Keluarga

Jangan Gunakan Soda Kue untuk Tanaman, Ini Alasannya!

Jangan Gunakan Soda Kue untuk Tanaman, Ini Alasannya!

MOMSMONEY.ID - Soda kue tidak boleh digunakan atau mengenai tanaman, karena berbahaya bagi tanaman.

Soda kue adalah bahan dapur yang sangat serbaguna di rumah dan dapur. Seperti membuat roti lebih mengembang, melembutkan daging hingga menyegarkan aroma baju yang sudah di cuci. 

Namun melansir Better Homes and Gardens, soda kue sangat berbahaya jika digunakan untuk merawat tanaman. Jangan percaya jika ada klaim yang mengatakan bahwa soda kue bisa bermanfaat untuk tanaman Anda. 

Soda kue atau sodium bicarbonate sebenanya adalah garam dengan manfaat yang sangat luas seperti berguna untuk mengembangkan kue, menghilangkan bau dan membersihkan. Memiliki tekstur berpasir, sedikit basa dan relatif aman dikonsumsi dalam jumlah kecil, soda kue disebut sebagai bahan dasar alternatif alami untuk banyak pengobatan taman. 

Baca Juga: Cara Berbagi Lokasi Langsung di WhatsApp, Bisa Share Live Location dengan Mudah

Soda kue dibuat dari natrium karbonat dan ditambang dari tanah dalam bentuk nahcolite atau trona. Kedua mineral itu ada di tanah dalam jumlah besar, yang paling banyak ditemukan di negara bagian Wyoming. 

Kenapa banyak orang menggunakan soda kue untuk tanaman?

Soda kue memiliki sifat anti jamur yang digunakan sebagai obat infeksi jamur termasuk noda hitam, bubuk jamur dan bentuk jamur lainnya.

Saat diaplikasikan di daun dan batang tanaman, soda kue memperlambat bahkan menghentikan pertumbuhan jamur. Namun manfaatnya hanya sementara. 

Penelitian menunjukan meski soda kue bisa menghambat pertumbuhan spora jamur, spra dan jamur yang tumbuh aktif tidak terbunuh. Hal ini dikarenakan soda kue bekerja pada jamur dengan menurunkan pH di sekitar tanaman, menciptakan lingkungan yang lebih basa dan tidak ramah sehingga spora jamur tidak dapat terus tumbuh. 

Namun setelah soda kue dibersihkan dari tanaman, tingkat pH kembali normal sehingga memerlukan aplikasi tambahan untuk mengendalikan jamur.

Baca Juga: Ini Lo Tren Warna Cat Dinding 2024 dari Glidden’s Color: Limitless 

Klaim lain seputar pengguna soda kue untuk tanaman dan kebun termasuk meningkatkan pertumbuhan bunga, membunuh gulma dan mengendalikan hama serangga. Namun tidak ada satupun yang didukung dengan penelitian secara ilmiah dan bukan merupakan cara yang efektif untuk tujuan itu.

Risiko menggunakan soda kue untuk tanaman

Meski bisa menghentikan pertumbuhan spora jamur mungkin adalah ide yang bagus, Anda perlu mengetahui risiko menggunakan soda kue untuk tanaman. 

Pertama, soda kue adalah garam, dan semua garam serta mineral lain yang berlebihan dapat merusak pertumbuhan tanaman. Garam bertindak sebagai bahan pengering pada tanaman dan menyebabkan daun layu, pertumbuhan terhambat dan menyebabkan tanaman mati. 

Kedua, soda kua bisa mengubah pH tanah secara drastis. Banyak tanaman membutuhkan pH tertentu dari tanah untuk bisa tumbuh.

Nah jika tanah memiliki pH yang tidak sesuai dengan kebutuhan tanaman, mreka akan kesulitan menyerap nutrisi penting tertentu seperti fosfor dengan baik dan dapat mengalami kekurangan unsur hara ketika pupuk ditambahkan. 

Untuk membasmi jamur, Anda bisa menggunakan bahan lain selain soda kue. Anda bisa menggunakan minyak mimba dan semprotan tembaga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News