CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

OMG! Oh My Girl dan 5 Film Thailand Terbaru di Netflix Ini Wajib Ditonton

OMG! Oh My Girl dan 5 Film Thailand Terbaru di Netflix Ini Wajib Ditonton
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Memiliki penggemarnya sendiri, ini dia daftar film Thailand terbaru yang wajib ditonton di Netflix.

Film Thailand jadi salah satu tontonan populer di Netflix yang memiliki banyak pilihan genre dan tema cerita.

Di Netflix sendiri, ada banyak pilihan film Thailand terbaru yang bisa ditonton penggemar film Thailand. Berikut beberapa di antaranya:

Baca Juga: Ini 5 Film Tentang Friendzone Bikin Baper, Terbaru Ada OMG! Oh My Girl

OMG! Oh My Girl 

Merupakan film dari tahun 2022, akhirnya film asal Thailand dengan genre romantis ini bisa ditonton di Netflix. Film ini memiliki cerita komedi romantis khas kisah cinta dari Thailand. Selama bertahun-tahun, seorang siswa culun,

Guy, hanya jatuh cinta pada satu siswi yang populer dan percaya diri bernama June. Nasib cinta keduanya tak pernah mulus, sebab takdir selalu membuat mereka terjebak di waktu yang salah. Hingga membuat Guy percaya bahwa takdir hanya mempermainkan hati mereka berdua.

Hunger 

Berperan sebagai Aokbab, Chutimon Chuengcharoensukying berhasil memerankan karakter tukang masak jago di film Hunger. Dengan penuh inspirasi, film ini mengikuti perjalanan seorang tukang masak muda yang merupakan tukang masak masakan jalanan. 

Ia menerima sebuah undangan pelatihan memasak yang diberikan oleh seorang chef yang kurang populer dan kasar. Kini, dia harus berusaha untuk bertahan dan menampilkan keterampilan memasaknya hingga batas yang ia miliki.

Baca Juga: Penggemar K-Film Wajib Tonton 6 Film Korea Terbaik Ini

The Lost Lotteries

Film Thailand dari tahun 2022 ini merupakan film Thailand dengan genre komedi menarik. Cerita komedi yang penuh aksi dijamin bikin penontonnya bakalan ngakak saat nonton film ini. 

Menceritakan tentang lima orang asing yang sedang mencoba untuk mengklaim kemenangan tiket taruhan mereka. Lawan mereka adalah seorang bos mafia dengan kepribadian unik.

Fast and Feel Love

Film yang disutradarai oleh Nawapol Thamrongrattanarit menceritakan tentang Kao yang berusaha menjadi pemenang dalam sport stacking tercepat. Untuk meraih tujuan tersebut, Kao selalu didukung oleh oleh kekasihnya, Jay.

Suatu hari, rekor tercepat yang dipegang oleh Kao berhasil dikalahkan oleh seseorang. Ternyata, saat tengah berjuang meningkatkan rekornya, Kao pun mengalami konflik dengan Jay. 

Jay yang akhirnya meninggalkan rumah yang mereka tinggali, membuat Kao harus mengurus rumah sendiri. Ini pun berdampak pada rekor sport stacking Kao.

Baca Juga: Dari Sepak Bola hingga Basket, Film Olahraga Ini Ungkap Kehidupan Para Atle

Friend Zone

Seperti namanya, Friend Zone menceritakan kisah Palm yang terjebak di zona pertemanan dengan Gink selama 10 tahun. Sebagai sahabat, Palm pun selalu menemani Gink setiap dia putus dengan kekasihnya. 

Hingga suatu saat, Gink meminta Palm untuk menemaninya memata-matai Tes karena dicurigai berselingkuh. Film Thailand yang disutradarai oleh Chayanop Boonprakob ini pun bisa disaksikan di Netflix.

Bad Genius

Bad Genius merupakan film Thailand yang sempat populer karena ceritanya yang jenius. Bercerita tentang usaha yang dilakukan seorang anak perempuan jenius dalam menyediakan kunci jawaban untuk sebuah tes di Thailand.

Ia bersama teman-temannya harus mengatur strategi secara jenius untuk bisa menyediakan dan menjual kunci jawaban dari tes tersebut. Chutimon Chuengcharoensukying berhasil mendapatkan popularitas setelah menjadi pemeran utama dalam film ini.

Sudah nonton semua belum? Itulah tadi beragam pilihan film Thailand terbaru yang bisa ditonton di Netflix.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Australian Open 2025: 6 Wakil Indonesia ke Partai Puncak, 2 Gelar di Tangan

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), enam wakil Indonesia menembus partai puncak dan memastikan dua gelar di tangan.

Hasil Australian Open 2025: Ke Final, 2 Wakil Indonesia Ini Lolos World Tour Finals

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), dua wakil Indonesia berikut ini tembus final dan lolos ke BWF World Tour Finals 2025.

Bikin Mikir, 6 Tontonan Misteri Investigasi Netflix Ini Penuh Teka-Teki Semua

Dengan cerita penuh teka-teki, ini rekomendasi tontonan misteri di Netflix yang dijamin bikin penonton mikir.​  

Tonton 6 Tayangan Thriller Politik Penuh Aksi Seru Ini di Netflix

Ini dia beberapa tontonan rekomendasi dengan genre thriller politik yang bisa ditonton di Netflix.  

7 Rekomendasi Lagu Romantis Beragam Genre dari Pop sampai RnB

Bagi penggemar lagu romantis, berikut ini ada beberapa rekomendasi lagu romantis yang wajib masuk dalam daftar putar, ya.​

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Segel Juara Ganda Putra dan Putri

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia menyegel gelar juara ganda putra dan ganda putri.

Rekomendasi 6 Film Romantis Tapi Realistis Seperti Kisah Cinta Asli

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi film-film romantis yang memiliki cerita relatable dan realistis dengan dunia nyata.​  

7 Cara Efektif Atasi Batuk dan Pilek yang Layak Dicoba

Adakah cara efektif atasi batuk dan pilek yang layak dicoba? Yuk, intip pembahasan lengkapnya di sini!

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Pastikan Gelar Juara Ganda Putra

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia memastikan gelar juara ganda putra setelah terjadi all Indonesian final.

5 Zodiak Ini Paling Cepat Jatuh Cinta pada Lawan Jenis, Jangan Dibikin Baper Deh

Sudah tahu belum jika ada beberapa daftar zodiak yang mudah jatuh cinta dengan cepat? Ini daftarnya.