M O M S M O N E Y I D
Santai

KAI Tambah 10 Perjalanan KA Jarak Jauh Pada Periode Libur Isra Mikraj dan Imlek

KAI Tambah 10 Perjalanan KA Jarak Jauh Pada Periode Libur Isra Mikraj dan Imlek
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengoperasikan sebanyak 1.085 Kereta Api Jarak Jauh atau rata-rata 217 perjalanan KA Jarak Jauh per hari pada periode long weekend libur Isra Mikraj dan Cuti Bersama Imlek yakni Rabu (7/2) hingga Minggu (11/2). 

Dengan jumlah tersebut, terdapat penambahan 10 perjalanan KA Jarak Jauh yang beroperasi dibanding dengan pekan sebelumnya yaitu Rabu (31/1) sampai  Minggu (4/2) dengan total jumlah perjalanan sebanyak 1.075 KA Jarak Jauh.

Adapun, kereta jarak jauh yang ditambah perjalanannya yaitu 4 perjalanan KA Manahan (Gambir - Solo Balapan pp), 4 perjalanan KA Sancaka (Yogyakarta - Surabaya Gubeng pp), dan 2 perjalanan KA Kaligung (Cirebon Prujakan – Semarang Poncol pp).

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, penambahan frekuensi perjalanan kereta api tersebut ditujukan untuk mengantisipasi peningkatan volume pelanggan pada libur panjang akhir pekan di awal bulan Februari 2024.

“Peningkatan jumlah perjalanan KA ini merupakan bagian dari komitmen KAI untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, terutama pada masa high season seperti long weekend ini,” kata Joni dalam keterangan tertulis, Senin (5/2).

Baca Juga: Promo Superindo Hari Ini 5-8 Februari 2024, Ada Diskon s/d 45% dan Beli 1 Gratis 1

Berdasarkan pantuan KAI pada Senin (5/2), total tiket KA Jarak Jauh yang terjual pada Rabu (7/2) hingga Minggu (11/2) yaitu sebanyak 462.592 tiket atau rata-rata 92.518 tiket per hari. Jumlah tersebut masih 64% dari total keseluruhan tiket KA Jarak Jauh yang dijual sebanyak 722.472 tiket.

Pada periode long weekend ini, rute favorit masyarakat adalah Jakarta-Surabaya pp, Jakarta-Solo pp, Jakarta-Malang pp, Yogyakarta-Banyuwangi pp, Blitar-Bandung pp dan relasi lainnya.

Lebih lanjut, KAI berharap masyarakat yang telah merencanakan bepergian pada periode long weekend Isra Mikraj dan Cuti Bersama Imlek dan belum memiliki tiket, segera untuk membelinya baik melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, ataupun chanel lainnya yang bekerja sama dengan KAI.

Jika tiket yang diinginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal dan rute alternatif atau memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi Access by KAI yang akan membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Monad Melejit 52%, Menduduki Puncak Kripto Top Gainers 24 Jam

Simak daftar 5 kripto top gainers saat pasar aset kripto global menguat dalam 24 jam terakhir!      

Harga Emas Hari Ini Naik ke atas US$ 4.150 seiring Dollar AS Melemah

Nilai dollar AS melemah untuk hari kedua, menjadikan emas lebih murah bagi banyak pembeli.          

7 Fakta Menarik Ratu Maxima Belanda, dari Latar Belakang Pendidikan hingga Gaya Modis

Ada beberapa fakta menarik Ratu Maxima yang belum banyak diketahui publik. Ia memiliki pendidikan yang kuat hingga pengalaman di dunia keuangan. 

Keunggulan Pakai Internet Rakyat Tanpa Kabel Cuma Rp 100 Ribuan Per Bulan

Menggunakan Internet Rakyat tak hanya menawarkan harga terjangkau, tapi ada beragam keunggulan lainnya yang bisa Anda dapatkan.  

IHSG Berpeluang Rebound, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Rabu (26/11)

IHSG berpeluang rebound pada perdagangan Rabu (26/11/2025), setelah sebelumnya ditutup terkoreksi. ​Berikut rekomendasi saham BNI Sekuritas​.

Cuma Hari Ini! Promo Krispy Kreme Paket 2 Lusin Dozen Donuts Cuma Rp 100.000

Promo Krispy Kreme Happiness Delight khusus 26 November 2025. Nikmati 1 Dozen Fixed Assorted + 1 Dozen Mixed Classic cuma Rp 100.000.

Perhatikan, Ini 6 Tanda Hubungan Sehat dengan Pasangan dan Bakal Awet

Ada beberapa tanda hubungan sehat dan tidak toxic dengan pasangan Anda, agar hubungan bisa bertahan dalam jangka waktu lama.​

Cara Mematikan Autocorrect di Android dan iPhone, Ini Dia Langkah Mudahnya!

Cara mematikan autocorrect di Android dan iPhone bertujuan untuk memudahkan pengetikkan chat di WhatsApp dan media sosial lainnya. 

5 Film Berlatar Perayaan Thanksgiving dari Beragam Genre

Untuk memperingati Thanksgiving, yuk coba tonton beberapa rekomendasi film tentang Thanksgiving dari beragam genre ini.​

Vivo S50 Pro Akan Segera Rilis, Apakah Bisa Kalahkan Honor 500? Ini Jawabannya!

Vivo S50 Pro telah disiapkan dan akan segera rilis, ponsel ini akan bersaing dengan Honor 500 dan Oppo Reno15 keluaran terbaru.