M O M S M O N E Y I D
Santai

Oppo A78 Harga Terbaru Mei 2025, Ini Review Fitur-Fitur Terbaik di Kelasnya

Oppo A78 Harga Terbaru Mei 2025, Ini Review Fitur-Fitur Terbaik di Kelasnya
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Oppo A78 harga terbaru Mei 2025 semakin terjangkau, ponsel ini berhasil menarik perhatian banyak konsumen yang mencari ponsel dengan spesifikasi terbaik di kelasnya. Dibandingkan dengan beberapa kompetitor, Oppo A78 menawarkan performa, fitur, dan desain yang elegan. 

Dengan dukungan chipset yang kuat dan layar jernih, Oppo A78 menawarkan pengalaman pengguna yang sangat memuaskan. Tidak hanya itu, desain modern dan ringkasnya menjadikan perangkat ini nyaman digunakan oleh berbagai usia.

Spesifikasi yang ditawarkan Oppo A78 patut diacungi jempol, terutama dalam segi performa. Dengan dukungan prosesor terbaru dan RAM besar, smartphone ini mampu menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar.

Baca Juga: OPPO A60 Punya Daya Tahan Baterai Lebih Lama dengan Harga Terjangkau

Bersumber dari Oppo Official di Tokopedia, inilah spesifikasi yang dibawa dan Oppo A78 harga terbaru Mei 2025:

Harga lebih terjangkau

Saat ini Oppo A78 mengalami penurunan harga menjadi Rp2.998.000. Anda bisa menikmati internet cepat dan berbagai fitur canggih dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan pesaing sekelasnya.

Desain dan tampilan 

Oppo A78 5G dirancang dengan ukuran yang ramping dan ringan, sehingga nyaman digenggam. Ponsel ini memiliki bobot sekitar 188 gram dan ketebalan 7,99 mm, membuatnya mudah dibawa kemana saja. 

Desainnya cukup menarik dengan pilihan warna dan bagian belakangnya mengkilap, memberikan kesan premium.

Performa 

Ditenagai oleh prosesor dimensity 700 dan RAM 8GB, Oppo A78 5G mampu menjalankan aplikasi dan game dengan lancar. Namun, pengalaman bermain game mungkin sedikit terbatas karena layar LCD yang digunakan. 

Kamera 

Kamera utama 50MP pada Oppo A78 5G mampu menghasilkan foto yang cukup bagus dalam kondisi cahaya yang baik. Meskipun kinerjanya sedikit menurun dalam kondisi cahaya rendah, kamera ini tetap memberikan kualitas gambar yang cukup baik. 

Kamera depan 8MP juga menghasilkan foto yang tajam meskipun terkadang ada sedikit distorsi warna.

Baterai dan pengisian daya 

Oppo A78 5G dilengkapi dengan baterai 5.000mAh yang cukup untuk penggunaan sepanjang hari. Dengan dukungan pengisian daya 33W, ponsel ini dapat mengisi daya hingga 50% dalam waktu sekitar 35 menit. 

Pengisian daya penuh memerlukan waktu sekitar 80 menit yang cukup efisien untuk ponsel sekelasnya.

Baca Juga: Harga Oppo A57 Terbaru April 2025 Bikin Kaget! Intip Dulu Sebelum Checkout

Itulah informasi menarik yang mengulas tentang fitur-fitur terbaik dan Oppo A78 harga terbaru Mei 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Kiat Coffeenatics Mengembangkan Usaha Kopi Lokal hingga Tembus Pasar Global

Coffeenatics membagikan beberapa strategi untuk mempertahankan hingga membesarkan usahanya.         

Bukan Gaji, Ini 5 Rahasia Orang Kaya Kelola Uang Hingga Sukses

Simak yuk, perbedaan orang kaya dan kebanyakan orang bukan soal gaji, tapi cara berpikir dan mengambil keputusan keuangan.

KAI Catat 131 Ribu Tiket KA untuk Angkutan Lebaran Telah Dipesan

Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket KA Lebaran untuk jadwal keberangkatan 11-16 Maret 2026 melalui seluruh kanal resmi KAI.

Hasil Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Tembus 4 Besar, Segel 3 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 10 wakil Indonesia maju ke semifinal dan menyegel 3 tiket untuk babak final.

Dapur Terasa Lebih Nyaman: Simak Tren Kabinet 2026 yang Prioritaskan Ketenangan

Simak tren kabinet dapur 2026 yang mulai ditinggalkan dan solusi desain praktis agar dapur lebih rapi, hangat, dan nyaman digunakan.

Wallpaper Tempel: Hindari 7 Kesalahan Ini Agar Hasil Pekerjaan Lebih Rapi dan Awet

Wallpaper tempel sering mengelupas? Desainer interior berbagi rahasia teknik pemasangan yang tepat agar hasilnya maksimal dan tahan lama.

6 Warna Cat Sherwin-Williams Ini Bikin Suasana Rumah Lebih Nyaman

Cek 6 warna cat Sherwin-Williams yang direkomendasikan desainer untuk rumah lebih tenang, nyaman, dan cocok dengan gaya hidup kekinian.

Aturan Dana Darurat 3/6/9 Bulan Kini Lebih Fleksibel, Bukan Sekadar Angka Mati lo

Berikut panduan simpel memahami dana darurat yang update, cara menghitung ideal, dan strategi aman menjaga keuangan tanpa kehilangan peluang.

Strategi DCA: Kok Bisa Investor Pemula Tenang Hadapi Gejolak Ekonomi, Simak yuk

Strategi DCA ini bantu investasi Anda tetap konsisten meski pasar fluktuatif, simak cara kerja dan manfaatnya agar keuangan lebih terarah.

Pasar Kripto Rontok, Ini 5 Kripto Penghuni Top Gainers 24 Jam

Di pasar aset kripto yang ambles, hanya segelintir aset kripto yang mampu naik dalam 24 jam terakhir.