari Poco F5 harga Juli 2025 berikut ini.

Desain dan layar

Dari luar, Poco F5 tampil elegan dengan desain yang ramping dan bobot ringan. Meskipun menggunakan material plastik, sentuhan akhir pada varian carbon black berhasil memberi tampilan yang cukup premium. 

Bagian yang paling menonjol tentu adalah layar Amoled 6,67 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz. Layar ini sangat cerah untuk pemakaian luar ruangan dan mendukung dolby vision serta HDR10+. 

Kamera

Poco F5 mengandalkan kamera utama 64MP, ditemani sensor ultra wide 8MP dan makro 2MP. Dalam kondisi cahaya ideal, kamera utamanya mampu menghasilkan foto dengan detail baik, warna yang akurat, dan rentang dinamis yang memuaskan. 

Namun, saat pencahayaan mulai menurun kualitasnya ikut menurun karena noise mulai terlihat dan detail agak hilang. Kamera ultra wide cukup memadai untuk kebutuhan memotret lanskap atau foto grup, tetapi performanya juga menurun di malam hari. 

Kamera depan berukuran 16MP memberikan hasil cukup baik, meski hasil warnanya sedikit over saturated.

Baca Juga: Poco F4 GT Harga Juli 2025 Punya Kamera Ultra Wide, Simak Hasil Fotonya di Sini

Performa

Poco F5 adalah smartphone yang memakai chipset Snapdragon 7+ Gen 2 di Indonesia. Chipset ini setara dengan performa Snapdragon 8+ Gen 1 dari sisi arsitektur.

Poco F5 juga tetap memiliki sistem pendingin LiquidCool 2.0 yang bekerja efektif. Bahkan setelah sesi bermain game yang panjang, bodi ponsel tidak panas berlebihan.

MIUI 14 berbasis android 13 hadir dengan berbagai fitur kustomisasi dan mode gaming. Memang ada bloatware, tapi sebagian besar bisa dihapus. UI ponsel ini cukup smooth, dan fitur RAM virtual memungkinkan untuk menambah kapasitas RAM hingga 5GB ekstra.

Baterai dan pengisian cepat

Dengan baterai 5.000mAh, Poco F5 mampu bertahan seharian penuh dalam penggunaan normal. Dalam penggunaan berat sekalipun, baterai masih cukup awet dan hanya perlu mengisi daya sekali.

Ponsel ini sudah mempunyai dukungan fast charging 67W. Poco menyertakan adaptor di dalam box, dan pengisian dari 0 hingga 100% hanya memakan waktu sekitar 45-50 menit. 

Fitur tambahan 

Poco F5 masih mempertahankan beberapa fitur yang jarang ditemukan di ponsel lain di kelasnya. Ada fitur jack audio 3,5 mm, IR blaster, serta speaker stereo dengan dukungan dolby atmos.

Menariknya lagi, Poco memberikan garansi 2 tahun untuk perangkat dan 6 bulan untuk aksesori, lebih panjang dari standar industri. Poco juga mengklaim telah memperbaiki masalah motherboard yang pernah muncul di generasi sebelumnya, memberikan rasa aman tambahan bagi pembeli.

Itulah ulasan yang merangkum tentang spesifikasi mumpuni dari Poco F5 harga Juli 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

7 HP Infinix Terbaik di Tahun 2025, yuk Kenalan Sama Spesifikasinya

Jika ingin membeli HP Infinix di tahun ini, ada banyak pilihan terbaik, dari Infinix Note 50 Pro+, Infinix Note 50 Pro & Infinix Hot 40 Pro.</

Jadwal Kumamoto Masters 2025, Empat Wakil Indonesia Menuju Perempat Final

Jadwal Kumamoto Masters 2025 Babak 16 Besar Kamis (13/11), empat wakil Indonesia menuju perempat final, dua di antaranya tunggal putri. 

Tecno Spark 40 Pro+ Pakai Layar AMOLED dengan Refresh 144 Hz,Cek Spesifikasinya

Tecno Spark 40 Pro+ punya ukuran layar yang sama persis dengan Infinix Note 40 yakni sekitar 6.78 inci. Layar AMOLED Tecno punya refresh 144 Hz.

Vivo X300 Pro Bawa Kamera ZEISS Telefoto 200 MP, Bisa Lakukan 3.5x Optical Zoom!

Tak hanya Vivo X300 Pro, Qualcomm mengumumkan ponsel Snapdragon 8 Elite Gen 5 pertama mereka dengan seri Xiaomi 17. 

5 Jenis Kacang-Kacangan yang Bantu Turunkan Gula Darah secara Alami

Bagus untuk para penderita hiperglikemia konsumsi. Ini dia jenis kacang-kacangan yang bantu turunkan gula darah secara alami!

10 Manfaat Makan Tape Singkong bagi Kesehatan Tubuh, Sehatkan Pencernaan!

Banyak digandrungi di Indonesia. Ini dia beberapa manfaat makan tape singkong bagi kesehatan tubuh Anda!

Ini Dia Manfaat Jagung Rebus untuk Diet Turunkan Berat Badan

Yuk, intip beberapa manfaat jagung rebus untuk diet turunkan berat badan berikut ini!               

4 Jus untuk Ereksi Lebih Kuat dan Tahan Lama, Pria Wajib Coba!

Punya masalah ereksi? Ada 4 jus untuk ereksi lebih kuat dan tahan lama yang bisa dicoba. Cari tahu di sini.

5 Tren Ruang Makan 2026 yang Menghadirkan Keintiman dan Kenyamanan Bersama

Simak cara desain ruang makan di tahun 2026 yang dapat mengubah suasana rumah jadi lebih hangat dan bermakna lewat lima tren terbaru ini.

8 Makanan Tinggi Vitamin E yang Baik untuk Kesehatan, Bisa Memperkuat Sistem Imun

Mari intip daftar makanan tinggi vitamin E yang baik untuk kesehatan di sini. Disebut bisa memperkuat sistem imun, lho!