M O M S M O N E Y I D
Santai

Jangan Dibuang, Ini 4 Manfaat Makan Kulit Kentang

Jangan Dibuang, Ini 4 Manfaat Makan Kulit Kentang
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Sering disingkirkan, ternyata kulit kentang memiliki banyak manfaat baik bagi kesehatan.

Tak banyak orang tahu bahwa kulit kentang yang kerap dibuang memiliki segudang manfaat kesehatan yang baik.

Selain dagingnya yang bernutrisi, ternyata kulit kentang pun juga aman dikonsumsi dan penuh nutrisi.

Simak beberapa keuntungan mengonsumsi kulit kentang berikut:

Baca Juga: Sebelum Mudik, Wajib Siapkan 5 Hal Penting Berikut Ini, ya

Menurunkan tekanan darah

Kulit kentang yang sudah dikukus merupakan sumber dari potasium dan magnesium. Laman Web MD menyebutkan, ketika tubuh tidak memiliki jumlah potasium yang banyak dalam makanan, maka tubuh akan mengalami peningkatan jumlah sodium.

Yang kemudian, bisa memicu naiknya tekanan darah. Sumber makanan yang mengandung banyak kandungan potasium bisa membantu mengurangi tekanan darah, melindungi jantung, dan mengurangi risiko stroke.

Kaya nutrisi

Satu buah kentang yang sudah dikukus bersama dengan kulitnya, ternyata memiliki banyak kandungan nutrisi. Dari satu buah tersebut sudah bisa memenuhi 40% lebih jumlah konsumsi harian vitamin C.

Selain itu, setengah kandungan dari vitamin B6 juga bisa terpenuhi. Bahkan, jumlah kandungan potasium dalam kentang bisa melebihi jumlah potasium pada pisang. Kandung lain seperti kalsium, magnesium, dan folat juga bisa ditemukan dalam kentang.

Baca Juga: Bisa Bikin Ketiak Mulus, Kenali Apa Itu Treatment IPL dan Keuntungannya

Melancarkan pencernaan

Manfaat lain dari mengonsumsi kulit kentang, mengutip dari laman Live Strong, adalah bisa membantu melancarkan pencernaan.

Per 100 gram kulit kentang mengandung serat empat kali lebih banyak dari pada kentang yang dikukus bersamaan dengan kulitnya. Sehingga, kandungan serat yang tinggi tersebut bisa mengatasi gangguan pencernaan serta membuat pencernaan jadi makin lancar.

Meningkatkan imun

Jika ingin meningkatkan imunitas dan mengatasi alergi, maka kulit kentang bisa menjadi opsinya. Kulit kentang merupakan sumber alami yang tinggi kandungan flavonoids.

Kandungan tersebut bisa mengurangi peradangan dan melindungi tubuh dari serangan penyakit dan infeksi. Selain itu, kandungan flavonoid yang ada pada kentang bisa menjadi stimulasi penting untuk sistem imun tubuh.

Nah, itulah tadi sederet keuntungan yang bisa diperoleh dari mengonsumsi kulit kentang yang ternyata baik bagi kesehatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Beasiswa Luar Negeri Tanpa IELTS, Yuk Kuliah Gratis di Jerman hingga Korea

Tak punya skor TOEFL/IELTS? Beasiswa Jerman dan Korea Selatan ini membuka pintu S1 hingga S3. Simak syarat penggantinya.

Siaga Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (13/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Selasa (13/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut.

Didorong Saham Sektor Bahan Baku, IHSG Menguat 0,6% Pada Selasa Pagi (13/1)

Sektor saham bahan baku atau basic materials menjadi pendorong IHSG pagi ini, Selasa (13/1) Kenaikannya sampai 2,23%.

IHSG Berpeluang Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Selasa (13/1)

IHSG masih berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (13/1/2026). ​Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas ​hari ini.

Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas untuk Perdagangan Selasa (13/1)

IHSG bergerak melemah pada penutupan perdagangan Senin (12/1/2026).​ Berikut daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Ukir Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Selasa 13 Januari 2026 Melejit

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.652.000 Selasa (13/1/2026), naik Rp 21.000 dibanding harga Senin (12/1/2026).

IHSG Masih Berpotensi Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Selasa (13/1)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (13/1), meski sebelumnya terkoreksi. Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas ​hari ini.

6 Dokumenter Netflix Ini Bongkar Fakta Kesehatan Tubuh

Beberapa tontonan Netflix ini menyediakan panduan lengkap rahasia ilmiah meningkatkan kualitas tidur hingga kesehatan usus.

Promo HokBen Eastvara BSD: 4 Promo Besar Beruntun, Gratis Payung & Tumbler Menanti

HokBen Eastvara BSD tawarkan 4 tahap promo beruntun hingga 15 Februari 2026. Ada paket ramen dan teriyaki yang paling murah di sini.

Rekomendasi HP Murah: Poco X6 Paling Gahar, Skor AnTuTu Tembus 665 Ribu

Poco X6 disebut rajanya HP murah berkat RAM 12 GB & Snapdragon 7s Gen 2. Kompetitornya masih pakai Snapdragon 680, Simak perbandingannya berikut.