Santai

Jelang Halloween, Sudah Siapkan 5 Tradisi Wajib Halloween Ini Belum?

Jelang Halloween, Sudah Siapkan 5 Tradisi Wajib Halloween Ini Belum?

MOMSMONEY.ID - Siapkan beberapa tradisi wajib Halloween ini yuk, sebelum merayakannya nanti.

Halloween selalu dirayakan setiap tanggal 31 Oktober setiap tahun merupakan festival perayaan yang digemari banyak anak-anak dan orang dewasa.

Pernak pernik perayaan Halloween juga selalu menjadi tradisi perayaan festival yang identik dengan dunia horor.

Bukan cuma pernak-pernik, berikut Momsmoney mengumpulkan beberapa tradisi wajib yang ada dan dilakukan dalam setiap perayaan Halloween:

Baca Juga: Nessie Judge Bagikan Film Horor Rekomendasinya, Ini Daftarnya

Jack-o’-Lantern

Jack-o’-lantern adalah simbol wajib dalam setiap perayaan Halloween. Istilah tersebut sudah mulai digunakan oleh orang orang yang bertugas berjaga malam di pertengahan abad 17-an.

Buah waluh atau labu kuning diukir menjadi bentuk wajah Jack-o’-Lantern. Setelahnya bagian atas labu akan dilubangi untuk dimasuki lampu atau lilin sehingga akan terlihat seperti tampilan monster labu.

Dekorasi hantu

Berkembangnya tradisi Halloween masa kini juga membuat perayaan ini memiliki ciri khasnya sendiri. Menjelang Halloween biasanya rumah-rumah akan mulai dihias dengan dekorasi bertema hantu.

Dari mulai lampu gelap, hiasan bertema hantu, dan elemen lainnya digunakan untuk meramaikan perayaan festival Halloween. Selain itu, atraksi hantu hingga rumah hantu juga digunakan sebagai pelengkap dekorasi Halloween.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Horor Seram dan Menegangkan Ini Cocok Ditonton Jelang Halloween

Film horor

Memperingati Halloween tentu tak akan lengkap tanpa menyiapkan juga film-film horor untuk ditonton. Menjelang Halloween, banyak orang-orang mulai menonton film horor baik sendiri maupun ramai-ramai.

Hal tersebut disebabkan karena vibes atau suasana Halloween cocok digunakan untuk menonton film horor. Ada beberapa film horor populer yang identik dengan Halloween seperti film Halloween dan Scream.

Trick or treat

Trick or treat ini awalnya merupakan sebuah tradisi yang digunakan untuk memberi makan arwah yang masuk ke dunia manusia saat Halloween.

Namun, kini trick or treat menjadi salah satu kegiatan yang digemari anak kecil. Karena mereka akan mendatangi setiap rumah untuk mendapatkan permen ataupun makanan manis saat perayaan Halloween.

Pesta kostum

Halloween yang digunakan sebagai perayaan untuk memperingati arwah orang-orang yang telah meninggal ini selalu lekat dengan pesta kostum.

Kostum yang digunakan dalam perayaan Halloween digunakan agar manusia terhindar dari gangguan arwah. Sehingga, mereka menggunakan kostum yang menyerupai arwah agar dikira sesama arwah.

Nah, itulah daftar beberapa tradisi yang wajib ada saat merayakan perayaan Halloween. Sudah siap semua, belum?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News