M O M S M O N E Y I D
Bugar

Moms, Ini 5 Makanan Sehat yang Bisa Mengatasi Bibir Pecah-Pecah

Moms, Ini 5 Makanan Sehat yang Bisa Mengatasi Bibir Pecah-Pecah
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa makanan sehat yang bisa mengatasi bibir pecah-pecah yang sedang Anda alami.

Bibir pecah-pecah menjadi sebuah masalah kesehatan yang menyebalkan dan menyakitkan. Hal ini bahkan bisa membuat bibir berdarah dan mengganggu penampilan. 

Kondisi bibir pecah-pecah ini bisa membuat bibirmu merasa perih dan bermasalah. Anda akan kesulitan untuk mengonsumsi makanan dan minuman tertentu karena masalah ini.  

Untuk mendapat efek jangka panjang dalam menjaga kesehatan bibir, Anda bisa memperolehnya dari sejumlah makanan yang Anda konsumsi.  

Bersumber dari The Health Site, berikut adalah beberapa makanan sehat yang bisa mengatasi bibir pecah-pecah secara alami, antara lain:  

Baca Juga: Catat Moms! Ini Jenis Umbi-Umbian dan Manfaatnya untuk Kesehatan

1. Madu

Madu bisa menjadi pelembab bibir alami yang sangat ampuh. Selain itu, madu juga mengandung sifat antibakteri yang bisa mencegah infeksi pada luka akibat bibir pecah-pecah.  

Cukup dengan mengoleskan madu di permukaan bibir secara berkala, diamkan sejenak beberapa saat, lalu bilas dengan air bersih.  

2. Lidah buaya

Lidah buaya kerap digunakan sebagai campuran produk skincare, terutama yang berbentuk gel dan lotion.

Hal ini karena kandungan vitamin kompleks dan mineral yang ada di dalamnya bisa melembabkan kulit.  

Lidah buaya juga punya sifat antiinflamasi yang bisa meredakan peradangan kulit. Cukup potong lidah buaya lalu oleskan pada bibir.

Diamkan selama kurang lebih 5-10 menit dan bilas hingga bersih.  

Baca Juga: Bikin Wajah Terlihat Muda, 6 Manfaat Pakai Lipstik Merah yang Harus Anda Tahu

3. Mentimun

Merawat bibir dengan mentimun setiap hari bisa jadi alternatif yang sederhana. Anda cuma perlu memotong tipis mentimun, lalu menempelkannya di bibir selama lima menit. 

Selain mudah, murah, dan pastinya tak menyebabkan efek samping buruk kalau dilakukan tiap hari dan ampuh mengatasi bibir pecah-pecah. 

4. Tomat 

Sama seperti lemon, tomat juga punya kandungan vitamin C tinggi.

Untuk treatment bibir pecah-pecah tinggal belah tomat menjadi dua, lalu kompreskan pada bibir selama 10 menit.  

Selain itu, tomat bisa juga dijadikan masker bibir dengan cara dihaluskan dan dicampur dengan madu.   

Baca Juga: Jarang Diketahui, Ini Manfaat Daun Tapak Dara untuk Kesehatan Tubuh

5. Lemon

Lemon mengandung vitamin C dengan jumlah tinggi. Buah ini dapat berfungsi untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dan melembabkan bibir.  

Untuk perawatan luar, oleskan campuran lemon dan madu ke bibir, diamkan selama 5-10 mennit sebelum dibilas.

Lakukan tiap hari untuk hasil maksimal hingga kulit bibir tak lagi kering. Namun, perawatan dari dalam tetap perlu dilakukan. 

Itulah beberapa makanan sehat yang bisa mengatasi bibir pecah-pecah yang sedang Anda alami.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Diskon Bakmi GM Jangan Lewatkan Promo Suka Duka Tawa sampai 17 Januari 2026

Paket Onde-Onde Cokelat + Iced Coffee Jelly Bakmi GM berikan diskon spesial. Jangan terlewat, promo spesial ini hanya berlaku hingga 17 Januari.

Steven Spielberg dan 6 Sutradara Dunia yang Karyanya Wajib Ditonton

Steven Spielberg, Nolan, hingga Bong Joon Ho, cek daftar 7 sutradara dengan banyak karya terbaik dan populer.

6 Cara Ampuh Cek Siapa yang Blokir Nomor WhatsApp Anda

Khawatir diblokir di WhatsApp? Kenali 6 tanda penting, mulai dari status 'terakhir dilihat' hingga ketidakmampuan menambahkannya ke grup. 

Rahasia Tangan Awet Muda, Ini 5 Manfaat Ajaib Hand Cream yang Wajib Dicoba

Hand cream bukan hanya tren Korea, tapi investasi anti-penuaan kulit tangan. Simak 5 manfaat utama hand cream di sini.

Review Jujur iPhone Air: Chip A19 Pro, Harga Rp 20 Juta, Layak Beli?

Cek detail spesifikasi iPhone Air: RAM 8GB, layar ProMotion 6,5 inci, dan kamera utama 48MP. Pahami kelebihan dan kekurangannya sebelum upgrade.

Jasa Taksi Khusus Balas Dendam dan 6 Drakor Mengguncang Emosi Penonton

Dari operasi plastik hingga perusahaan taksi khusus, ini 6 cara balas dendam paling unik dan seru di drakor lo. 

Kunci Sukses Diet Asam Urat: Turunkan Berat Badan dan Redakan Serangan

Ingin menurunkan kadar asam urat sekaligus berat badan? Ketaatan pada diet yang berfokus pada makanan utuh dan rendah purin adalah kuncinya.

Strategi Sukses YouTube 2026: Riset, Produksi, dan Optimasi Konten

Temukan strategi E-E-A-T dalam pembuatan konten YouTube 2026. Fokus pada perencanaan konten, teknik SEO dan thumbnail yang memikat penonton.

Aurelie Moeremans Ungkap Child Grooming, Ini Definisi dan Modusnya

Artis Aurelie Moeremans mengungkapkan soal child grooming yang perlu Anda tahu. Kenali tipe hubungan yang sering digunakan pelaku.

Beasiswa GKS 2026 Dibuka Februari, Mahasiswa Indonesia Bisa Kuliah Gratis di Korea

Beasiswa GKS 2026 akan dibuka Februari-Maret. Ketahui daftar lengkap benefit fantastis di artikel ini.