KONTAN.CO.ID - CEO OCBC Sekuritas, Betty Goenawan berusaha menunjukkan kepemimpinan adaptif dalam menciptakan budaya perusahaan yang berkelanjutan. Di bawah arahannya, perusahaan berhasil meraih dua penghargaan bergengsi pada 2024, yakni The Most Trusted Broker dan Best Digital Innovatio.
Menurut Betty, kepemimpinan modern harus mencakup tiga elemen utama yaitu adaptabilitas, ketahanan, dan kelincahan.
"Namun disamping ketiga hal tersebut, yang memegang peranan penting adalah trust, dimana dengan adanya kepercayaan terhadap seluruh anggota tim dan juga kepercayaan terhadap diri sendiri, maka tim akan mampu untuk beradaptasi dengan tantangan resesi global dan bertumbuh di tengah tantangan ekonomi," ujarnya dalam siaran pers yang dikutip Selasa (4/3).
Betty juga menerima penghargaan The Best CEO 2024 dalam kategori Developing Corporate Culture baru-baru ini.
Baca Juga: OCBC Sekuritas Raih Penghargaan sebagai Broker Terpercaya di Indonesia
Dalam kesempatan tersebut, ia menekankan pentingnya menciptakan lingkungan kerja yang mendukung kolaborasi dan perkembangan karyawan.
Menurut Betty, budaya kerja yang diterapkan di OCBC Sekuritas mengedepankan konsep everyone is a leader di mana setiap karyawan dianggap pemimpin, baik dalam memimpin tim maupun dalam memimpin diri sendiri.
Hal ini sejalan dengan strategi pengembangan karyawan dan inovasi teknologi yang mendukung layanan lebih efisien.
Baca Juga: OCBC Sekuritas Pertahankan Rating Buy ICBP, Begini Ulasannya
Keberhasilan OCBC Sekuritas dalam mengimplementasikan transformasi digital juga terlihat dari penghargaan Best Digital Innovation yang mereka terima.
"Dampak dari inovasi tersebut terhadap nilai bisnis dan karyawan sangatlah luas, mulai dari proses operasional yang lebih efisien, peningkatan kinerja perusahaan, serta peningkatan pengguna yang tentunya berdampak sangat baik bagi perkembangan bisnis perusahaan," tambah Betty.
Kepemimpinan Betty Goenawan membuktikan bahwa budaya perusahaan yang berkelanjutan dan inovasi digital adalah kunci bagi pertumbuhan dan daya saing di pasar global.
Selanjutnya: Imbas Banjir di Jalur Arteri, Exit Jalan Tol Bekasi Barat Macet 6 Km
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News