CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Merugi Empat Tahun Terakhir, Jasa Marga (JSMR) Menutup Anak Usaha Ini

Merugi Empat Tahun Terakhir, Jasa Marga (JSMR) Menutup Anak Usaha Ini
Reporter: Sanny Cicilia  |  Editor: Sanny Cicilia


MOMSMONEY.ID - Operator jalan tol, PT Jasa Marga Tbk (JSMR) telah selesai melakukan likuidasi atas anak usahanya, PT Jalantol Lingkarluar Jakarta (JLJ). Saat ini, prosesnya masuk pada tahapan pemberitahuan kepada Menteri Hukum dan HAM bahwa likuidasi telah selesai. 

Kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), Jasa Marga menjelaskan, melikuidasi anak usahanya ini lantaran JLJ mengalami kerugian selama empat tahun berturut-turut. Pada 17 April 2024 lalau, JLJ mengakhiri kontrak pekerjaan dengan Hutama Karya sebagai pemberi kerja, yang mengakibatkan perusahaan tak lagi memiliki sumber pendapatan. 

Sementara itu, Jasa Marga mengimplementasi strategi bisnis jangka panjang melalui optimalisasi portofolio usaha serta efisiensi pengoperasian jalan tol dengan menerapkan economic of scales. "Berdasarkan pertimbangan di atas, perseoran mengambil langkah untuk melikuidasi PT JLJ," sebut Sekretaris Perusahaan Jasa Marga, Ari Wibowo dalam keterbukaan informasi, Selasa (18/3).

Jasa Marga bilang, PT JLJ sebelumnya telah melakukan upaya penyelamatan dengan efisiensi dalam menjalankan bisnis melalui penataan jumlah karyawan tetap, yaitu dari 693 PKWTT pada tahun 2019 menjadi 154 karyawan PKWTT pada 2023. Anak usahanya ini juga telah mengetatkan ikat pinggang di pos biaya umum dan administrasi. 

Pada tanggal 24 Februari 2025, PT JLJ sudah melakukan pembayaran sisa harga kekayaan melalui transfer kepada pemegang saham, yaitu PT Jasa Marga sebesar Rp 19,25 miliar dan Induk Koperasi Karyawan Jasa Marga senilai Rp 1,81 miliar.  Selain itu, ada tambahan bunga giro kepada pemegang saham Rp 12,13 juta yang akan diserahkan pada 20 Maret 2025. 

Saat ini, likuidator dalam tahap pemberitahuan kepada Menteri Hukum dan HAM bahwa likuidasi telah selesai melalui Berita Negara RI. 

"Pencatatan berakhirnya status badan hukum oleh Hukum dan HAM diestimasikan pada minggu keempat Bulan Maret 2025," tulis Ari. 

Bantah aset recycling

BEI mendapat kabar, Jasa Marga juga akan melakukan asset recycling ruas jalan Tol Manado - Bitung (Tol Mabit) sepanjang 29,9 kilometer. Namun, perusahaan membantah hal ini.

Pada prinsipnya, asset recycling merupakan strategi Jasa Marga untuk mengoptimalkan struktur permodalan. Perusahaan juga terbuka terhadap skema ini untuk ruas-ruas tol yang kepemilikan saham mayoritas masih dimiliki Jasa Marga, serta memiliki tingkat kelayakan optimal. 

Namun, untuk Tol Mabit, Jasa Marga menyebut, fokus perusahaan ada proses pengembalian konsesi kepada pemerintah. 

Pada periode 2023, pendapatan dari operasional Tol Mabit sebesar Rp 54,04 miliar. Sedangkan beban usaha Rp 128,53 miliar. 

Tahun 2024, pendapatan dari operasional Tol Mabit sebesar Rp 55,07 miliar dengan beban usaha Rp 144,89 miliar. 

Jasa Marga lewat PT JMB memiliki 64,97% saham ruas Tol Mabit. Sisanya 20,04% dimiliki PT Wijaya Karya Tbk (WIKA), dan sebesar 14,99% dimiliki PT PP Tbk (PTPP).

"Pada dasarnya, Perseroan tidak memiliki rencana untuk melakukan asset recycling pada Jalan Tol Mabit, tetapi dalam tahap penjajakan dengan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) terkait rencana pengembangan konsesi jalan tol tersebut atau alternatif lainnya sesuai dengan ketentuan perjanjian pengusahaan jalan tol," kata Ari Wibowo. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Pakai Gratis 20 Twibbon Galungan dan Kuningan 2025 Terbaru Ini

Berikut beberapa twibbon Galungan dan Kuningan 2025 yang bisa Anda gunakan gratis untuk merayakan peringatan ini.​

25 Ucapan Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025, Bisa Buat Caption Semeton

Ucapan Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025 berikut ini dapat Anda kirimkan di media sosial maupun keluarga.​

5 Strategi Mentalitas Kelas Menengah agar Bisa Naik Level Keuangan

Berikut strategi mental kelas menengah agar lebih siap naik kelas finansial dengan langkah realistis yang relevan untuk sekarang. Simak ulasannya.

5 Opsi Dana Darurat Cepat dan Aman yang Bisa Kamu Andalkan Saat Mendesak

Berikut pilihan pinjaman cepat dan aman buat atasi kebutuhan mendesak Anda, serta cara memilih layanan yang terpercaya dan jelas.

Gaya Hidup vs Keuangan Stabil: Bijak Pilih Kendaraan Anda

Pelajari cara menghindari kesalahan finansial terbesar akibat cicilan mobil. Artikel ini membahas  strategi bijak mengelola pengeluaran kendaraan.

Tren Furnitur Tahun 2026: Rumah yang Lebih Intim, Hangat, dan Banyak Kisah

Simak tren furnitur 2026 yang berkembang menjadi solusi rumah modern hangat dan personal, ini prediksi terbaru menurut para desainer.

Tren Dekorasi Rumah yang Mulai Ditinggalkan di Tahun 2026, Seperti Apa ya?

Simak tren interior yang diprediksi hilang di tahun 2026 dan temukan solusi desain rumah yang lebih relevan untuk huniamu tahun kedepan.

7 Langkah Praktis Mengatur Uang Pasca Menikah agar Cepat Punya Rumah Baru

Yuk simak cara atur keuangan setelah menikah agar cepat punya rumah yang cocok untuk kebutuhan finansial pasangan masa kini.  

Prediksi Pertandingan Spanyol vs Turki (19/11): Laga Penentu Lolos Piala Dunia 2026

Berikut ini jadwal pertandingan Spanyol vs Turki di Estadio La Cartuja, Sevilla, pada Rabu 19/11/2025 pukul 02.45 WIB dalam laga terakhir Grup E.  

Begini Manfaat Ganda Vaksinasi RSV Saat Kehamilan

Bayi merupakan populasi yang rentan terinfeksi RSV lantaran kekebalannya belum berkembang.