M O M S M O N E Y I D
Bugar

Kenali Moms, Ini Sederet Manfaat Masker Kunyit yang Baik untuk Kesehatan Kulit

Kenali Moms, Ini Sederet Manfaat Masker Kunyit yang Baik untuk Kesehatan Kulit
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah sederet manfaat masker kunyit yang baik untuk kesehatan kulit yang perlu Moms ketahui.

Kunyit merupakan salah satu tanaman herbal yang sering digunakan. Kunyit juga digunakan sebagai bahan masker wajah.

Tak hanya baik untuk kesehatan tubuh, kunyit juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit wajah. 

Masker kunyit diketahui dapat memberikan beragam kebaikan bagi kulit wajah, mulai dari mencerahkan kulit hingga mengatasi jerawat. 

Tak hanya itu, Anda pun bisa dengan mudah membuatnya di rumah. Dilansir dari Web MD, ada beragam manfaat masker kunyit yang dapat Anda peroleh, di antaranya: 

Baca Juga: Waspadai, 5 Penyebab Kanker Darah pada Anak yang Perlu Diketahui

1. Mengurangi kerutan di wajah

Manfaat masker kunyit yang baik untuk kesehatan kulit pertama adalah mengurangi kerutan di wajah. 

Kandungan antioksidan dalam kunyit dipercaya mampu mengatasi munculnya kerutan di wajah dan menjaga tekstur kulit secara keseluruhan.

2. Mengatasi jerawat

Manfaat masker kunyit yang baik untuk kesehatan kulit kedua adalah mengatasi jerawat. 

Anda bisa menggunakan masker kunyit untuk mengatasi jerawat pada wajah. Bakteri Cutibacterium acnes bisa menyebabkan jerawat yang meradang pada kulit wajah. 

Dengan menggunakan masker kunyit secara rutin, Anda bisa mengatasi peradangan pada jerawat. 

3. Mencerahkan kulit

Manfaat masker kunyit yang baik untuk kesehatan kulit ketiga adalah mencerahkan kulit.

Penggunaan masker kunyit secara rutin bisa membuat kulit wajah tampak lebih cerah.

Hal ini karena kandungan antioksidan dalam kunyit yang mampu melawan radikal bebas sebagai salah satu penyebab kulit kusam. 

4. Menyamarkan kantung mata yang menghitam

Manfaat masker kunyit yang baik untuk kesehatan kulit selanjutnya adalah menyamarkan kantung mata yang menghitam. 

Kantong mata menghitam menjadi masalah pada wajah yang cukup banyak dialami.

Kondisi ini dapat menyebabkan seseorang merasa tidak nyaman karena penampilan yang menjadi kurang optimal. 

Penggunaan masker kunyit dinilai mampu membuat kulit menjadi lebih segar dan bersinar, sehingga mampu menyamarkan kantung mata pada wajah. 

Baca Juga: Bisa Dicoba di Rumah! Ini 5 Manfaat Olahraga Freeletics untuk Kesehatan

5. Mengatasi hiperpigmentasi kulit

Manfaat masker kunyit yang baik untuk kesehatan kulit terakhir adalah mengatasi hiperpigmentasi kulit. 

Penggunaan masker kunyit secara rutin diklaim mampu mengatasi munculnya noda gelap di wajah akibat hiperpigmentasi.

Masalah kulit tersebut timbul akibat paparan sinar matahari berlebih. 

Walaupun umumnya masker kunyit aman digunakan, terkadang kunyit bisa menimbulkan reaksi alergi pada sebagian orang. 

Jika Anda mengalami kulit kemerahan, gatal, dan bentol, saat atau setelah menggunakan masker kunyit, segera hentikan pemakaian dan periksakan ke dokter.

Itulah sederet manfaat masker kunyit yang baik untuk kesehatan kulit yang perlu Moms ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ada Sentimen MSCI, IHSG Akan Menyentuh Rekor Baru?

Simak proyeksi IHSG dan rekomendasi saham hari ini, Kamis, 6 November 2025 dari Kiwoom Sekuritas Indonesia. ​

Panduan Ibu Cerdas: 5 Cara Memilih Skincare yang Aman dan Tepat untuk Bayi

Sebelum mengaplikasi skincare pada kulit bayi, berikut ini cara memilih produk skincare yang aman dan tepat untuk bayi Anda.

IHSG Diperkirakan Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (6/11)

IHSG diperkirakan menguat, berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas untuk perdagangan Kamis (6/11/2025)

Promo KFC Winger BBQ Festive November 2025, 2 Paket Hemat Mulai Rp 26.000-an

Promo KFC Winger BBQ Festive selama November 2025. Nikmati 2 pilihan menu paket hemat mulai Rp 26.000-an saja.

Hasil Laga Barcelona vs Club Brugge Berakhir 3-3, Pertahanan Blaugrana Masih Rapuh

Ini hasil skor Barcelona vs Club Brugge di Liga Champions 2025/2026. Meskipun laga ini penuh gol, namun jadi bukti rapuhnya pertahanan Blaugrana.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan & Karier Hari Ini Kamis 6 November 2025

Simak ramalan zodiak hari ini Kamis 6 November 2025 yang melihat pengaruh besar energi planet terhadap urusan karier dan keuangan Anda.

Turun Banyak, Berikut Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (6/11)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Kamis (6/11) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 2.358.000, emas UBS Rp 2.360.000.

Simak Saham yang Masuk dan Keluar dari daftar MSCI Indonesia Per November 2025

MSCI Inc memasukkan sejumlah saham dan mengeluarkan sejumlah saham dari daftar indeks. Simak saham apa yang masuk dan keluar.

New! Promo Hoka Duo Maxi Serba Rp 43.370, Ada 4 Pilihan Menu Spesial Komplit

Promo HokBen menu baru berupa Hoka Duo Maxi. Tersedia 4 pilihan menu spesial dan komplit serba Rp 43.000-an, khusus pemesanan di GoFood.

3 Langkah Cepat dan Tanggap Mengenali Masalah Jantung dan Stroke

​Jangan tunggu gejala muncul. Kenali tanda-tanda awal penyakit jantung dan stroke sejak dini agar bisa diatasi.