MOMSMONEY.ID - Lipstik pinkish jadi shade favorit banyak orang, nggak cuma remaja tapi juga ibu rumah tangga. Riasan bibir super lembut, buram, dan sedikit berantakan akan menjadi tren di tahun 2026 ini.
Lucy Abbersteen, beauty enthusiast dari Glamourmagazine.co.uk, menyebutkan, gaya riasan ini terinspirasi dari fashion Jepang dan Korea, beri kesan awet muda dan natural. Pastikan juga kalau bibirmu dalam kondisi sehat, bisa pakai pelembap bibir untuk mencegah bibir pecah-pecah.
Tak perlu berlama-lama lagi, ini dia beberapa rekomendasi lipstik pinkish yang jadi shade favorit banyak orang:
Baca Juga: Cushion Wardah Terbaik untuk Lapangan, Tahan Keringat Suhu 35°C
1. Maybelline super stay ink crayon shade lead the way
Maybelline Super Stay Ink Crayon shade lead the way tonjolkan warna pinkish yang cerah, ceria dan fresh. Produk ini cukup creamy dan gampang buat diaplikasiiin, ngasih finishing yang nggak menggumpal.
Cukup satu kali swap, kamu bakal dapetin warna intens dan matte. Formulanya yang menawan nggak bikin bibir kering, nyaman dipakai seharian.
Maybelline Superstay Crayon ini awet banget, aplikatornya pun dirancang baik untuk mengatur bentuk bibir. Produk ini bisa dipakai sendirian, jadi ombre maupun lip liner.
2. Madame gie always on lip cream
Madame gie always on lip cream teksturnya cukup creamy dengan finishing matte. Shade 02 Thulite cantik banget dengan tone pinkish yang manis, wajah jadi makin fresh.
Produk ini cukup pigmented, cukup sekali swap makan warnanya langsung keluar. Packagingnya simpel dengan aplikator yang bantu buat ngeratain lipstik ke semua area bibir.
3. Purbasari color matte
Purbasari color matte shade crystal dan amethyst recomended banget. Warnanya pinkish yang lembut dan bisa dimanfaatkan buat ombre look, bisa juga dikombinasiin sama lip tint.
Warnanya cukup intense, bikin bibir plumpy tapi agak transfer dan nggak awet lama. Hasilnya matte dengan pigmentasinya yang baik, tersedia pilihan warna cerah dan berani.
4. OMG matte kiss lip cream
Kamu nggak perlu pakai banyak Purbasari color matte, cukup ditap-tap dan paduin sama lip gloss. Kalau mau warna pinkish yang terang, ada shade 01 dreamy yang recomended banget.
Teksturnya cukup lembut, super pigmented dan nggak cracky di bibir. Pilihan warnanya natural banget, nggak bikin bibir kelihatan pucat ataupun kering.
Baca Juga: Wajah Flawless Tanpa Dempul: 5 Cushion Paling Dicari Tahun Ini, Hasilnya Dewy
5. Somethinc checkmatte transferproof
Somethinc checkmatte transferproof ini tawarkan tekstur yang creamy, tapi pas ngeset langsung jadi matte. Formulanya transferproof, ringan di bibir dan pigmented.
Kalau kamu mau pakai lip balm, jangan lupa buat bersihin terlebih dulu ya. Setelah sekali penggunaan, produk ini bantu tutupi bibir hitam maupun garis di bibir.
Buat kamu si pemilik kulit cerah, pakai Somethinc checkmatte transferproof ini buat base ombre. Itulah informasi detail yang merangkum tentang rekomendasi lipstik pinkish yang jadi shade favorit banyak orang.
Selanjutnya: Diwarnai Drama Penalti, Senegal Akhirnya Juara Piala Afrika
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News