Santai

Malam Ini Ada Fenomena Langka Supermoon atau Bulan Purnama Perige

Malam Ini Ada Fenomena Langka Supermoon atau Bulan Purnama Perige
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Fenomena langka Bulan Purnama Perige atau Supermoon 7 Oktober 2025 bakal terjadi malam ini.

"Supermoon terjadi saat Bulan Purnama bertepatan dengan jarak terdekatnya dari Bumi atau perige," sebut BMKG di akun Instagramnya, Selasa (7/10).

Sehingga, Bulan Purnama tampak lebih besar dan lebih terang dari biasanya atau populer dengan sebutan Supermoon.

BMKG menjelaskan, orbit Bulan berbentuk elips. Jadi, kadang Bulan berada di posisi terdekat dari Bumi atau perige) dan kadang terjauh dari Bumi atawa apoge.

Baca Juga: 42% Wilayah Indonesia Sudah Masuk Musim Hujan lo, di Mana Saja?

"Nah, saat di perige seperti hari ini 7 Oktober pukul 19.47 WIB, bulan berjarak sekitar 361.458 km dari Bumi," ungkap BMKG.

Supermoon 7 Oktober 2025, BMKG mengungkapkan, 12% lebih besar dari Supermoon 13 April 2025. Sebab, jarak Bulan Purnama dan Bumo saat itu 406.0006 km.

Menurut BMKG, fenomena ini juga bisa membuat air pasang lebih tinggi dan air surut lebih rendah dari biasanya.

Jadi, "Jangan lewatkan momen langka ini. Intip langit malam dan nikmati pesona Supemoon 2025," kata BMKG.

Selanjutnya: Target Pembangkit Gas 10,3 GW, SKK Migas Ungkap Kebutuhan LNG Meningkat 200 Kargo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News