M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Kenapa Ruangan Berbau Tak Sedap? Mungkin Ini Penyebabnya

Kenapa Ruangan Berbau Tak Sedap? Mungkin Ini Penyebabnya
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Setiap rumah memiliki aroma yang berbeda dan unik. Bisa saja itu aroma yang menyegarkan atau justru bau yang tak sedap. Jika Anda menemukan rumah Anda berbau tak sedap, mungkin ini penyebabnya.

Salah satu penyebab bau tak sedap muncul di rumah adalah sudut atau benda yang kotor. Namun, apabila Anda sering membersihkan rumah dan tetap berbau tak sedap, mungkin karena ada benda-benda yang memerangkap bau. 

Ini saatnya Anda mencari tahu benda atau barang di rumah Anda yang menyimpan bau atau memerangkap bau tak sedap dan segera bersihkan.

Melansir Real Simple, biasanya benda yang memiliki permukaan lembut kerap menyimpan bau dari pada kotoran. Permukaan lembut ini bisa menyimpan bau karena ada bakteri.

Baca Juga: Ketahui 6 Pilihan Warna Lipstik untuk Bibir Hitam yang Wajib Dicoba

Nah, benda-benda yang bisa dicuci dengan mesin cuci bisa Anda bersihkan dengan mode mencuci berat dan detergen berbasis enzim untuk menghilangkan bakteri penyebab bau.

Namun, bagaimana dengan benda-benda yang tak bisa dimasukan ke mesin cuci?

Benda yang mungkin menyebabkan bau di ruangan dan cara membersihkannya

1. Karpet

Segera bersihkan karpet di rumah Anda jika bau tak sedap tak kunjung hilang. Anda perlu membersihkan karpet rutin secara mingguan. 

Coba taburi karpet dengan sedikit soda kue. Kemudian, sikat dengan sikat bulu lembut dan diamkan semalaman. Selanjutnya, Anda bisa menyedotnya dengan vacuum cleaner.

Baca Juga: Inilah Perbedaan Toner dan Astringents yang Harus Anda Tahu

2. Tirai

Tirai juga bisa menjadi benda penyebab bau tak sedap tak kunjung hilang. Untuk menghilangkan bau tak sedap, Anda perlu membersihkan debu dengan vacuum cleaner dan gunakan pembersih uap untuk menghilangkan bau.

Anda juga perlu secara musiman menurunkannya dari gantungan tirau. Kemudian cuci dengan metode dry clean ke ahlinya. 

3. Kasur 

Kasur juga bisa menyerap bau dan menyimpannya sehingga menyebabkan bau tak sedap di ruangan.

Untuk menghilangkan bau tak sedap ini, coba lakukan cara membersihkannya sama seperti saat membersihkan karpet di atas. Gunakan sedikit soda kue, diamkan semalaman dan sedot dengan vacuum cleaner. 

Demikian informasi mengenai 3 benda yang bisa menyimpan dan menyebabkan bau, serta cara membersihkannya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.