CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Macam-Macam Flek Hitam pada Wajah, Jangan Keliru!

Macam-Macam Flek Hitam pada Wajah, Jangan Keliru!
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Jangan keliru, ini lho macam-macam flek hitam pada wajah yang harus Anda ketahui.

Salah satu permasalahan kulit yang sering mengintai dan menjadi momok bagi banyak orang adalah flek hitam.

Saat flek hitam dibiarkan dan berkembang semakin banyak, itu bisa dengan mudah menurunkan kepercayaan diri dan memerlukan waktu serta biaya yang tidak sedikit untuk menghilangkannya.

Jika Anda sedang bermasalah dengan flek hitam, pastikan untuk mengetahui terlebih dahulu macam-macam flek hitam guna memudahkan Anda menemukan perawatan yang tepat.

Melansir laman Olay dan Nivea, berikut macam-macam flek hitam pada wajah yang harus Anda ketahui.

Baca Juga: Identik dengan Valentine, Ini 6 Manfaat Dark Chocolate Untuk Kecantikan

1. Freckles

Macam-macam flek hitam pada wajah yang pertama adalah freckles. Freckles merupakan kelompok sel-sel melanin terkonsentrasi yang paling jelas terlihat pada orang berkulit putih.

Bisa muncul dari masa kanak-kanak hingga dewasa, freckles biasanya berwarna kuning atau cokelat muda dan tersebar di seluruh wajah. Namun, freckles lebih dominan muncul di area hidung dan kedua pipi.

Freckles dapat disebabkan oleh paparan sinar matahari yang berlebihan. Radiasi UVB atau ultraviolet-burning dari sinar matahari mampu mengaktifkan melanosit sehingga menimbulkan bintik-bintik hitam pada wajah.

Selain paparan sinar matahari yang berlebihan, kemunculan freckles juga bisa disebabkan oleh faktor genetik.

2. Melasma

Macam-macam flek hitam pada wajah yang kedua adalah melasma. Melasma atau chloasma ditandai dengan bercak-bercak berwarna cokelat pada area yang sering terkena sinar matahari seperti wajah. Melasma juga bisa hinggap di area leher dan lengan bawah.

Melasma cenderung sering dialami oleh wanita, terutama wanita hamil dengan persentase 15%-50% berdasarkan data dari Cleveland Clinic.

Melasma muncul saat melanosit atau sel penghasil pigmen di kulit memproduksi terlalu banyak warna. Saat kulit tidak dilapisi dengan perlindungan sinar UV seperti sunscreen atau sunblock, itu akan lebih mudah merangsang kerja melanosit sehingga menimbulkan melasma.

Selain kehamilan, konsumsi pil KB juga dapat menyebabkan melasma. Namun, melasma bisa hilang ketika pasien sudah tidak terpapar pemicunya (kehamilan atau pil KB) meski cukup memakan waktu.

Baca Juga: Banyak Diminati, Begini Cara Membuat Riasan Sleepy Eyes yang Seksi dan Misterius

3. Inflammatory spots

Macam-macam flek hitam pada wajah yang ketiga adalah inflammatory spots (flek bekas peradangan) atau noda hitam bekas jerawat.

Inflammatory spots bisa muncul karena proses hiperpigmentasi pasca inflamasi. Di mana, terjadi proses pembentukan pigmen yang berlebihan karena adanya peradangan.

Gejala sebelum timbulnya inflammatory spots yaitu rasa sakit dan warna kemerahan yang ditinggalkan oleh jerawat. Selanjutnya, akan muncul peradangan yang menyebabkan hiperpigmentasi sehingga hadirlah inflammatory spots.

Selain noda hitam bekas jerawat, inflammatory spots juga dapat diakibatkan oleh noda eksim atau iritasi akibat penggunaan kosmetik yang tidak tepat.

4. Café au lait spot

Macam-macam flek hitam pada wajah yang keempat adalah café au lait spot atau bintik kopi susu. Seperti namanya, flek hitam ini biasanya berwarna cokelat muda seperti campuran kopi dan susu. Kendati demikian, warnanya juga bisa menjadi gelap akibat sinar matahari.

Café au lait spot memiliki bentuk yang bermacam-macam dan dikenal juga sebagai tanda lahir yang merupakan flek datar pada kulit. Meski kebanyakan muncul saat lahir, flek ini juga dapat muncul saat dewasa. Flek yang mungkin muncul di wajah ini tidak menimbulkan rasa sakit atau gatal.

Walaupun tidak berbahaya, namun Anda perlu waspada jika memiliki café au lait spot lebih dari enam. Karena, apabila ada café au lait spot berjumlah enam atau lebih dengan diameter masing-masing 1,5 cm atau lebih besar, kemungkinan itu merupakan gejala neurofibromatosis.

Neurofibromatosis sendiri merupakan kelainan genetik yang dapat memengaruhi saraf, kulit, dan mata.

Itulah macam-macam flek hitam pada wajah yang harus Anda ketahui. Keempat macam flek hitam di atas bisa dihilangkan dengan perawatan asalkan penyebabnya bukan genetik.

Adapun beberapa perawatan flek hitam yang dapat Anda coba di antaranya terapi laser, chemical peeling, dan mikrodermabrasi. Bisa juga menggunakan skincare yang mengandung kojic acid, retinoid, AHA (lactic acid), dan BHA (salicylic acid).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Australian Open 2025 Semifinal: 7 Wakil Indonesia Berlaga, Segel 1 Tiket Final

Jadwal Australian Open 2025 Semifinal Sabtu (22/11), tujuh wakil Indonesia berlaga menuju partai puncak, sudah segel satu tiket final.

Ekspor UMKM Indonesia ke Eropa Melesat 87%: Ini Kuncinya

UMKM Indonesia makin agresif menembus pasar Eropa, 88% berencana ekspansi. Temukan bagaimana mereka mengatasi tantangan logistik & regulasi.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11), Hujan Ekstrem di Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Sabtu 22 November 2025 dan Minggu 23 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Lebat Turun Merata, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (22/11) dan Minggu (23/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Raditya Dika Umumkan Tur Cerita Anehku ke Enam Kota Tahun Depan, Amankan Tiketnya

​Raditya Dika akan menggelar tur pertunjukan komedi bertajuk Cerita Anehku ke enam kota besar di luar Jakarta mulai Januari hingga April 2026.

15 Makanan Penurun Kolesterol yang Paling Cepat, Terong Salah Satunya

Intip daftar makanan penurun kolesterol yang paling cepat berikut ini, yuk! Ada apa saja, ya?        

12 Tips Diet Sehat dan Cepat Turun Berat Badan, Mau Coba?

Inilah beberapa tips diet sehat dan cepat turun berat badan yang dapat Anda coba. Apa saja?            

Apakah Makan Buah Melon Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah makan buah melon bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk! 

3 Manfaat Kopi untuk Diet Turunkan Berat Badan

Mari ketahui beberapa manfaat kopi untuk diet turunkan berat badan di sini. Apa saja, ya?           

Apakah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah ceker ayam mengandung kolesterol atau tidak, ya? Ini dia jawabannya!