M O M S M O N E Y I D
AturUang

Jelang Liburan Natal dan Tahun Baru, Bank Mandiri Siapkan Dana Tunai Rp 23 Triliun

Jelang Liburan Natal dan Tahun Baru, Bank Mandiri Siapkan Dana Tunai Rp 23 Triliun
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Libur telah tiba, libur telah tiba. Jelang akhir tahun ini, orang-orang berbondong-bondong untuk pergi liburan termasuk moms dan keluarga. Nah, demi memenuhi kebutuhan transaksi saat libur, Bank Mandiri menyiapkan uang tunai Rp 23,2 triliun untuk musim libur Nataru ini.

Nggak usah takut nggak kebagian uang tunai. Soalnya, dana tunai Bank andiri tersebut dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan transaksi tunai masyarakat selama 33 hari sejak 1 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024. Peningkatan alokasi tersebut dilakukan menyusul proyeksi kenaikan transaksi ATM masyarakat.

Bank Mandiri telah mengantisipasi puncak transaksi nasabah di ATM maupun EDC pada Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2024. Saat ini, total ATM Bank Mandiri yang beroperasi tercatat sebanyak 13.068 mesin yang terhubung dalam jaringan ATM Link, ATM Bersama, ATM Prima dan Visa/Plus, serta Bank Mandiri telah menyediakan 250.000 jaringan EDC untuk mendukung transaksi non tunai nasabah.

Bank Mandiri memproyeksikan akan terjadi puncak kebutuhan pengisian uang ATM jatuh pada dua hari sebelum perayaan Hari Raya Natal 2023 dan dua hari sebelum tahun baru 2024

Baca Juga: Berikut Cara Aktivasi Livin' Paylater

Guna meningkatkan transaksi non tunai pada masa Nataru, Bank Mandiri juga menyebar uang elektronik e-money 548.000 kartu ke seluruh penjuru Indonesia. Sejalan dengan itu, Bank bersandi saham BMRI ini juga memastikan Call Center 14000 atau Live Chat MITA pada akun resmi WhatsApp Bank Mandiri di +62 811-84-14000 siap untuk membantu nasabah dalam melakukan transaksi keuangan.

Biar nggak bikin galau saat transaksi membludak. Bank Mandiri mempersiapkan jaringan layanan digital banking seperti super app Livin’ by Mandiri dan Kopra by Mandiri, SMS Banking, serta Call Center 14000 untuk membantu nasabah melakukan transaksi keuangan.

Livin’ by Mandiri sekarang sudah dilengkapi dengan fitur lifestyle yang memudahkan kebutuhan transaksi nasabah. Salah satunya, fitur Livin’ Sukha pada Livin’ by Mandiri yang dapat dinikmati oleh nasabah untuk memenuhi kebutuhan transaksi seperti pembelian tiket pesawat, tiket kereta api, entertainment, pembelian voucher gim, pengajuan kredit, pembelian tiket konser, dan lain-lain.

Pada periode ini, Bank Mandiri terus mengedukasi nasabah untuk terus menjaga kerahasian data pribadi dalam melakukan transaksi digital banking. Terutama berhati-hati dalam memberikan data rahasia kepada pihak manapun yang mengatasnamakan Bank Mandiri.

Bank Mandiri tidak pernah meminta kerahasiaan data nasabah termasuk nomor kartu, OTP, CVV, CVC, dan lainnya. Selain itu, nasabah dihimbau untuk tidak mudah terpancing untuk mengklik atau menginstal file berformat APK.

Baca Juga: Bunga Deposito Valas CIMB Niaga, Tertinggi 3,75%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Disebut Kartu Kredit Sultan, Apa sih Black Card Itu? Intip Jawabannya di Sini

Apa, sih, kegunaan dan manfaat kartu kredit black card yang tak bisa dimiliki semua orang ini? Yuk cari tahu jawabannya di sini.

Promo HokBen Hoka MurMer Senin-Jumat, 4 Pilihan Paket Menu Serba Rp 18.000-an

Promo HokBen menu baru. Paket menu Hoka MurMer tersedia dengan 4 pilihan serba Rp 18.000-an saja tiap Senin-Jumat.

Comeback di Dynamite Kiss Netflix, Tonton 7 Drakor Jang Ki Yong Ini Juga ya

Siap comeback di drakor Korea Dynamite Kiss di Netflix, coba tonton juga drama Korea Jang Ki Yong berikut ini yuk.

5 Manfaat Utama Buah Pepaya untuk Kesehatan Tubuh hingga Kulit

Mudah ditemukan di mana-mana dan sehat untuk dikonsumsi, ini sederet manfaat buah pepaya bagi kesehatan hingga kulit Anda.​

Promo Superindo Weekday 10-13 November 2025, Bawang Merah-Anggur Red Globe Diskon 40%

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 10-13 November 2025 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Sejarah Hari Pahlawan Nasional, Surabaya Jadi Pusat Perjuangan

Mengapa Kota Surabaya dikenal sebagai Kota Pahlawan ya? Berikut ini Momsmoney merangkum jawabannya.     

Cara Daftar & Registrasi Ulang BPJS Kesehatan di HP Anda, Cek Syarat & Ketentuannya

Cara daftar & registrasi ulang BPJS Kesehatan bisa dilakukan di HP lo. Namun, ada beberapa syarat untuk bisa mendapat pemutihan tunggakan BPJS.

Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Hari Ini 10-14 November 2025, Catat

Ini jadwal terbaru KRL Jogja-Solo untuk hari ini 10-14 November 2025 yang bisa kamu cek jam malamnya di sini.

Yuk, Simak Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini 10-14 November 2025 di Sini

Segera cek jadwal KRL Solo-Jogja terbaru untuk hari ini 10-14 November 2025 yang bisa kamu catat. Yuk, lihat jam paling malam di sini.

25 Ucapan Selamat Hari Pahlawan Nasional, Pakai Caption Tanggal 10 November

Ucapan Hari Pahlawan 2025 berikut ini dapat digunakan untuk mengenang jasa-jasa pahlawan nasional yang berjuang mempertahankan kemerdekaan.​