M O M S M O N E Y I D
Santai

Jadwal Bulu Tangkis SEA Games 2025, Tim Putri dan Putra Indonesia Menuju Partai Final

Jadwal Bulu Tangkis SEA Games 2025, Tim Putri dan Putra Indonesia Menuju Partai Final
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Jadwal Bulu Tangkis SEA Games 2025 Babak Semifinal Senin (8/12), tim beregu putri dan putra Indonesia berlaga menuju partai final.

"Tim putri akan menghadapi Malaysia pada Senin, 8 Desember mulai pukul 10.00 WIB," sebut PBSI di akun Instagramnya.

Tim putri Indonesia melangkah ke Babak Semifinal Beregu Bulu Tangkis SEA Games 2025, yang berlangsung di Thailand, setelah mengalahkan tim putri Myanmar, 3-0.

Turun di partai pertama, tunggal putri Putri Kusuma Wardani melawan Thet Htar Thuzar. Putri KW menang melalu rubber game, 17-21, 22-20, 21-13.

Putri KW mengatakan, ada tekanan sedikit yang dia rasakan, lawan bermain dengan baik di gim pertama dan berlanjut di gim kedua. 

"Saat tertinggal cukup jauh di gim kedua tapi berkat dukungan dari teman-teman di belakang dan Mas Imam (Tohari) sebagai pelatih, jadi saya terus berusaha untuk tidak mau kalah," katanya dikutip dari situs resmi PBSI.

Baca Juga: Hasil Guwahati Masters 2025, Empat Wakil Indonesia Melenggang ke Babak Semifinal

Di partai kedua, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung menang mudah Eaint Chit Phoo da set langsung dengan skor 21-9, 21-7.

"Karena ini pertandingan pertama, pastinya saya rasa masih banyak penyesuaian di lapangan. Saya tidak mau gampang puas karena lawan akan semakin naik levelnya, semakin sulit jadi saya akan lebih mempersiapkan diri lagi," ujar Gregria dilansir dari laman PBSI.

Begitu juga di partai ketiga, ganda putri Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum menang mudah atas Su Latt/Khaing Thin Zar dua set langsung, 21-10, 21-6.

Berikut match line up tim putri Indonesia versus Malaysia:

  • ⁠Putri Kusuma Wardani vs Karupathevan L
  • Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum vs Pearly Than/T. Muralitharan
  • Gregoria Mariska Tunjung vs Wong Ling Ching
  • Febriana D. Kusuma/M. Trias Puspitasari vs Go Pei Kee/Toh Ee Wei
  • Mutiara Ayu Puspitasari vs Siti Zulikha

Sementara tim putra Indonesia akan berhadapan dengan tim putra Singapura di Babak Semifinal Beregu Bulu Tangkis SEA Games 2025 mulai pukul 15.00 WIB.

Untuk melaju ke Babak Semifinal Beregu Bulu Tangkis SEA Games 2025, tim putra Indonesia tidak perlu keluar keringat, lantaran mendapat bye.

Baca Juga: Hasil Syed Modi India International 2025, Indonesia Bawa Pulang Juara Ganda Campuran

Daftar skuad atlet SEA Games Bulutangkis Indonesia

Putra

1.⁠ ⁠Alwi Farhan
2.⁠ ⁠Moh Zaki Ubaidillah
3.⁠ ⁠Yohanes Saut Marcellyno
4.⁠ ⁠Prahdiska Bagas Shujiwo
5.⁠ ⁠Leo Rolly Carnando
6.⁠ ⁠Bagas Maulana
7.⁠ ⁠Sabar Karyaman Gutama
8.⁠ ⁠Moh Reza Pahlevi Isfahani
9.⁠ ⁠Jafar Hidayatullah
10.⁠ ⁠Amri Syahnawi

Putri

1.⁠ ⁠Putri Kusuma Wardani
2.⁠ ⁠Gregoria Mariska Tunjung
3.⁠ ⁠Mutiara Ayu Puspitasari
4.⁠ ⁠Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi
5.⁠ ⁠Febriana Dwipuji Kusuma
6.⁠ ⁠Meilysa Trias Puspitasari
7.⁠ ⁠Rachel Allessya Rose
8.⁠ ⁠Febi Setianingrum
9.⁠ ⁠Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu
10.⁠ ⁠Nita Violina Marwah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini 5 Saham Paling Dijual Asing dengan Net Sell Terbesar Saat IHSG Rekor 9.100

Saat IHSG menyentuh rekor penutupan (19/1), asing melakukan aksi jual. Simak saham dengan net sell tertinggi

5 Organ yang Terancam Rusak Akibat Asam Urat Tinggi, Waspada Gejala Diam-diam!

Asam urat tinggi memicu 5 gangguan organ fatal, termasuk jantung dan ginjal. Jangan sampai terlambat, ketahui gejalanya segera!

Promo Subway Fresh Deals 4 Hari, 3 Sandwich Cuma 100 Ribu & Cheezy Deals Hemat

Promo Fresh Deals Subway terbatas sampai 22 Januari 2026. Jangan sampai melewatkan kesempatan menikmati 3 Sandwich hemat ini. Pesan sekarang juga!

Wajah Glowing Impian? Ini Moisturizer Terbaik untuk Tiap Kulit

Dari Cetaphil hingga Skintific, temukan moisturizer terbaik yang paling cocok untuk jenis kulitmu. Wajah glowing bukan lagi mimpi!

Minum Matcha Bisa Redakan Stres, Konsumsi Makanan Anti Stres Lainnya Ini

Bisa dikonsumsi secara rutin, ini beberapa daftar makanan dan minuman yang sebaiknya dikonsumsi untuk meredakan stres.

Nyamar Jadi Anak 20 Tahun, Ini Drakor Park Shin Hye Bintang Undercover Miss Hong

Dikenal sebagai aktris drama Korea, berikut daftar rekomendasi drakor yang dibintangi oleh Park Shin Hye.​  

Katalog Promo Superindo Weekday Diskon hingga 40% Periode 19-22 Januari 2026

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 19-22 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Prakiraan BMKG Cuaca Besok (20/1) di Jakarta Hujan Petir di Daerah Ini

Simak prakiraan BMKG cuaca besok Selasa (20/1) di Jakarta berawan tebal hingga hujan petir.                  

Awas Hujan Ekstrem di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (20/1) dari BMKG

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Selasa 20 Januari 2026 dan Rabu 21 Januari 2026 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi berikut ini.

5 Ciri-Ciri Tas Charles & Keith Palsu, Jangan Tergiur Harga Murah!

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 5 ciri-ciri tas Charles & Keith palsu. Simak sampai akhir.