M O M S M O N E Y I D
Hemat

OYO Bagikan Diskon 75% Selama Periode Libur Sekolah

OYO Bagikan Diskon 75% Selama Periode Libur Sekolah
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID -​ Libur sekolah tiba. Saatnya merencanakan perjalanan dengan anak dan pasangan. Memanfaatkan momen tersebut, OYO Indonesia meluncurkan kampanye promo nasional dengan potongan harga hingga 75% untuk pemesanan kamar melalui aplikasi dan situs resmi OYO.

Promo ini berlangsung mulai 23 Juni hingga 15 Juli 2025, bertepatan dengan periode libur sekolah yang biasanya dimulai pada akhir Juni hingga pertengahan Juli.

Melihat antusiasme masyarakat terhadap musim liburan ini, OYO menghadirkan promo diskon yang langsung berlaku otomatis ketika pengguna mengeklik banner promo di aplikasi maupun situs OYO tanpa perlu memasukkan kode atau mengikuti prosedur rumit.

Promo ini berlaku untuk seluruh kategori properti OYO, termasuk Sunday Hotel, Belvilla, Townhouse, Townhouse OAK, Collection O, dan Capital O. Sebagian besar properti OYO telah dilengkapi dengan fasilitas penting seperti AC, Wi-Fi, linen bersih, dan kamar mandi higienis menjamin kenyamanan selama masa liburan.

Hendro Tan, Country Supply and Operation Head OYO Indonesia, mengatakan, liburan sekolah selalu jadi momen spesial bagi keluarga Indonesia.

"Tahun ini kami turut ikut serta dalam keseruan liburan dengan membagikan diskon yang mudah tanpa ribet. Kami ingin terus memberikan kemudahan agar dapat mendorong lebih banyak masyarakat bepergian dalam negeri serta membantu mitra properti untuk meningkatkan okupansinya selama periode ini," katanya dalam keterangan resmi yang diterima, Rabu (18/6).

Baca Juga: OYO Luncurkan Breakfast Add-On, Program Sarapan bagi Tamu

Konsistensi OYO dalam memperkuat identitas sebagai pemimpin pasar, juga terus mendukung penerapan CHSE (Clean, Health, Safety, Environment dan Sustainability) dan inisiatif sanitized stay dan penerapan contactless check-in untuk memberikan kenyamanan kepada wisatawan di seluruh properti OYO di Indonesia.

Tak hanya berfokus pada ekspansi, bagi pemilik properti, strategi melalui program ‘Company Serviced’ juga dihadirkan pada 2024 sebagai skema bisnis baru yang bertujuan membantu pemilik properti untuk bermitra dengan pengusaha lokal dalam mengelola operasional harian mereka.

Program Super OYO, juga dimaksimalkan untuk memberikan apresiasi pada mitra properti yang berhasil memenuhi parameter kepuasan pelanggan dan pelayanan yang maksimal.

Dan bagi pelanggan setia, melalui OYO Wizard, program keanggotaan dengan beragam keuntungan yang bertujuan memperkuat relasi dengan pelanggan dengan menyediakan properti dengan rating tinggi yang dikurasi, serta harga terbaik turut menjadi salah satu strategi OYO dalam pengembangan bisnis di tahun ini.

Baca Juga: Libur Panjang Idul Adha, OYO Hadirkan Diskon Hingga 75%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.