M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Lebaran Berapa Hari Lagi? Simak Jadwal Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1444 H

Lebaran Berapa Hari Lagi? Simak Jadwal Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1444 H
Reporter: kompas.com  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Lebaran 2023 berapa hari lagi? Simak jadwal sidang isbat penetapan 1 Syawal Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Denyut arus mudik Lebaran 2023 semakin berdetak kencang, menunjukkan Hari Raya Idul Fitri 1444 H tinggal menghitung hari.

Kementerian Agama (Kemenag) menyebutkan, sidang isbat penetapan 1 Syawal atau Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah akan berlangsung pada 20 April 2023.

Direktur Jenderal Bimas Islam Kemenag Kamaruddin Amin mengatakan, dalam kalender hijriyah, 20 April 2023 bertepatan dengan 29 Ramadhan 1444 H. 

"(Sidang isbat penetapan 1 Syawal 1444 H) tanggal 29 Ramadhan atau 20 April 2023," kata Kamaruddin kepada Kompas.com, 9 April lalu. 

Nantinya, Kemenag juga akan mengundang beberapa pihak dalam sidang isbat penentuan 1 Syawal 1444 H. Mulai dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) hingga organisasi-organisasi masyarakat (ormas) Islam. 

Baca Juga: Mau Mudik Lebaran Lewat Tol, Cek Jadwal Satu Arah, Contra Flow, dan Ganjil Genap

Lebaran 2023 versi Muhammadiyah

PP Muhammadiyan telah menetapkan Lebaran 2023 jatuh pada Jumat, 21 April 2023. 

Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir mengatakan, metode hisab wujudul hilal digunakan oleh Muhammadiyah untuk menetapkan Hari Raya Idul Fitri. 

"Muhammadiyah dengan metode hisab wujudul hilal dapat menetapkan puluhan tahun ke depan, kapan Ramadhan, Idul Fitri, dan Idul Adha terjadi," ujarnya, dikutip dari Kompas.com (8/4). 

Keputusan penetapan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah itu termaktub dalam Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 1/MLM/1.0E/2023 tentang Penetaan Hasil Hisab Ramadhan, Syawam, dan Zulhijah 1444 H. 

Baca Juga: Sebelum Mudik, Wajib Siapkan 5 Hal Penting Berikut Ini, ya

"Tanggal 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Jumat Pahing, 21 April 2023 M," bunyi maklumat tersebut. 

Sebelumnya, pemerintah telah menetapkan 1 Ramadhan 1444 H atau awal puasa Ramadhan 2023 jatuh pada 23 Maret 2023. 

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyatakan, penetapan awal Ramadhan 2023 ini telah ditetapkan secara bersama dalam sidang isbat. 

"Kita bersepakat secara mufakat bahwa 1 Ramadhan jatuh pada hari Kamis, 23 Maret 2023 Masehi," ujar Yaqut pada 22 Maret lalu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kapan Sidang Isbat Lebaran 2023? Berikut Jadwal Penentuan 1 Syawal 1444 H"

Penulis: Dandy Bayu Bramasta
Editor: Farid Firdaus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026: 6 Wakil Indonesia ke Final, Segel 2 Gelar Juara

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Semifinal Sabtu (31/1), 6 wakil Indonesia menembus partai final dan menyegel 2 gelar juara.

Harga Bitcoin Bergerak Liar, Investor Disarankan Berhati-hati

Volatilitas tinggi menandakan pasar belum sepenuhnya tenang setelah gelombang jual atau likuidasi besar. 

Aset Kripto Ini Bertahan di Puncak Kripto Top Gainers saat Pasar Rontok

Kripto Canton, salah satu yang bertahan naik dan menghuni kripto top gainers 24 jam terakhir.       

Harga Emas Pekan Ini Ditutup Ambles di bawah US$ 5.000, Ini Penyebabnya!

Pada perdagangan intraday Jumat, emas sempat ambles 12%, penurunan terbesar dalam empat dekade atawa awal 1980-an.

Musikal Perahu Kertas Resmi Berlayar, Tampil hingga 15 Februari di Ciputra Artpreneur

Musikal Perahu Kertas resmi berlayar, tampil hingga 15 Februari 2026 di Ciputra Artpreneur Jakarta dengan total 21 pertunjukan.​

Samsung Galaxy A55: Desain Mewah Mirip S24, Performa Ngebut di Kelas Menengah

Samsung Galaxy A55 hadir dengan desain bingkai logam dan layar OLED adaptif 120Hz, sangat mirip S24+.  

7 Khasiat Konsumsi Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Ternyata ini, lho, khasiat konsumsi buah melon untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Apa saja?        

Rekomendasi HP Kamera 200 MP: Pilihan Terbaik Januari 2026, Foto Sejernih DSLR

HP kamera 200 MP menjanjikan lompatan kualitas foto. Ketahui bagaimana teknologi ini akan mengubah pengalaman fotografi Anda.

Harga Emas Antam Sabtu 31 Januari 2026 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.860.000 Sabtu (31/1/2026), turun Rp 260.000 dibanding harga Jumat (30/1/2026).

Anjlok Parah Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Sabtu (31/1/2026)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (31/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 3.171.000, emas UBS Rp 3.186.000